7 Contoh Memperkenalkan Diri Saat Interview Kerja, Lengkap!
Di bawah ini Mamikos sudah siapkan 7 contoh memperkenalkan diri saaat interview kerja yang bisa menjadi panduan kamu.
7. Wawancara Panel
Umumnya dalam wawancara panel, kamu akan diwawancara oleh lima pewawancara. Kelima pewawancara tersebut akan menanyakan beragam jenis pertanyaan.
Kunci sukses dalam wawancara jenis ini adalah jangan gugup. Gunakan teknik-teknik menjawab yang telah diuraikan pada jenis wawancara kasus, situasional, atau perilaku.
Apa Saja Pertanyaan Umum Saat Interview Kerja?
Dalam proses lamaran kerja, panggilan untuk interview memang merupakan sesuatu yang terdengar sangat membahagiakan.
Namun, tahap ini pun sering kali dianggap menegangkan bagi sebagian besar pencari kerja, terutama mereka yang berstatus fresh graduate.
Wajar saja, karena interview merupakan gerbang penentu diterima atau tidaknya pelamar di suatu perusahaan. Berikut adalah beberapa pertanyaan umum yang akan kamu temukan saat interview kerja:

Advertisement
1. Ceritakan tentang Dirimu
Meskipun terdengar sederhana, pertanyaan ini justru menjadi kuncian perekrut untuk bisa mengenal kamu sebaik mungkin. Baik dari background, atau lewat caramu berkomunikasi.
Pertama-tama, tim perekrut pasti akan meminta kamu untuk menceritakan profil singkat dirimu.
Mulailah dengan membeberkan background pendidikan, lalu pengalaman atau pencapaian terbaikmu dan tutup dengan pengalaman terkini yang membuatmu memiliki status, pekerjaan atau jabatan saat ini.
2. Beri Tahu Kekuranganmu
Pertanyaan yang satu ini memang cukup sulit untuk dijawab, karena jika salah menjawab maka perekrut bisa saja menganggapmu bermasalah dan tidak kompeten.
Namun ingat, setiap orang tentu memiliki kekurangan. Saat menjawabnya, kamu hanya perlu mencari sesuatu yang bukan jadi keunggulanmu, tetapi sedang berusaha kamu perbaiki.
Semisal, kamu tidak punya skill public speaking yang baik, tapi ikuti dengan penjelasan bahwa kamu sudah membiasakan diri lebih banyak bertemu dan berhadapan dengan orang-orang untuk mengasah skill.
3. Jelaskan Kelebihan Dirimu
Pertanyaan tentang kelebihan diri ini juga sering muncul saat sesi interview kerja.
Tetaplah rendah hati dan tidak sombong saat menjawabnya, dan carilah kelebihan yang berkaitan erat dengan role pekerjaanmu selama ini. Sebaiknya kamu juga beri jawaban yang lebih spesifik, jangan generik.
Setelah itu, jangan lupa memberi contoh bagaimana kamu mendemonstrasikan kelebihan ini dalam konteks profesionalisme di kantor.