Kumpulan Contoh Abstrak Karya Ilmiah Tentang Berbagai Topik Menarik 2023

Kumpulan Contoh Abstrak Karya Ilmiah Tentang Berbagai Topik Menarik 2023 – Dalam sebuah karya tulis ilmiah apapun jenisnya, tentu membutuhkan suatu bagian penting yang dinamakan abstrak.

Nah, abstrak ini umumnya terletak di awal sebuah karya tulis ilmiah. Bagi kamu yang sedang membutuhkan referensi seputar contoh abstrak karya ilmiah tentang berbagai topik menarik, kamu bisa temukan jawabannya di dalam artikel ini.

Berikut Kumpulan Contoh Abstrak Karya Ilmiah Tentang Berbagai Topik

unsplash.com/DanDimmock

Ada beberapa jenis karya tulis ilmiah yang akrab dengan kita, contohnya seperti skripsi, makalah, tesis, laporan penelitian, dan lain sebagainya.

Nah, ketika kamu menulis karya ilmiah tersebut, tentu kamu harus membuat abstrak yang umumnya terletak di halaman awal sebagai gambaran pembaca untuk membaca karya ilmiahmu. Biasanya, abstrak ini ditulis di dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

Abstrak bisa dibilang merupakan salah satu bagian penting dari suatu karya tulis ilmiah.

Tanpa adanya abstrak, pembaca mungkin akan merasa kesulitan untuk membaca dan memahami maksud dibuatnya tulisan ilmiah tersebut.

Nah, abstrak ini nantinya memuat ringkasan keseluruhan bab yang sudah dirangkum dalam beberapa paragaraf.

Namun perlu diingat, meksipun abstrak terletak di bagain awal karya ilmiah, namun kamu baru bisa membuat abstrak ketika karya tulis ilmiah kamu sudah selesai.

Jadi, setelah itu barulah kamu bisa merangkum semua isinya di dalam abstrak.

Apa
itu Abstrak?

Sebelum kamu mengetahui contoh-contoh dari abstrak, tentunya kamu harus memahami terlebih dahulu pengertian dari abstrak itu sendiri.

Perlu kamu ketahui bahwa abstrak merupakan ringkasan dari keseluruhan isi artikel ilmiah, makalah penelitian, skripsi, tesis, atau jenis karya tulis ilmiah lainnya.

Biasanya, abstrak berfokus untuk menjelaskan dan merangkum dari isi utama, seperti tujuan penelitian, manfaat, hasil penelitian, dan sebagainya.

Mengandung inti murni dari pembahasan yang ada dalam suatu karya tulis ilmiah, abstrak sepenuhnya dibuat dari konsep dan ide penulis, tanpa referensi ke sumber lainnya.

Dalam pembuatannya, abstrak tidak boleh ada penambahan interpretasi, opini, dan tafsiran lain.

Umumnya, abstrak hanya ditulis dengan total sekitar 250 kata dengan spasi tunggal yang dapat ditulis dalam 1 paragraf atau dikembangkan menjadi beberapa paragraf sesuai kebutuhan.

Tujuan
Penulisan Abstrak dalam Karya Tulis Ilmiah

Adanya
abstrak di dalam suatu karya tulis ilmiah tentu saja bukan tanpa alasan. Ada
beberapa tujuan yang menjadikan abstrak harus ditulis di dalam karya tulis
ilmiah.

Nah, mungin beberapa diantara kamu masih ada yang belum begitu mengetahui apa saja tujuan dari adanya abstrak dalam sebuah karya tulis ilmiah.

Berikut ini merupakan beberapa tujuan penulisan abstrak dalam karya tulis ilmiah yang perlu kamu ketahui.

  1. Pertama, abstrak harus ditulis dalam karya tulis ilmiah guna mempermudah pembaca untuk mengetahui inti atau esensi yang ada di dalam sebuah karya tulis ilmiah. Adanya abstrak juga dapat menjadi pertimbangan pembaca untuk meneruskan membaca karya tulis ilmiah tersebut atau tidak. Bahkan, bagi pembaca yang ingin mengulik informasi atau menyeleksi beberapa karya tulis ilmiah, maka mereka akan cenderung untuk membaca abstrak terlebih dahulu.
  2. Kedua, abstrak juga dapat dijadikan sebagai suatu pedoman bagi pembaca dalam membaca sebuah karya tulis ilmiah. Mengingat di dalam abstrak terdapat rincian informasi, analisis serta argumen dari penulis karya tulis ilmiah tersebut.
  3. Ketiga, dengan adanya abstrak maka dapat mempermudah para pembaca untuk bisa mengingat poin penting yang terdapat di dalam suatu karya tulis ilmiah.

