50 Contoh Soal UAS Biologi Kelas 12 Semester 2 dan Kunci Jawabannya
Biologi menjadi salah satu mata pelajaran yang turut diujiankan dalam Ujian Sekolah (UAS) kelas 12 semester genap. Simak latihan soalnya dalam artikel ini.
Contoh Soal UAS Biologi Kelas 12 Nomor 11 โ 20
11. Tempat pertukaran oksigen dan karbondioksida terjadi pada โฆ.
A. trakea
B. alveolus
C. bronkus
D. bronkiolus
E. hidung
12. Jika seseorang tenggelam, proses pernapasan terganggu. Hal itu terjadi akibat โฆ.
A. rendahnya kadar oksigen dan tingginya kadar CO2 dalam paru-paru
B. darah tidak mengikat oksigen melainkan air
C. karbon dioksida di dalam paru-paru tidak bisa dikeluarkan
D. pertukaran gas terganggu karena paru-paru terisi air
E. oksigen tidak dapat masuk karena saluran pernapasan terisi air
13. Memompa darah ke seluruh tubuh merupakan fungsi dari โฆ.
A. pembuluh darah
B. jantung
C. ginjal
D. pulmo
E. hati
14. Perhatikan gambar berikut!

Gambar di atas menunjukkan bagian dari sel-sel darah yang disebut โฆ..
A. sel darah merah
B. sel darah putih
C. plasma darah
D. platlet darah
E. granulosit
15. Sistem saraf pusat cakupannya meliputi โฆ.
A. Saraf Tepi Otak
B. Sumsum Tulang Belakang dan Otak
C. Saraf Otonom dan Otak
D. Saraf Parasimpatik dan Saraf Simpatik

Advertisement
E. Saraf Spinal dan Saraf Cranial
16. Proses meluruhnya jaringan dinding rahim yang telah menebal meliputi fase pra ovulasi, fase ovulasi, fase pasca ovulasi disebut โฆ.
A. Menstruasi
B. Kehamilan
C. Fertilisasi
D. Ovulasi
E. Oogenesis
17. Pembentukan gamet jantan (spermatozoa) yang dipengaruhi oleh hormon gonadotropin (FSH, LH, dan testosteron) disebut โฆ.
A. Spermatogenesis
B. Oogenesis
C. Metagenesis
D. Metamorfosis
E. Metanogenesis
18. Organ reproduksi wanita bagian dalam yang berfungsi untuk pertumbuhan dan perkembangan janin menjadi bayi yaitu โฆ.
A. Uterus (rahim)
B. Vagina
C. Serviks
D. Oviduct
E. Tuba falopii
19. Rina sering mengalami nyeri pada ulu hati yang segera hilang setelah minum obat. Rasa nyeri ini muncul setelah makan sehingga Rina menjadi malas makan.
Setelah ke dokter, ternyata dokter menyatakan terdapat luka pada bagian dalam lambungnya. Berdasarkan informasi tersebut, Rina diperkirakan menderita penyakit โฆ.
A. apendisitis
B. gastroenteritis
C. flavus
D. kolik
E. ulkus
20. Tipe kekebalan humoral non spesifik, mekanisme kerja antibodi sebagai respon humoral melawan antigen dapat dilakukan melalui cara presipitasi, yaituโฆ
A. mengendapkan molekul virus yang kemudian difakosit oleh makrofag
B. menetralkan toksin yang dihasilkan antigen dan menjadikan tidak berbahaya
C. menetralkan molekul antigen (virus) sehingga tidak bisa menginfeksi sel inang
D. melekatkan diri pada molekul virus sehingga virus tidak bisa menginfeksi sel inang
E. bekerja sama dengan protein komplemen dalam plasma dan melekat pada dinding antigen (virus)
Contoh Soal UAS Biologi Kelas 12 Nomor 21 โ 30
21. Di bawah ini faktor-faktor eksternal yang mempengaruhi pertumbuhan, kecuali โฆ.
A. Suhu
B. Oksigen
C. Cahaya
D. Kelembapan
E. Gen dan hormon
22. Enzim disebut juga sebagai biokatalisator, ini artinya โฆ.
A. senyawa anorganik yang mempercepat metabolisme
B. senyawa organik yang menghambat metabolisme
C. senyawa anorganik yang tidak ikut bereaksi dalam metabolisme
D. senyawa organik yang mempercepat metabolisme
E. senyawa organik yang ikut bereaksi dalam metabolisme
23. Di bawah ini yang merupakan suatu faktor pembawa sifat yang diwariskan dari induk terhadap keturunannya ialah โฆ..
A. Gen
B. Nukleus
C. Lokus
D. Alel
E. Sentromer
24. Seorang wanita buta warna yang menikah dengan laki-laki normal, kemungkinan keturunan laki-laki akan menderita buta warna adalah โฆ..
A. 20%
B. 35%
C. 60%
D. 50%
E. 100%
25. Pada hewan kelinci, berbulu hitam (H) dominan terhadap berbulu putih (h). Sedangkan, bulu kasar (R) dominan terhadap bulu halus (r). Jika seekor kelinci berbulu hitam kasar dikawinkan dengan kelinci berbulu putih halus, maka semua keturunan pertamanya (F1) memiliki bulu yang hitam kasar. Jika kelinci keturunan pertama dikawinkan sesamanya, maka perbandingan fenotip kelinci bulu hitam kasar : hitam halus : putih kasar : putih halus yang dihasilkan pada F2 adalah โฆ..
A. 9:3:3:1
B. 12:3:1
C. 9:6:1
D. 15:1
E. 6:9:1
26. Persilangan antara mangga besar manis (BBMM) dengan mangga kecil asam (bbmm) akan menghasilkan F1 dengan genotipeโฆ
A. BBmm
B. BbMm
C. BbMM
D. bbMM
E. bbmm