17 Contoh Konflik Nasional di Indonesia Terbaru dan Penjelasannya
Pada umumnya, konflik yang terjadi diawali dengan adanya perbedaan pendapat, baik antara dua pihak atau lebih.
2. Konflik Penolakan RUU Omnibus Law
RUU Omnibus Law atau undang-undang cipta kerja termasuk salah satu hal yang cukup kontroversi. Kebijakan tersebut dinilai merugikan pihak pekerja dan karyawan.
Hal tersebut menyebabkan Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI) melakukan penolakan terhadap RUU Omnibus Law.
3. Konflik 2 Desember (2 1 2)
Konflik yang terjadi pada 2 Desember 2016 yang lebih dikenal sebagai Aksi 212, bahkan turut diikuti oleh sejumlah tokoh agama dan banyak massa.
Terjadinya konflik ini untuk menuntut Basuki Tjahaja Purnama atau biasa dikenal Ahok terhadap pidatonya waktu lalu yang dianggap menistakan agama.
4. Konflik KKB di Papua

Advertisement
Contoh konflik Nasional di Indonesia lainnya yakni konflik KKB di Papua. Tidak bisa dipungkiri bahwa tanah Papua termasuk salah satu tempat yang indah.
Namun, terjadi insiden penembakan di Papua oleh sejumlah kelompok kriminal bersenjata terhadap karyawan PT. Freeport Indonesia.
5. Konflik Naturalisasi Sungai Ciliwung
Provinsi DKI Jakarta adalah kawasan yang rawan mengalami banjir. Bahkan, tiap musim penghujan beberapa daerah yang tergenang air cukup tinggi, terlebih daerah pinggiran sungai.
Oleh karena itu, salah satu solusi yang dilakukan dengan menjalankan program naturalisasi atau pelebaran sungai ciliwung agar bisa mengatasi banjir di daerah tersebut.
Namun, program tersebut mendapat protes keras dari sejumlah warga pinggiran sungai. Hal ini karena akan melakukan penggusuran lahan untuk merealisasikan program tersebut.
6. Konflik Sosial di Aceh
Aceh adalah salah satu provinsi di Indonesia yang mendukung cadangan sumber daya alam yang melimpah, khususnya yakni minyak.
Hal tersebut memicu keinginan dari beberapa masyarakat Aceh untuk memisahkan diri dari Indonesia dan mendirikan negara merdeka.
7. Konflik Buruh PT. AFI
Sejumlah karyawan melakukan aksi demonstrasi terhadap PT. Alpen Food Indonesia atau yang masyarakat kenal dengan produknya “Aice”.
Hal ini karena para karyawan merasa mendapatkan perlakuan tidak adil dan semena-mena oleh PT AFI. Mulai dari penurunan upah, shift malam, kontaminasi lingkungan, hingga pemutusan hubungan kerja.
8. Konflik di Jawa Tengah
Konflik sosial di Jawa Tengah juga termasuk contoh konflik pada masyarakat Indonesia. Perusahaan pertambangan seringkali membuka lahan dan akan menjadikannya daerah pertambangan.
Namun, hal ini mengakibatkan daerah sekitar pertambangan menjadi tidak subur. Untuk itu, muncul protes dari para petani yang berada di daerah Rembang, Jawa Tengah.