Cara Membuat Pasfoto Ukuran 4×6 untuk Mendaftar UTBK SBMPTN 2022

Tagged: sbmptn UTBK

Cara membuat pasfoto ukuran 4×6 untuk mendaftar UTBK SBMPTN 2022 – Syarat mengikuti UTBK seperti ukuran foto perlu dipatuhi pendaftar agar bisa diikutkan seleksi. Jika tidak memenuhi syarat yang diberikan, pendaftar bisa gagal mendaftar.

Cara Membuat Pasfoto 4×6 untuk UTBK SBMPTN 2022

https://lifestyle.kontan.co.id/

Jika kamu ingin mendaftar jalur masuk di Perguruan Tinggi, terdapat syarat untuk mengumpulkan foto dengan ukuran tertentu. Misalnya saja foto resmi berukuran 3×4 atau foto resmi berukuran 4×6.

Mengubah ukuran foto sesuai format yang diberikan pihak penyelenggara seleksi masuk Perguruan Tinggi perlu dilakukan. Meskipun demikian, ada yang belum paham cara mengubah foto menjadi ukuran 4×6.

Sebenarnya ada berbagai macam jasa foto yang bisa kamu mintai bantuan untuk mengubah foto sesuai kebutuhan. Namun, kamu perlu mengeluarkan uang dan menunggu antrian jika ada. Lain halnya jika kamu mengubah ukuran foto sendiri, selain hemat biaya hasilnya juga akan lebih cepat.

Ingin tahu cara mengubah foto menjadi 4×6 untuk UTBK SBMPTN? Berikut ini informasi terkait cara mengubah ukuran foto, baik menggunakan aplikasi ataupun tanpa aplikasi secara praktis.

Membuat Pasfoto 4×6 untuk UTBK SBMPTN Lewat Word

https://www.advernesia.com/

Membuat foto berukuran 4×6 bisa dilakukan dengan mudah. Jika kamu mempunyai aplikasi Microsoft Word di PC, ikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Buka aplikasi Microsoft Word pada PC
  2. Buat halaman baru
  3. Copy foto yang akan kamu ubah ukurannya dari file explorer untuk di-paste di Microsoft Word
  4. Klik foto
  5. Klik “format”
  6. Pilih tombol crop
  7. Klik “aspect ratio” kemudian pilih 4:6 untuk membuat pasfoto berukuran 4×6
  8. Lakukan crop ukuran foto di Microsoft Word setelah menyesuaikan posisi yang diinginkan
  9. Klik kanan pada bagian foto
  10. Klik “size and position”
  11. Pada bagian width isi angka “4”
  12. Pada bagian height isi angka “6”
  13. Secara otomatis ukuran foto akan berubah menjadi 4×6 dan siap dicetak
  14. Jika ingin mencetak banyak foto sekaligus, lakukan copy paste foto yang sudah diedit sebelumnya
  15. Klik “file”
  16. Klik “print”

Membuat Pasfoto 4×6 untuk UTBK SBMPTN Lewat Image Resizer

ImageResizer.com

Jika kamu mempunyai kuota, mengubah ukuran foto menjadi 4×6 untuk UTBK bisa dilakukan dengan mengunjungi website ImageResizer.

  1. Buka laman website ImageResizer.com
  2. Unggah foto yang akan kamu ubah ukurannya
  3. Pilih “crop”
  4. Pilih “crop ratio 3:2.. Nantinya hasil tersebut akan sama dengan ukuran 4×6
  5. Atur posisi foto dengan mode portrait. Apabila kamu mengakses website menggunakan HP, klik ikon yang berdapat di sisi kotak crop ratio
  6. Atur foto menggunakan selector
  7. Jika sudah sesuai, klik “crop”
  8. Lakukan download hasil perubahan foto

Foto tersebut sudah bisa kamu gunakan untuk mendaftar UTBK SBMPTN.

Membuat Pasfoto 4×6 untuk UTBK SBMPTN Lewat img2go

https://www.img2go.com/id/pangkas-gambar

Mengedit foto melalui laptop atau PC dinilai lebih mudah dibandingkan dari HP. Sebab, kamu bisa leluasa menggerakkan mouse atau cursor. Selain itu tampilan browser juga lebih luas, sehingga memudahkan proses edit. Berikut ini cara mengubah ukuran foto melalui website img2go:

  1. Buka laman website https://www.img2go.com/id/pangkas-gambar
  2. Unggah foto yang ingin kamu ubah ukurannya melalui menu “choose file”. Alternatif lainnya adalah dengan melakukan drag dan drop foto
  3. Isikan “400” pada kolom width dan isikan “600” pada kolom “height”
  4. Tarik selector untuk memperbesar atau memperkecil bagian yang dipotong
  5. Abaikan pertambahan angka pada width atau height
  6. Setelah mencapai ukuran yang diinginkan, klik “apply”
  7. Klik “save as”
  8. Pilih format penyimpanan gambar .jpg
  9. Klik “save”
  10. Download foto yang sudah kamu ubah

Jika kamu mengubah banyak foto sekaligus, unduh file dalam bentuk zip agar tidak mendownload berulang kali.

Membuat Pasfoto 4×6 untuk UTBK SBMPTN Lewat ResizeImage

https://psti.unisayogya.ac.id/

Masih ada alternatif website yang dapat kamu gunakan untuk mengubah ukuran foto. Mamikos sarankan agar kamu menggunakan laptop atau PC agar proses editing tidak mengalami kendala. Ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Buka laman website Resizeimage.net
  2. Klik “upload an image”
  3. Cari foto yang akan kamu ubah ukurannya. Tunggu sampai proses selesai
  4. Pindah ke bagian 2.Crop your Image
  5. Pada selection type, pilih “fixed aspect ratio”
  6. Isi kolom dengan 4:6
  7. Klik mouse pada bagian foto untuk membuat selection area
  8. Posisikan bingkai sesuai yang kamu inginkan dengan cara menariknya
  9. Klik “crop”
  10. Klik “resize image”

Setelah semua tahapan kamu lakukan, download gambar yang sudah kamu ubah.

Membuat Pasfoto 4×6 untuk UTBK SBMPTN Lewat Canva

canva.com

Mengedit pasfoto untuk UTBK bisa kamu lakukan lewat Canva. Aplikasi Canva dapat didownload melalui aplikasi di ponsel atau diakses melalui website.

  1. Buka website www.canva.com
  2. Lakukan login menggunakan akunmu yang sudah terdaftar atau masuk menggunakan akun media sosial
  3. Klik ikon “+”
  4. Pilih kolom “pilih ukuran”, kemudian ubah menjadi 4×6
  5. Pilih warna putih sebagai background
  6. Masukkan foto yang akan kamu ubah
  7. Gambar bisa di-download dengan mengeklik tombol download pada bagian atas

Selain aplikasi edit foto Canva, masih ada aplikasi lainnya yang bisa kamu gunakan, seperti Pixlr, Polarr, Befunky, dan aplikasi lainnya di Playstore atau Appstore.

Hal yang Perlu Diperhatikan Ketika Mengubah Ukuran Foto untuk UTBK

Meskipun kamu sudah berhasil melakukan tahapan mengubah ukuran foto di atas, ada hal lain yang tidak kalah penting. Kamu perlu memperhatikan hal-hal berikut:

1.Pastikan resolusi foto yang sudah kamu ubah menjadi 4×6 sudah sesuai ketentuan. Jika resolusinya terlalu rendah, foto akan pecah ketika diperbesar. Selain itu, foto juga tidak terlihat jelas.

2.Periksa kembali ukuran dokumen foto yang sudah diedit. Biasanya ukuran setelah diubah dan sebelum diubah akan berbeda. Pada syarat UTBK SBMPTN, ada ketentuan ukuran maksimal foto yang harus diunggah. Apabila foto yang kamu ubah masih terlalu besar ukuran file-nya, gunakan file compressor agar ukurannya lebih kecil.

3.Pastikan foto jelas terlihat. Tidak ada salahnya untuk melihat kembali hasil foto yang sudah diubah. Perbesar foto tersebut untuk memastikan bahwa foto yang akan kamu unggah sebagai syarat UTBK bisa terlihat jelas.

Setelah membaca informasi cara membuat pasfoto ukuran 4×6 untuk mendaftar UTBK SBMPTN 2022, apakah kamu sudah menerapkannya? Jangan sampai terburu-buru ketika mengubah ukuran foto. Periksa juga persyaratan lainnya yang wajib disertakan. Semoga bermanfaat.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta