15 Contoh Konflik di Masyarakat beserta Cara Penyelesaiannya Lengkap

15 Contoh Konflik di Masyarakat beserta Cara Penyelesaiannya Lengkap – Contoh konflik di masyarakat beserta cara penyelesaiannya menarik untuk dibahas.

Pasalnya, dalam keseharian kita tidak luput dengan interaksi dengan orang lain. Ingatlah jika kita adalah makhluk sosial.

Mengingat sifat setiap orang tidaklah sama, maka kemungkinan timbulnya konflik sangat besar.

Lalu, apa saja contoh konflik di masyarakat dan bagaimana cara penyelesaiannya? Yuk, simak ulasan berikut ini!

14 Contoh Konflik di Masyarakat beserta Cara Penyelesaiannya

https://www.freepik.com/author/freepik

Konflik merupakan suatu fenomena yang obyektif dan nyata. Dia hadir di benak orang-orang yang saling berinteraksi.

Meski demikian, apapun bentuk konfliknya jangan menjadikannya sebagai momok yang harus dihindari.

Justru dari konflik inilah kehidupan manusia penuh warna, tidak terkesan monoton, dan cepat atau lambat akan berkembang.

Berikut adalah contoh konflik di masyarakat yang kerap kita temui.

1. Konflik Antar Sesama Individu

Cara seseorang menilai suatu hal tidaklah sama. Perbedaan cara pandang inilah pemicu terjadinya konflik pribadi atau konflik antarindividu.

Seringkali konflik antar individu ini muncul karena tidak ada yang mau mengalah.

Mereka hanya berpikir untuk saling menjatuhkan sehingga membuat dirinya terkesan lebih menonjol daripada orang lain. 

Konflik ini sering terjadi di lingkungan keluarga, pertemanan, dan dunia kerja. Sebagai salah satu contoh konflik pribadi dalam lingkup pertemanan adalah terlalu asyik pacaran.

Apakah kamu juga merasa demikian ketika temanmu lebih memilih pacarnya padahal kamu sedang membutuhkan bantuannya.

Wajar apabila kamu merasa kecewa dan jengkel. Terlebih jika kamu mengalami hal tersebut berulang-ulang.

Cara mengatasi supaya pertemanan langgeng adalah dengan mediasi, yakni minta bantuan pada teman lain dimana dirinya bertindak sebagai penengah sekaligus penasehat.

2. Konflik Politik

Contoh konflik di masyarakat beserta cara penyelesaiannya yang tak kalah menarik untuk dibahas adalah konflik politik.

Konflik politik menurut para ahli adalah pertikaian dalam dunia politik yang hubungannya saling berkaitan dengan pejabat, pemerintah, negara, dan kebijakan yang telah ditetapkan. 

Faktor penyebab terjadinya konflik politik adalah adanya perbedaan proses pemikiran sehingga memicu munculnya masalah dengan pihak lain.

Penyebab lainnya adalah ketidakpuasan akan organisasi politik yang tidak bisa menerima kekalahan sehingga tidak senang melihat pihak lain mendapatkan kemenangan. 

Contoh konflik politik di Indonesia adalah kecurangan pemilu, konflik dengan KKB di Papua, konflik Partai Demokrat, dan masih banyak lagi. Konflik politik juga sering muncul di kehidupan sehari-hari.

Beberapa contohnya antara lain adalah pemilihan ketua RT, pemilihan ketua OSIS, dan lain-lain.

Upaya penyelesaiannya adalah dengan cara arbitrase, yakni menyelesaikan konflik dengan menghadirkan pihak ketiga dimana dia adalah pemberi keputusan. 

3. Konflik Agama

Indonesia memiliki masyarakat yang majemuk, yakni terdiri dari berbagai suku, agama, dan ras.

Konflik agama sendiri merupakan salah satu contoh konflik yang timbul karena perbedaan agama serta keyakinan.

Meski hak dan kewajiban memeluk suatu agama telah diatur dalam Undang-undang, namun masih saja bermunculan konflik-konflik agama sehingga mengganggu kenyamanan dan ketenangan masyarakat.

Bahkan beberapa oknum tak bertanggung jawab kerap menjadikan fenomena agama sebagai sarana untuk mencapai tujuan dalam dunia politik.

4. Konflik Antar Kelas Sosial

Jika dalam suatu masyarakat terdapat kelompok kelas, dapat dipastikan sangat berpotensi memunculkan konflik.

Segala bentuk perebutan dan upaya untuk mempertahankan status serta peran masyarakat juga menjadi pemicu munculnya konflik antar kelas sosial. 

Kita mengenalnya dengan istilah kesenjangan sosial.

Salah satu contoh konflik sosial di masyarakat yang menonjol adalah pertikaian antara karyawan dengan pemilik usaha atau demo antara karyawan Indomaret yang menuntut kenaikan upah.

5. Konflik Rasial

Konflik yang satu ini terjadi karena adanya perbedaan antara ras satu dengan ras yang lain.

Bukannya menjadikan perbedaan ini sebagai kekayaan dan menumbuhkan rasa syukur dan saling menghormati.

Justru sebaliknya, perbedaan ras ini justru memunculkan sikap egois, dimana masing-masing ras menganggap bahwa ras mereka jauh lebih baik dan unggul daripada ras lainnya.

Setiap ras bertindak hanya mengutamakan kepentingan kelompok mereka sendiri.

Contoh konflik rasial antara lain adalah hanya mau berteman dengan orang yang berasal dari suku yang sama.

6. Konflik Non Realistis

Konflik ini muncul karena keinginan untuk mencapai suatu tujuan akan tetapi ada pihak yang menggunakan cara tercela demi mencapai tujuan tersebut.

Contoh sederhana dari konflik non realistis dalam masyarakat adalah seorang pedagang menggunakan ilmu hitam demi kesuksesan usaha yang digelutinya.

Apakah kamu bisa menemukan contoh konflik non realistis lain di sekitar tempat tinggalmu?

7. Konflik Internal Individu

Pertentangan ini muncul ketika seseorang dihadapkan pada 2 pilihan atau lebih dimana tujuan tersebut sifatnya saling bertentangan sehingga menciptakan kebimbangan dalam memilihnya.

8. Konflik Tertutup

Maksud dari konflik tertutup adalah konflik yang hanya diketahui oleh beberapa pihak saja.

Adapun pihak yang mengetahui konflik tersebut otomatis merupakan individu atau kelompok yang terlibat langsung di dalamnya.

Contoh dari konflik tertutup ini adalah cekcok dalam kehidupan berumah tangga. Tentu hanya pihak keluarga saja yang mengetahui konflik ini.

9. Konflik Terbuka

Konflik ini merupakan kebalikan dari konflik tertutup. Artinya, masyarakat tahu akan konflik yang sedang terjadi.

Contoh konflik terbuka adalah perebutan wilayah yang dilakukan terhadap Israel yang dilakukan oleh Palestina.

10. Konflik Vertikal

Contoh konflik di masyarakat beserta cara penyelesaiannya yang berikutnya adalah konflik vertikal.

Konflik terjadi berdasarkan tingkatan yang bersifat hierarki, yakni antara individu yang menempati posisi teratas hingga paling bawah.

Umumnya lingkungan terjadinya konflik vertikal adalah dalam sebuah perusahaan atau organisasi

Contoh sederhana konflik vertikal adalah antara direktur perusahaan dengan karyawan terkait perbedaan pendapat yang menyatakan tidak adanya kesesuaian antara upah dengan bobot pekerjaan yang harus diselesaikan.

11. Konflik Horizontal

Konflik horizontal adalah konflik yang timbul antara individu atau kelompok dimana masing-masing memiliki kedudukan yang sama atau sejajar.

Contohnya adalah pertikaian antara sesama tukang ojek yang memperebutkan tempat pangkalan ojek. Masing-masing merasa memiliki hak paten pada tempat tersebut. 

12. Konflik Antar Generasi

Sesuai namanya, konflik ini terjadi karena perbedaan pemahaman antara 2 generasi atau lebih.

Contohnya adalah konflik antara orang tua dengan anak-anak zaman now terkait sudut pandang dalam tradisi dan adat istiadat.

13. Konflik Diagonal

Konflik diagonal adalah konflik yang terjadi karena adanya pengelolaan sumber daya yang tidak merata.

Sebagai akibatnya, organisasi masyarakat melakukan pertentangan demi mendapatkan keadilan.

Contoh peristiwa nyata dari konflik diagonal sebagai akibat pengelolaan sumber daya yang tidak merata adalah pemberontakan Papua yang menuntut melepaskan diri dari NKRI.

Papua beranggapan bahwa wilayahnya tidak memperoleh pembangunan layaknya wilayah di Indonesia pada umumnya.

Selain itu, Papua beranggapan bahwa pemerintah pilih kasih sehingga tidak benar-benar mencurahkan kasih sayang beserta perhatiannya untuk pembangunan daerah Papua.

14. Konflik Destruktif

Pengertian konflik destruktif adalah konflik yang muncul karena suatu individu atau kelompok merasa tidak senang, benci, bahkan merasa dendam dengan individu atau kelompok lain.

Bila dibiarkan saja dikhawatirkan akan terjadi kerugian finansial. Mirisnya akan berujung pada pembunuhan.

Contoh konflik destruktif adalah pertikaian ormas Jingga dan ormas hitam. Di sini pihak ormas Jingga menganggap dirinya sebagai korban karena wilayah kekuasaannya telh direbut oleh ormas hitam. 

15. Konflik Konstruktif

Adanya perbedaan cara pandang dan pola pikir, baik antar individu maupun kelompok menjadi alasan utama munculnya konflik konstruktif.

Namun, dampak dari konflik justru akan menciptakan sebuah koreksi baru dari suatu permasalahan.

Contoh konflik ini adalah terjadinya perdebatan antar anggota saat rapat perumusan AD/ART.

Dari perbedaan pendapat inilah kemudian diambil jalan tengah dengan menciptakan suatu aturan yang tersusun secara sistematis dan terarah.

Cara Penyelesaian Berbagai Konflik yang Terjadi di Masyarakat

Mengatasi dan menyelesaikan suatu konflik bukanlah perkara sederhana. Namun, tetap harus berusaha mengatasi berbagai konflik yang muncul di masyarakat supaya kehidupan kembali tenang.

Jika pihak yang bersengketa saling terbuka dan bersedia menyelesaikan konflik dengan kepala dingin, dalam waktu sekejap konflik dalam teratasi dengan baik.

Solusi jitu yang akan membantu kamu mengatasi konflik-konflik yang muncul di tengah-tengah masyarakat adalah sebagai berikut.

1. Rujuk

Upaya mengatasi konflik dengan cara pendekatan dan keinginan untuk menjalin kerjasama dan menjalani hubungan sebaik-baiknya demi tercapainya cita-cita bersama.

2. Persuasi 

Persuasi merupakan upaya untuk mengubah posisi pihak lain dengan cara menunjukkan kerugian yang mungkin saja timbul sebagai akibat konflik yang terjadi.

Cara ini memerlukan bukti akurat yang membuktikan bahwa usul yang kamu kemukakan akan menguntungkan kedua belah pihak yang sesuai dengan standar keadilan dan norma yang berlaku.

3. Tawar Menawar

Upaya ini adalah cara penyelesaian dimana kedua belah pihak yang bertikai dapat saling menerima. Kedua belah pihak bisa saling bertukar konsep yang relevan.

4. Pemaksaan dan Penekanan

Cara ini lebih efektif jika diterapkan oleh pihak yang berwenang formal atas pihak lain untuk menyudahi suatu konflik.

Namun, bila kedua pihak tak memiliki perbedaan wewenang maka sah saja apabila mengambil langkah berupa ancaman atau bentuk intimidasi lain. 

5. Intervensi

Cara intervensi merupakan cara penyelesaian dengan melibatkan campur tangan pihak ketiga. Ini jika kedua pihak menemui jalan buntu.

6. Arbitrase

Cara penyelesaian konflik berikutnya adalah menghadirkan pihak ketiga untuk mendengarkan dan menyimak keluhan dari kedua belah pihak yang berseteru.

7. Mediasi

Ini merupakan cara penyelesaian konflik dengan menggunakan mediator sebagai penengah sengketa. Jadi, pilihlah seorang mediator yang bisa menjadi pihak penengah yang baik.

8. Konsultasi

Meski menghambat proses penyelesaian masalah yang menjadi pokok terjadinya konflik, tak ada salahnya jika kamu mengambil langkah konsultasi untuk memperbaiki hubungan antara kedua belah pihak.

Dalam hal ini, konsultan yang bertugas memiliki kewenangan untuk memutuskan saja tidak untuk menjadi pihak penengah.

9. Konsultasi

Meski menghambat proses penyelesaian masalah yang menjadi pokok terjadinya konflik, tak ada salahnya jika kamu mengambil langkah konsultasi untuk memperbaiki hubungan antara kedua belah pihak.

Dalam hal ini, konsultan yang bertugas memiliki kewenangan untuk memutuskan saja tidak untuk menjadi pihak penengah.

10. Penarikan Diri

Cara penyelesaian konflik dengan metode penarikan diri cukup efektif. Cara ini bisa terwujud apabila salah satu atau kedua pihak sekaligus sama-sama menarik diri dari suatu hubungan. 

11. Pemecahan Masalah Terpadu

Cara ini adalah mengombinasikan kebutuhan kedua belah pihak. Semua proses pertukaran informasi, fakta, kebutuhan, dan perasaan senang harus diungkapkan secara terbuka dan jujur.

Nah, itulah ulasan mengenai contoh konflik di masyarakat dan cara penyelesaiannya. Semoga bermanfaat.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta