Catat! Hanya Siswa dengan Kriteria Ini yang Boleh Ikut SNBP 2025, Kamu Termasuk?
Catat! Hanya Siswa dengan Kriteria Ini yang Boleh Ikut SNBP 2025, Kamu Termasuk? β Proses seleksi PTN melalui jalur prestasi sudah akan dibuka, tapi sudahkah kamu mengecek kriteria siswa SNBP 2025 terbaru?
Jika belum, sekarang waktu yang tepat untuk mengetahui apakah kamu masuk dalam kriteria yang dapat mengikuti seleksi jalur SNBP.π§
Sebagai bahan informasi tentang kriteria siswa SNBP tahun 2025, simak pembahasan Mamikos di artikel ini sampai selesai, ya.ππ»
Jadwal SNBP 2025 Lengkapπ
Daftar Isi
Daftar Isi
Seleksi Nasional Berbasis Prestasi atau SNBP sudah akan dibuka sebentar lagi. Namun sebelum itu, baik siswa maupun sekolah perlu mempersiapkan berbagai syarat dan dokumen yang diperlukan.
Oleh karena itu, mencari jadwal yang lengkap adalah langkah pertama yang harus kamu lakukan agar persiapanmu untuk memenuhi kriteria siswa SNBP 2025 bisa kamu penuhi sesuai tenggat waktu.
Berdasarkan siaran pers peluncuran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Tahun 2025 yang dilakukan pada 11 Desember 2024, lalu, berikut ini jadwal lengkap SNBP 2025 yang perlu kamu catat:
1. Pengumuman Kuota Sekolah (28 Desember 2024)
Tahapan awal SNBP dimulai dengan pengumuman kuota sekolah. Pada tanggal ini, sekolah akan mengetahui jumlah siswa yang dapat diikutsertakan dalam SNBP.
2. Masa Sanggah Kuota (28 Desember 2024 β 17 Januari 2025)
Masa sanggah adalah waktu yang diberikan jika ada ketidaksesuaian kuota. sekolah memiliki waktu hingga 17 Januari 2025 untuk mengajukan sanggahan.
3. Registrasi Akun SNPMB Sekolah, Pemeringkatan Siswa Eligible, dan Pengisian PDSS (6 β 31 Januari 2025)
Pada tahap ini, sekolah wajib:
- Melakukan registrasi akun SNPMB.
- Melakukan pemeringkatan siswa yang memenuhi syarat (eligible).
- Mengisi data siswa dalam Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).
4. Registrasi Akun SNPMB untuk Siswa (13 Januari β 18 Februari 2025)
Siswa yang memenuhi kriteria wajib membuat akun SNPMB untuk melanjutkan proses ke tahap pendaftaran.
5. Pendaftaran SNBP oleh Siswa Eligible (4 β 18 Februari 2025)
Tahap pendaftaran SNBP berlangsung mulai 4 Februari hingga 18 Februari 2025. Siswa yang masuk kategori SNBP 2025 yaitu eligible dapat mendaftar sesuai prosedur yang ditentukan.
6. Masa Unduh Kartu Peserta SNBP (4 Februari β 30 April 2025)
Siswa yang sudah mendaftar bisa mengunduh kartu peserta SNBP mulai 4 Februari 2025. Kartu tersebut nantinya diperlukan untuk mengikuti seluruh tahapan SNBP.
7. Pengumuman Hasil SNBP (18 Maret 2025)
Hasil SNBP akan diumumkan pada 18 Maret 2025. Siswa yang lolos adalah mereka yang telah memenuhi seluruh kriteria dan tahapan seleksi.
Oh, ya, perlu diketahui dan diingat, bahwa seluruh kegiatan akan ditutup pada jam 15:00 WIB setiap jadwal.
Kriteria Siswa SNBP 2025 yang Harus Dipenuhi
Agar bisa mengikuti seleksi jalur prestasi, setiap calon peserta harus memenuhi sejumlah kriteria siswa SNBP 2025 yang telah ditentukan oleh Kemdikbud. Β
Berikut adalah daftar lengkap kriteria siswa SNBP 2025 yang Mamikos kutip dari laman resmi Kemdikbud:
1. Siswa Kelas Terakhir Tahun 2025 dengan Prestasi Unggul
Hanya siswa SMA/SMK/MA yang berada di kelas terakhir pada tahun 2025 dan memiliki rekam jejak prestasi unggul yang dapat mengikuti SNBP.
Prestasi unggul yang dimaksud dapat berupa nilai akademik yang konsisten konsisten atau prestasi tambahan lainnya.
2. Memiliki NISN dan Terdaftar di PDSS
Siswa yang hendak mendaftar harus memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan terdaftar di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Data ini menjadi acuan utama dalam proses seleksi.
3. Nilai Rapor yang Sudah Diisikan di PDSS
Nilai rapor yang akan didaftarkan harus lengkap dan sesuai dengan ketentuan PDSS, karena akan menjadi salah satu indikator utama penilaian.
4. Prestasi Akademik yang Diakui
Siswa yang akan mendaftar memiliki pencapaian akademik yang konsisten selama masa sekolah, baik dalam hal nilai maupun keaktifan dalam kegiatan yang relevan dengan bidang akademik.
5. Memenuhi Persyaratan yang Ditentukan oleh Masing-masing PTN Akademik dan PTN Vokasi
Setiap PTN (baik PTN Akademik maupun PTN Vokasi) memiliki persyaratan tambahan, seperti jurusan, prestasi tertentu, atau bahkan portofolio. Pastikan kamu memahami syarat yang berlaku di PTN pilihanmu.
Pemeringkatan Siswa Eligible 2025
Selain memenuhi kriteria siswa SNBP 2025, sekolah juga akan menentukan siapa saja siswa yang eligible atau memenuhi syarat berdasarkan pemeringkatan karena tidak semua siswa kelas 12 dapat mengikuti SNBP.
Proses tersebut dilakukan dengan perhitungan yang teliti untuk memastikan setiap siswa memiliki peluang yang adil.
Bagaimana cara pemeringkatan siswa eligible 2025? Berikut adalah langkah-langkah pemeringkatan siswa:
1. Menghitung Nilai Rata-rata Semua Mata Pelajaran
Pemeringkatan dimulai dengan menghitung nilai rata-rata dari semua mata pelajaran yang tercantum di rapor, mulai semester 1 hingga semester 5. Nilai ini menjadi komponen utama dalam menentukan urutan peringkat siswa.
2. Menambahkan Kriteria Tambahan dari Sekolah
Sekolah memiliki wewenang untuk menambahkan kriteria lain, seperti:
- Prestasi Akademik Tambahan: Misalnya, juara olimpiade sains, nilai ujian sekolah yang menonjol, atau sertifikat kejuaraan yang relevan.
- Prestasi Non-akademik: Keterlibatan dalam organisasi, lomba seni, atau olahraga yang menunjukkan potensi siswa di luar akademik.
3. Menyesuaikan Kuota Berdasarkan Akreditasi Sekolah
Jumlah siswa yang dapat mengikuti SNBP 2025 ditentukan berdasarkan kuota sesuai akreditasi sekolah masing-masing, dengan rincian:
- Akreditasi A: Maksimal 40% siswa kelas 12 terbaik.
- Akreditasi B: Maksimal 25% siswa kelas 12 terbaik.
- Akreditasi C atau lainnya: Maksimal 5% siswa kelas 12 terbaik.
Kuota sekolah tersebut yang nantinya akan menjadi pedoman bagi sekolah dalam memastikan hanya siswa yang berada di peringkat teratas yang akan diusulkan sebagai peserta SNBP.
Apabila kamu belum yakin dapat masuk pada kriteria siswa SNBP 2025, ada beberapa langkah perlu kamu lakukan untuk memastikan dirimu benar-benar siap dan eligible untuk mengikuti seleksi ini
Yuk, simak panduan lolos SNBP 2025 di bawah ini:
1. Periksa Data di PDSS dengan Teliti
Pastikan nilai rapor dari semester 1 hingga 5 sudah diisikan dengan lengkap di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Apabila kamu ingin mengecek peluangmu untuk lolos, bisa juga dengan melakukan cek rasionalisasi SNBP 2025.
Selanjutnya, jangan lupa untuk memvalidasi NISmu melalui guru BK atau operator sekolah. Perbaiki segera jika ada kesalahan atau data yang belum diunggah.
2. Optimalkan Potensi Prestasi yang Sudah Dimiliki
Jika kamu memiliki sertifikat prestasi akademik atau non-akademik, pastikan pihak sekolah mengetahui dan mengakui prestasi tersebut. Berkoordinasilah dengan guru terkait agar prestasimu bisa digunakan sebagai nilai tambah.
3. Cek Kuota Berdasarkan Akreditasi Sekolah
Diskusikan dengan wali kelas atau guru BK apakah kamu masuk dalam pemeringkatan berdasarkan kuota sekolahmu. Ketahui juga berapa persen kuota yang didapatkan oleh sekolah.
4. Pastikan Semua Dokumen Tertata Rapi
Susun rapor, NISN, dan sertifikat prestasi dalam format yang rapi dan siap diajukan kapan saja. Jika ada dokumen yang belum lengkap, segera urus bersama pihak sekolah.
5. Aktif Diskusi dengan Guru BK dan Wali Kelas
Guru BK atau wali kelas adalah sumber informasi terbaik tentang seleksi SNBP. Tanyakan apakah ada kriteria tambahan atau langkah-langkah spesifik yang harus kamu penuhi.
Tidak memenuhi kriteria siswa SNBP 2025 bukanlah akhir dari segalanya, lho. Masih ada jalur lain yang bisa kamu tempuh untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi favoritmu.
Jadi, bagaimana jika tidak memenuhi kriteria SNBP 2025? Apakah bisa mengikuti seleksi lainnya? Berikut beberapa alternatif yang bisa kamu pertimbangkan:
1. Jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK-SNBT)
Selain SNBT, ujian masuk perguruan tinggi juga membuka UTBK-SNBT β yang merupakan jalur seleksi nasional berbasis tes.
Di sini, penilaian dilakukan berdasarkan hasil tes, sehingga nilai rapor atau kriteria lain di SNBP tidak memengaruhi peluangmu.
Oleh karena itu, jangan bersedih jika kamu mungkin tidak berpeluang mengikuti SNBP. Persiapkan dirimu dengan mengikuti simulasi UTBK, belajar soal-soal tahun sebelumnya dan mengikuti kursus tambahan jika diperlukan.
2. Seleksi Mandiri oleh PTN atau PTS
Selain SNBT, banyak perguruan tinggi negeri (PTN) maupun perguruan tinggi swasta (PTS) yang menyediakan jalur seleksi mandiri.Seleksi tersebut biasanya mempertimbangkan nilai UTBK, hasil ujian mandiri, atau gabungan keduanya.
Jangan lupa cek jadwal pendaftaran dan persyaratan khusus dari masing-masing perguruan tinggi agar tidak ketinggalan informasi terbaru.
3. Jalur Beasiswa di Perguruan Tinggi Swasta (PTS)
Jika jalur PTN terasa berat, kamu bisa mencoba PTS dengan beasiswa. Banyak PTS menawarkan beasiswa penuh atau sebagian untuk siswa berprestasi.
Beasiswa tersebut bisa berdasarkan nilai akademik, prestasi non-akademik, atau kondisi ekonomi keluarga.
4. Fokus pada Pengembangan Diri Sebelum Kuliah
Apabila merasa belum siap untuk langsung melanjutkan pendidikan tinggi, kamu bisa memanfaatkan waktu dengan mengasah keterampilan atau mengikuti pelatihan kerja.
Program seperti gap year juga bisa menjadi opsi untuk mempersiapkan dirimu lebih matang sebelum mendaftar kembali di tahun berikutnya.
Penutup
Demikian informasi mengenai kriteria siswa SNBP 2025 yang perlu kamu perhatikan agar peluang lolos SNBP semakin besar.
Meskipun menurut jadwal SNBP 2025 pendaftaran masih dilakukan beberapa bulan lagi, tetapi kamu bisa mulai mempersiapkan syarat dan dokumen yang diperlukan dari sekarang.π
Oh, ya, agar tidak ketinggalan informasi seputar SNBP 2025 dan jalur masuk PTN lainnya, jangan lupa untuk rutin berkunjung ke blog Mamikos, ya.π²
Referensi:
Informasi Seputar SNPMB [Daring]. Tautan: https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/snbp/informasi-umum
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: