Cara Mengisi Jumlah Tanggungan Orang Tua SNBP 2025 dan Contohnya

Sudahkah kamu mendaftar SNBP 2025? Baca informasi selengkapnya terkait cara mengisi jumlah tanggungan orang tua ketika mendaftar SNBP 2025 dalam artikel ini.

03 Februari 2025 Bella Carla

Cara Mengisi Jumlah Tanggungan Orang Tua SNBP 2025 dan Contohnya โ€“ Pendaftaran Seleksi Nasional berdasarkan Prestasi (SNBP) akan dibuka pada tanggal 4 Februari dan ditutup pada 18 Februari 2025.

Sebelum mendaftar, pastikan kamu wajib mengetahui cara daftar SNBP 2025, khususnya terkait kolom jumlah tanggungan orang tua.

Simak informasi selengkapnya terkait cara mengisi jumlah tanggungan orang tua ketika mendaftar SNBP 2025 di bawah ini.

Berikut Cara Mengisi Jumlah Tanggungan Orang Tua SNBP 2025

Cara Mengisi Jumlah Tanggungan Orang Tua SNBP 2023
unsplash.com/ChristopherGower

Tiap tahunnya, ada berbagai seleksi mahasiswa baru yang dibuka untuk mendaftar perguruan tinggi negeri (PTN).

Berbagai jalur seleksi ini pun kerap dibanjiri oleh mahasiswa karena tingginya minat untuk melanjutkan pendidikan di PTN.

Merujuk pada Permendikbud Nomor 48 Tahun 2022 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Sarjana, skema seleksi masuk PTN tahun 2023 terbagi menjadi tiga, yaitu Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi secara Mandiri oleh PTN.

Apa yang dimaksud dengan SNBP?

Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP merupakan jalur seleksi masuk PTN yang pertama kali dibuka oleh Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB).

Skema seleksi berbasis prestasi siswa ini sebelumnya dikenal sebagai SNMPTN.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, SNBP diselenggarakan dengan mempertimbangkan siswa berdasarkan nilai rapor, portofolio, dan prestasi-prestasi lainnya.

Prestasi tersebut tidak hanya yang bersifat akademik, tetapi juga non akademik.

Dalam SNBP, prestasi akademik harus memenuhi minimal 50% bobot penilaian keseluruhan.

Sedangkan, 50% lainnya merupakan bobot untuk prestasi non akademik atau portfolio yang sejalan dengan prodi yang dipilih.

Kapan Seleksi SNBP 2025?

Rangkaian seleksi SNBP 2025 dimulai dari membuat dan menyimpan permanen akun SNPMB 2025. Nah, berikut adalah jadwal lengkap seleksi SNBP 2025 yang perlu kamu ketahui.

1. Kuota Sekolah:

  • Pengumuman kuota sekolah: 28 Desember 2024
  • Penutupan Masa sanggah kuota sekolah: 17 Januari 2025

2. Pembuatan Akun SNPMB:

  • Registrasi Akun SNPMB sekolah: 6 Januari โ€“ 31 Januari 2025
  • Registrasi Akun SNPMB siswa: 13 Januari โ€“ 18 Februari 2025

3. PDSS dan SNBP:

  • Penetapan Siswa Eligible: perkiraan sebelum 6 Januari 2025
  • Pengisian PDSS: 6 โ€“ 31 Januari 2025
  • Pendaftaran SNBP: 4 โ€“ 18 Februari 2025
  • Pengumuman Hasil SNBP: 18 Maret 2025

Apa saja Syarat Daftar SNBP?

SNBP 2025 diperuntukkan untuk siswa eligible berdasarkan peringkat sekolah dan memiliki nilai yang telah dimasukkan di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).

Lebih lengkapnya lagi, berikut syarat daftar SNBP 2025 bagi sekolah dan peserta:

1. Persyaratan sekolah:

  • SMA/MA/SMK yang mempunyai NPSN (Nomor Kepala Sekolah Nasional).
  • Ketentuan Akreditasi sekolah adalah akreditasi A: 40 % terbaik di sekolahnya, akreditasi B: 25 % terbaik di sekolahnya, serta akreditasi C dan lainnya: 5% terbaik di sekolahnya.
  • Sekolah melakukan pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Data siswa yang diisikan hanya yang eligible sesuai dengan ketentuan saja.
Close