8 Rekomendasi Menu Lebaran yang Berbeda dari Hari Biasa yang Mengesankan!

Apakah kamu sudah mulai memikirkan menu yang akan disuguhkan saat lebaran idul fitri nanti? Simak rekomendasi menu lebaran yang berbeda di bawah ini.

19 Februari 2025 Fatma

Kamu tidak hanya bisa menggunakan daging sapi atau ayam untuk sate lilit, tetapi bisa pula dengan ikan. Demi cita rasa yang lebih kuat dan mantap, kamu dapat mencampur bahan cincang dengan beberapa bumbu.

Bumbu tersebut bisa terdiri dari merica, parutan kelapa, santan, dan berbagai bumbu yang lainnya. Keunikan cita rasa ini pasti membuat lebaran menjadi lebih berkesan.

8. Dimsum

8. Dimsum
unsplash.com/@uxsj_ph

Pilihan rekomendasi selanjutnya untuk menu lebaran yang berbeda yaitu ada dimsum. Makanan yang satu ini biasanya disajikan dengan porsi yang lebih kecil dan cocok untuk dihidangkan kepada tamu yang sedang berkunjung ke rumah.

Ada banyak jenis dimsum yang bisa kamu pilih. Beberapa diantaranya seperti siomay, lumpia udang, bakpao, bola ikan, dan lain sebagainya. Akan lebih lezat untuk kamu menyajikan dimsum ini saat masih dalam keadaan hangat.

Penutup

Nah, itu tadi merupakan beberapa rekomendasi untuk menu lebaran yang berbeda serta kamu bisa jadikan sebagai ide inspirasi disuguhkan saat momen spesial ini. Dari beberapa menu di atas, apakah ada yang cukup menarik perhatianmu dan memiliki keinginan untuk membuatnya saat lebaran nanti?

Tidak hanya beberapa menu yang sudah disebutkan di atas, tetapi ada banyak kue kering yang biasa disajikan saat hari lebaran yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan pula. Kamu bisa mencari banyak ide hidangan untuk lebaran idul fitri yang unik dan berbeda hanya melalui situs blog Mamikos.🕌🤝

FAQ

Menu apa saja untuk lebaran?

Beberapa pilihan menu untuk lebaran yaitu ada nasi goreng kambing, lontong sayur, rendang daging, soto ayam, es buah segar, sate ayam, sayur pepaya, dan lain sebagainya.

Lebaran identik dengan makanan apa?

Lebaran setiap tahunnya cukup identik dengan makanan ketupat. Bisa dibilang bahwa ketupat biasa menjadi salah satu menu utama yang biasa disajikan dalam menjamu tamu yang datang maupun keluarga yang sedang berkunjung.

Apa makanan yang ada di rumah saat lebaran?

Beberapa jenis makanan yang ada di rumah saat momen lebaran yaitu seperti ketupat, opor ayam, sambal goreng ati, sate, rendang, macam-macam jenis kue kering, dan masih ada banyak makanan lainnya.

Makanan khusus apa yang dimakan saat Idul Fitri?

Ada beberapa makanan khusus yang bisa ditemui dan dimakan saat Idul Fitri yaitu seperti kurma, ayam betutu, rendang, rawon, sop buntut, krengsengan, bakso, gulai nangka, sambal goreng ati, opor ayam, coto Makassar, sate Maranggi, semur daging, dan ada beberapa jenis makanan lainnya.

Apa makanan Idul Fitri?

Beberapa makanan yang biasa ditemui saat Idul Fitri yaitu kurma murni, opor ayam, nasi biryani, ketupat, kebab, daging domba cincang, samosa, dan masih ada banyak lagi yang lainnya.

Referensi:

Close