Rangkuman Materi Argumentative Text Kelas 12 SMA Kurikulum Merdeka

Belajar bahasa Inggris memang tidak mudah, namun dengan rangkuman materi argumentative text dalam bahasa Inggris, kamu akan lebih mudah menguasainya. Simak artikel di bawah ini!

26 Agustus 2024 Asrul A

Berinvestasi dalam pendidikan anak usia dini sangat penting karena tidak hanya meningkatkan perkembangan kognitif anak-anak kecil, tetapi juga memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat, seperti penurunan tingkat kejahatan dan peningkatan produktivitas ekonomi.

Dari contoh di atas, dapat diketahui bahwa teks argumentasi ini berusaha meyakinkan pembaca bahwa investasi dalam pendidikan anak usia dini bukan hanya bermanfaat bagi perkembangan anak secara individu, tetapi juga memberikan keuntungan yang lebih luas untuk masyarakat.

Selain itu penulis juga berusaha memberikan bukti dan alasan untuk mendukung klaim mereka dalam teks, yang menunjukkan dampak positif yang signifikan dari tindakan investasi tersebut.

Structure Argumentative Text

Salah satu hal penting yang perlu kamu perhatikan Ketika ingin menulis argumentative text dalam Bahasa Inggris yang baik dan benar tentu saja kamu perlu menyusun text tersebut menggunakan struktur text yang benar dan sesuai dengan kaidah bahasanya.

Lantas apa saja struktur yang harus ada di argumentative text? Pada dasarnya, struktur pada argumentative text dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia itu sama. Strukturnya pun memiliki tiga bagian penting yaitu pembuka, isi, dan kesimpulan. Berikut di bawah ini penjelasannya.

Introduction/Pendahuluan

Pendahuluan adalah bagian pertama atau awal paragraf dari teks argumentatif yang memiliki peran penting dalam memperkenalkan topik yang akan dibahas pada paragraf selanjutnya. Pada bagian ini, penulis akan memberikan latar belakang tentang isu atau topik yang menjadi tema utama teks.

Penulis juga dapat menyajikan gambaran umum mengenai masalah tersebut, menjelaskan mengapa topik ini penting untuk dibahas, dan mengemukakan pernyataan pendapat atau argumen, yang dikenal juga sebagai thesis statement.

Thesis statement ini berfungsi sebagai panduan bagi pembaca mengenai apa yang akan dibahas dan diperdebatkan dalam teks. Berikut contoh introduction argumentative text dalam Bahasa Inggris. 

Climate change is one of the most pressing issues of our time. With rising global temperatures and increasing frequency of extreme weather events, it is crucial to address the causes and consequences of climate change. This essay argues that transitioning to renewable energy sources is essential for mitigating climate change and ensuring a sustainable future for our planet.

Close