4 Contoh Kalimat Penjelas dan Kalimat Utama dalam Sebuah Paragraf yang Benar

Berbeda dari kalimat utama, kalimat penjelas berisi tentang uraian atau penjelasan dengan rincian yang detail mengenai kalimat utama dan gagasan utama di dalam sebuah paragraf.

20 September 2021 Mamikos

4. Kalimat Utama Berada di Tengah Paragraf

Berikut ini adalah contoh kalimat penjelas dan kalimat utama, dimana kalimat utamanya berada di tengah paragraf:

Paragraf 4:

Aktivitas bekerja yang terlalu keras hingga lupa waktu akan membuat tubuh menjadi mudah lelah.  Selain itu, resiko terkena penyakit kronis juga bisa dialami oleh mereka yang bekerja terlalu keras.  Misalnya saja, dehidrasi, asam lambung, depresi, hingga resiko serangan jantung.  Oleh karena itu, sebagai pekerja kita jangan terlalu keras dalam bekerja agar terhindar dari sejumlah dampak negatif.  Sebagai antisipasinya, kita bisa mengatur waktu, kapan waktu terbaik untuk bekerja dan untuk istirahat.  Jika belum sanggup, maka bisa mencoba alternatif lain, seperti berdiam diri sejenak atau merebahkan diri barang sekejap di sela-sela waktu bekerja yang padat.

Berdasarkan contoh paragraf di atas, maka dapat dilihat bahwa kalimat utama dari paragraf tersebut terletak di tengah, yaitu “Oleh karena itu sebagai pekerja kita jangan terlalu keras dalam bekerja agar terhindar dari sejumlah dampak negatif”.

Sementara yang menjadi kalimat penjelasnya adalah sebagai berikut:

  1. Aktivitas bekerja yang terlalu keras hingga lupa waktu akan membuat tubuh menjadi mudah lelah.  
  2. Selain itu, resiko terkena penyakit kronis juga bisa dialami oleh mereka yang bekerja terlalu keras.
  3. Misalnya saja, dehidrasi, asam lambung, depresi, hingga resiko serangan jantung.
  4. Sebagai antisipasinya, kita bisa mengatur waktu, kapan waktu terbaik untuk bekerja dan untuk istirahat.  
  5. Jika belum sanggup, maka bisa mencoba alternatif lain, seperti berdiam diri sejenak atau merebahkan diri barang sekejap di sela-sela waktu bekerja yang padat.

Dari contoh kalimat penjelas dan kalimat utama yang telah dijelaskan di atas, kamu akan lebih mudah untuk memahami kalimat penjelas dan kalimat utama serta bagaimana penerapannya di dalam sebuah paragraf.

Close