Ciri-ciri
Abstrak

Abstrak memiliki beberapa ciri yang perlu kamu ketahui, dan nantinya bisa kamu kroscek di contoh abstrak karya ilmiah, antara lain:

  1. Abstrak
    adalah suatu uraian singkat, cermat dan menyeluruh yang dapat digunakan utnuk
    mewakili secara keseluruhan atas suatu judul karya tulis ilmiah.
  2. Abstrak
    dapat berdiri sendiri sebagai suatu kesatuan yang utuh, sehingga abstrak bisa
    dimuat di dalam suatu majalah khusus abstrak.
  3. Abstrak
    biasanya akan diletakkan pada awal suatu karya tulis ilmiah sebagai media
    penyedia informasi dari karya tulis ilmiah yang dibuat.
  4. Abstrak
    merupakan suatu ringkasan, sehingga jumlah kata yang digunakan juga terbilang
    cukup sedikit. Umumnya panjang abstrak hanya sekitar 250 hingga 400 kata saja.
  5. Abstrak
    tidak memiliki paragraf penggantian.
  6. Abstrak
    menggunakan huruf yang berbeda ukurannya dengan ukuran yang ada di dalam isi
    karya tulis ilmiah.
  7. Abstrak
    biasanya menggunakan kalimat pasif.
  8. Abstrak
    tidak memiliki ilustrasi, singkatan, kandungan kepustakaan, grafik ataupun
    tabel.
  9. Pada
    bagian bawah abstrak biasanya terdapat beberapa kata kunci yang digunakan,
    mulai dari tiga hingga 10 kata kunci untuk mengindeks karya tulis ilmiah.

Jenis-jenis
Abstrak

Sebelum sampai pada contoh abstrak karya ilmiah, perlu kamu ketahui pula bahwa abstrak dibedakan menjadi beberapa jenis, yakni:

1.
Abstrak Indikatif

Jenis abstrak yang pertama adalah abstrak indikatif, di mana dalam abstrak ini terdapat uraian singkat terkait dengan masalah yang terkandung di dalam laporan atau karya tulis ilmiah yang dibuat.

Dengan adanya abstrak indikatif, maka diharapkan dapat membuat pembaca mengetahui isi informasi tanpa perlu memadatkan isi. Pada abstrak indikatif, kamu hanya perlu menuliskan indikasi sasaran cakupan tulisan tersebut saja.

Abstrak indikatif biasanya akan dibutuhkan apabila karya tulis ilmiah belum sampai pada tahap penyelesaian, namun harus sesegera mungkin mencantumkan abstrak terlebih dahulu.

Umumnya, hal ini terjadi untuk kepentingan tertentu, seperti seminar, kongres, atau symposium.

2.
Abstrak Informatif

Kemudian ada abstrak informatif, dimana abstrak ini kerap disebut pula sebagai miniature laporan atau karya tulis ilmiah asli yang di dalamnya terdapat data dan informasi yang rinci.

Di dalam abstrak informatif, harus ada beberapa komponen penting seperti judul, nama penulis, institusi, tujuan, metode penelitian, analisis penelitian, hasil penelitian dan kesimpulan.

Nantinya, informasi yang ada di dalam abstrak tersebut akan disampaikan secara lengkap oleh penulis.

Adanya abstrak informatif akan mempermudah para pembaca untuk mengetahui isi keluruhan dari karya tulis ilmiah tersebut.

3.
Abstrak Kritis (Critical Abstrak)

Walaupun
kedua jenis abstrak sebelumnya merupakan jenis abstrak paling umum yang
ditemukan saat ini. Namun, jika diulas lebih dalam lagi ternyata ada beberapa
jenis abstrak lainnya. Salah satunya adalah abstrak kristis.

