7 Contoh Memperkenalkan Diri Saat Interview Kerja, Lengkap!

Di bawah ini Mamikos sudah siapkan 7 contoh memperkenalkan diri saaat interview kerja yang bisa menjadi panduan kamu.

22 September 2023 Bella Carla

Untuk menjawab pertanyaan wawancara kasus, bagi jawaban kamu menjadi lima bagian:

  1. Identifikasi masalah: tulis masalah dalam buku atau kertas yang disediakan.
  2. Ketahui faktor yang yang terlibat: identifikasi faktor-faktor yang terlibat pada masalah tersebut. Faktor ini bisa berupa sistem, peralatan, material, orang, kustomer, dan lain-lain.
  3. Identifikasi penyebab: untuk setiap faktor yang Anda tulis pada langkah di atas, tulis sejumlah penyebab terkait faktor tersebut. Sebagai contoh, penyebab yang mungkin untuk faktor peralatan adalah rusak atau tidak dikalibrasi.
  4. Pilih solusi terbaik: dari sejumlah penyebab, tentukan penyebab utama dan solusinya. Jelaskan juga alasan Anda mengambil soulis tersebut. Jika diperlukan, buat diagram alir soulis tersebut lengkap dengan pemantauannya.
  5. Informasikan pelajaran yang diperoleh: informasikan pelajaran apa yang Anda peroleh dari kasus tersebut.

5. Wawancara via Telepon

Wawancara ini biasanya dilakukan perusahaan asing yang lokasinya tidak berada di negara si kandidat. Sebagai contoh, kamu melamar posisi Chemist di perusahaan asing yang berlokasi di Australia.

Si perusahaan asing tersebut akan mewawancarai kamu via telepon yang umumnya sebagai saringan pertama apakah kamu kompeten atau tidak untuk mengikuti wawancara selanjutnya.

Meskipun via telepon, kamu tetap harus menjalani tipe wawancara ini dengan sebaik-baiknya.

6. Wawancara Presentasi

Saat wawancara presentasi, kamu akan diberi sebuah isu bisnis dan diminta mempresentasikan solusi ke satu atau lebih karyawan perusahaan.

Waktu yang diberikan kepada kamu biasanya adalah 30 menit, dengan alokasi waktu 15 menit untuk persiapan dan 15 menit untuk presentasi.

Kunci sukses menjalani wawancara ini adalah mempersiapkan bahan presentasi dengan cepat, maksimal 10 menit.

Dalam lima menit pertama persiapan kamu, buat garis besar masalah dan tulis sejumlah solusi potensial yang muncul di kepala kamu.

Dalam lima menit kedua, lingkari solusi yang menurut kamu paling baik dan tulis poin-poin cara mengaplikasikan solusi tersebut.

Saat menulis poin-poin tersebut, identifikasi juga sumber daya yang kamu perlukan. Gunakan sisa waktu 20 menit untuk mempresentasikan solusi tersebut.

Close