Abstrak kritis merupakan jeneis abstrak yang dapat memberikan gambaran temuan serta informasi utama dan juga komentar tentang validitas, reliability atau kelengkapan studi.

Biasanya, peneliti akan melakukan evaluasi makalah dan sering membandingkannya dengan karya tulis ilmiah lainnya pada subjek yang sama.

Dalam pembuatan absrak kritis sendiri biasanya hanya memiliki total 400 hingga 500 kata saja.

Hal ini dikarenakan adanya komentar interpretative tambahan dalam abstrak kritis. Meskipun begitu, jenis abstrak kritis ini cukup jarang sekali digunakan oleh penulis atau peneliti.

4.
Abstrak Deskriptif

Jenis abstrak berikutnya ada abstrak deksriptif di mana jenis abstrak ini akan memberikan ifnormasi yang ditemukan pada sebuah karya tulis ilmiah.

Diketahui, jenis abstrak yang satu ini tidak membuat suatu penilaian tentang pekerjaan ataupun kesimpulan dalam suatu penelitian yang ada.

Abstrak deskriptif hanya akan memberikan gambaran seputar penelitian dalam bentuk rangkuman.

Ada beberapa peneliti yang menganggap jenis abstrak ini sebagai garis besar pekerjaan bukan sebagai suatu ringkasan.

Karena bentuknya hanya berupa ringkasan, abstrak deksriptif biasanya memiliki jumlah kata yang tidak banyak, yakni tidak lebih dari 100 kata.

5.
Abstrak Sorot (Highlight Abstrak)

Abstrak sorot merupakan jenis abstrak terakhir yang perlu kamu ketahui. Biasanya, abstrak sorot secara khusus ditulis hanya untuk menarik perhatian pembaca pada suatu penelitian yang sudah dilakukan.

Jenis abstrak ini tidak bisa berdiri dengan bebas dari karya tulis ilmiah yang terkait, sehingga cukup jarang digunakan dalam penulisan akademik.

Struktur
Penulisan Abstrak dalam Karya Tulis Ilmiah

Walaupun
abstrak hanya memiliki jumlah kata yang relatif sedikit. Namun, dalam
penulisannya, abstrak juga memiliki beberapa struktur penting. Adapun berikut
struktur penulisan abstrak yang perlu kamu ketahui.

  1. Informasi umum seputar penelitian yang sudah dilakukan.
  2. Tujuan penelitian yang sudah dilakukan.
  3. Alasan memilih topik atau melaksanakan penelitian yang sudah dilakukan.
  4. Menyampaikan metode penelitian yang digunakan dalam penelitian.
  5. Mengungkapkan temuan dari adanya penelitian tersebut.
  6. Abstrak memiliki kata kunci yang terdiri dari tiga kata atau gabungan kata.

Kumpulan Contoh Abstrak Karya Tulis Ilmiah

Nah, setelah kamu memahami pengertian hingga struktur penulisan dari abstrak, kini kamu saatnya kamu melengkapi pengetahuan seputar asbtrak dengan membaca contoh abstrak karya ilmiah.

Berikut ini adalah beberapa contoh abstrak karya tulis ilmiah tentang berbagai topik yang mungkin bisa menjadi referensi kamu dalam membuat abstrak.

Contoh Abstrak Karya Ilmiah 1

JURNALISME PUBLIK DI MEDIA LOKAL
(Deskriptif Kualitatif Penerapan Jurnalisme Publik di Media Online Lokal SorotGunungkidul.com dalam Pemberitaan Pembangunan Skatepark Komunitas Skateboard)

ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan jurnalisme publik di media online lokal Sorotgunungkidul.com terkait dengan pemberitaan pembangunan skatepark komunitas skateboarding. Metode yang digunakan peneliti adalah deskriptif kualitatif untuk menggali semua informasi yang berkaitan dengan pemberitaan jurnalisme publik. Peneliti mendapatkan data dari hasil wawancara dengan empat narasumber pada 16-20 Maret 2017 di Gunungkidul. Narasumber pertama adalah Aji Awalani selaku wartawan Sorotgunungkidul.com, kedua Renna Anggabenta selaku Redaktur Sorotgunungkidul.com, ketiga Rekas Hutana selaku perwakilan komunitas PMDA skateboarding dan yang keempat Irawan Jatmiko selaku Kepala Kantor Pengendalian Dampak Lingkungan, yang menangani proyek pembangunan skatepark.
Sorotgunungkidul.com merupakan salah satu media online lokal yang ada di Gunungkidul, dengan penyebaran informasi berita melalui aplikasi broadcast BBM (Blackberry Massanger) dan melalui akun facebook Sorotgunungkidul.com. Media ini kerap mengangkat isu-isu pemberitaan yang berkaitan dengan masyarakat baik individu maupun kelompok atau komunitas yang kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah kabupaten Gunungkidul.Hal ini sesuai dengan konsep awal jurnalisme publik yang mendorong publik untuk terlibat aktif dalam proses pemberitaan guna mencapai kebijakan solusi dan kesejahteraan bersama. Sorotgunungkidul.com melalui pemberitaanya telah menerapkan beberapa konsep Jurnalisme Publik. Konsep yang pertama adalah pers menempatkan publik sebagai partisipan. Sorotgunungkidul.com telah memberikan ruang untuk publik berbicara, menyampaikan saran dan pendapatnya melalui kolom komentar yang ada di akun facebook Sorotgunungkidul.com. Serta wartawan yang aktif mengunjungi kelompok komunitas untuk mendengarkan keluh kesah mereka. Kemudian konsep jurnalisme publik kedua yang mampu diterapkan Sorotgunungkidul.com adalah pers berperan serta dalam meningkatkan kesejahteraan publik. Hal ini dibuktikan bahwa media Sorotgunungkidul.com melalui pemberitaanya telah mampu menjembatani kepentingan publik, kepentingan komunitas, yaitu komunitas PMDA skateboarding untuk mendapatkan haknya berupa fasilitas taman skate. Namun dari beberapa konsep tersebut, Sorotgunungkidul.com kurang mengimplementasikan konsep pers sebagai sarana ruang publik yang ideal. Terlihat dengan adanya kepentingan-kepentingan yang ada di balik pemberitaan. Kepentingan ini berkaitan dengan bisnis media.

Keywords: Jurnalisme Publik, Skatepark, Sorot Gunungkidul, Media Online

Contoh Abstrak Karya Ilmiah 2

PROBLEM JURNALIS DALAM PRODUKSI BERITA LINGKUNGAN
(Studi Deskriptif Kualitatif Penerapan Jurnalisme Lingkungan Terhadap Jurnalis SKH Pontianak Post Dalam Produksi Berita Lingkungan Seputar Kebakaran Hutan dan Lahan di Kalimantan Barat)

ABSTRAK
Jurnalisme lingkungan pada dasarnya menitikberatkan pada proses-proses untuk meminimalkan dampak negatif kerusakan lingkungan hidup, dan memihak kepada upaya pelestarian alam. Pemberitaan mengenaipermasalahan lingkungan mampu secara efektif membentuk pemikiran masyarakat mengenai bagaimana seharusnya masyarakat sebagai individu berelasi dengan lingkungan hidup di sekitarnya. Jurnalis lingkungan dapat menulis sebuah berita yang dapat memperlihatkan standar kehidupan yang tepat, kelayakan lingkungan hidup, dan makna lingkungan hidup bagi masyarakat.
Berita lingkungan terkait kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Kalimantan Barat menjadi fokus dalam penelitian ini. Persoalan kebakaran hutan dan lahan penting dilihat sebagai sebuah persoalan lingkungan yang serius, bukan dianggap sebagai persoalan biasa saja. Surat Kabar Harian (SKH) Pontianak Post sebagai media cetak lokal memiliki kedekatan tersendiri dengan isu-isu lingkungan yang ada di Kalimantan Barat.
Jurnalis di media cetak diharapkan dapat menerapkan konsep jurnalisme lingkungan di dalam setiap pemberitaan terkait kebakaran hutan dan lahan di Kalimantan Barat. Namun, dalam menerapkan konsep jurnalisme lingkungan tersebut dengan baik dan benar bukanlah hal yang mudah, jurnalis seringkali menemukan beberapa problem atau kendala dalam proses penerapannya. Problem atau kendala ini berpengaruh terhadap berita yang ditulis oleh jurnalis. Peneliti menyarankan kepada Surat Kabar Harian (SKH) Pontianak Post agar jurnalis dapat meningkatkan pemenuhan unsurcover both sides serta narasumber utama (primer) di dalam setiap pemberitannya. Selain itu perlu adanya pelatihan yang berkelanjutan mengenai jurnalisme lingkungan kepada jurnalis untuk menambah wawasan tentang dunia jurnalisme lingkungan agar dapat mewujudkan penerapan sikap profesional yang lebih baik.

Kata Kunci : Penerapan Jurnalisme Lingkungan, Kebakaran hutan dan lahan, Problem Jurnalis

Contoh Abstrak Karya Ilmiah 3

ABSTRAK

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode tes dan wawancara.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesalahan siswa berdasarkan kategori kesalahan Watson pada pokok bahasan lingkaran. Kesalahan pada matematika merupakan suatu penyimpangan terhadap solusi yang sebenarnya dari suatu permasalahan. Analisis kesalahan yang dimaksud merupakan suatu proses mereview jawaban siswa guna mengidentifikasi pola-pola kesalahan. Subjek penelitian siswa kelas IX di satu kelas yang berjumlah 40 orang. Dalam penelitian ini siswa diberikan 5 soal matematika dalam bentuk uraian, kemudian dianalisis kesalahannya berdasarkan 8 kategori kesalahan Watson dan dilanjutkan mewawancarai siswa dengan jenis kesalahan yang berbeda untuk setiap kategori kesalahannya. Diperoleh simpulan, jenis kesalahan yang dilakukan peserta didik saat mengerjakan soal, tidak ada peserta didik yang melakukan jenis kesalahan membaca. Kesalahan dilakukan peserta didik pada saat memahami masalah. Penyebabnya adalah karena tidak paham dengan kalimat dalam soal dan siswa susah mengaitkan apa kata kunci pada soal dengan pertanyaan yang ada. Jenis kesalahan selanjutnya yang dilakukan peserta didik adalah transformasi. Siswa kurang memahami konsep dari rumus pada materi lingkaran sehingga susah untuk membuat bentuk penyelesaian. Berikutnya yakni kesalahan ketrampilan proses, disebabkan siswa masih belum mahir dengan perhitungan dalam bentuk pecahan dan manipulasi aljabar. Selain itu banyak juga yang kurang terlatih berhitung sehingga malas menyelesaikan operasi hitung dengan angka yang besar, sekalipun itu operasi hitung sederhana seperti pembagian dan perkalian. Siswa juga melakukan kesalahan penulisan kesimpulan, meskipun tidak banyak namun kesalahan dalam menyimpulkan menunjukan siswa belum bisa memberikan jawaban akhir sesuai dengan yang ditanyakan soal. Berikutnya berdasarkan wawancara diketahui siswa juga melakukan kesalahan pada kategori kecerobohan dan motivasi. Kecerobohan dilakukan siswa pada berbagai tahapan pengerjaan, ini disebabkan karena siswa kurang teliti dan kurangnya latihan dalam menjawab soal – soal. Untuk kategori motivasi ada siswa yang tidak menjawab sama sekali pada suatu soal dikarenakan memang tidak siap dan enggan untuk berusaha membaca apalagi menjawab dengan proses, selain itu ada juga yang tidak menyelesaikan proses sampai menemui.

Kata kunci: analisis kesalahan, analisis kesalahan kategori Watson, pokok bahasan lingkaran.

Contoh Abstrak Karya Ilmiah 4

PELAKSANAAN REKRUTMEN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DENGAN SISTEM COMPUTER ASSISTED TEST (CAT) PADA BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH KABUPATEN SINTANG

Abstract

The purpose of this study is to describe and analyze the process of organizing the implementation of recruitment Proseptive Civil Servant with Computer Assisted Test (CAT) system at the Regional Personnel Agency Sintang District. The results of this study note that organizing the implementation of recruitment Proseptive Civil Servant with Computer Assisted Test (CAT) system Regional Personnel Agency Sintang District has not been optimal or selective in recruitment apparatus, especially Proseptive Civil Servant in Sintang regency. In some aspects of the value is in accordance with the mechanism set forth in BKN Regulation Number 29 of 2014. Based on the results of research known that the grouping of activietis in the implementation of recruitment Proseptive Civil Servant with Computer Assisted Test (CAT) system at the Regional Personnel Agency Sintang District focus on 4 (four) aspects of the activity are : a) Appointment of honorary staff and general applicants to Proseptive Civil Servant in review of the level of agency needs, b) Implement the requirement or mechanism of appointment of honorary staff and general applications to Civil Servants, c) Implement Planning, Announcements, Requirement of Apllication, and d) Implement objectivity and transparency in the implementation of recruitment Proseptive Civil Servants. Head of Sintang District Regional Staffing Agency has given role and delegation of authority and responsibility to apparatus to make decision according to tupoksi (main duty and function) respectively in activity of recruitment of Proseptive Civil Servant with Computer Assisted Test system conducted in Sintang District. Therefore, every staff must understand the main tasks of each and the varicus authorities that are entitled. Thus each staff can work hand in hand because each one runs their respective duties and every decision taken does not interfere with the authority of the other staff.

Keywords : Organizing, Recruitment, Computer Assisted Test System.

Contoh Abstrak Karya Ilmiah 5

GAYA BAHASA LIRIK LAGU DALAM ALBUM LINTASAN WAKTU KARYA KARYA DANILLA RIYADI: KAJIAN STILISTIKA

ABSTRACT

Writer’s background to observe the style of language is to find better understanding about the style of the language itself. The purpose of this research is to describe meanings and style of language of the lyrics in Lintasan Waktu album by Danilla Riyadi. The method in this research is using Descriptive Method, Qualitative Research Approach, and Library Research. Data in this research is style of language in the lyrics of Lintasan Waktu album by Danilla Riyadi. Data sources of this research is the entire songs in Lintasan Waktu album by Danilla Riyadi amount to 10 (ten) songs. The results of this research in observing the style of language in every-lyric of songs of Lintasan Waktu album by Danilla Riyadi, Writer founds that 8 (eight) styles of language according to scope of problem in this research that is rhetorical style of language are: Alliteration, Asyndeton, Polysyndeton, Assonance, Litotes, Hyperbola; and Figurative style of language: Personification and Symploce. In this research, writer founds that 7 (seven) meanings contain in the lyrics of the songs of Lintasan Waktu album by Danilla Riyadi (Extension, Gereflecter, Grammatical, Non-referential, Cognitive, Figurative, and Pictorial).

Keywords : The Style of Language, Meaning

Contoh Abstrak Karya Ilmiah 6

ABSTRACT

The aim of this qualitative research is describing self concept of an earthquake victims at Yogyakarta, on May 27th, 2006. Subjects of this research is focused on an earthquake victims which become a paraplegia sufferer. Earthquake is kind of disasters which cause some detriment and suffers for human and environment or ecology. Paraplegia is physical defect which is caused by spinal cord injure, and the sufferers will have some paralysis on the bottom area of their body or on their legs. Self concept is defined as people’s look frame of their self (how people describe their self), which are gotten from interaction with others who have an important means in their life.
Subjects of this research are four respondent, two paraplegia men and two paraplegia women. Method of research used some technical of interview, observation, and graphic test (Draw A Tree, Draw A Person, and House-Tree-Person). Interview technique didn’t structured with some interview guide. Instead, observation technique were done by two observer with anecdotal technique. Data analysis is descriptively.
Research’s result showed that an earthquake victims which become a paraplegia sufferers have negative self concepts. Subjects haven’t been accepted their paralysis condition yet, and often complains sickness which are raised. Subjects also felt pesimist to work back. Paraplegia condition caused some sexual function disorder, and they felt unconfident to be with their couple. Subjects still have some earthquake’s trauma as one of Acute Stress Disorder (ASD) symptom.

Key words: self concept, eartquake, paraplegia

Nah, itulah informasi yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu seputar kumpulan contoh abstrak karya tulis ilmiah yang perlu kamu ketahui.

Semoga informasi yang Mamikos bagikan terkait contoh abstrak karya ilmiah di atas dapat bermanfaat dan membantu kamu ya dalam menulis abstrak sendiri.

Jika kamu ingin mengulik informasi lainnya seputar karya tulis ilmiah, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta