4 Contoh Penalaran Matematika untuk Persiapan UTBK SNBT 2023 Beserta Pembahasannya
Persiapkan dirimu untuk mengikuti UTBK SNBT 2023 dengan berlatih soal-soal penalaran matematika beserta pembahasannya berikut ini.
4 Contoh penalaran matematika untuk persiapan UTBK SNBT 2023 beserta pembahasannya – Sudah mempersiapkan materi UTBK SNBT 2023 nanti?
Jangan lupa membuat jadwal belajar soal penalaran matematika yang akan menjadi materi wajib saat ujian.
Contoh-Contoh Soal Penalaran Matematika UTBK SNBT 2023
Daftar Isi [hide]

Sebagai calon mahasiswa baru di Perguruan Tinggi Negeri, kamu dituntut untuk cepat beradaptasi pada perubahan, termasuk perubahan jenis seleksi yang diterapkan.
UTBK SNBT tahun 2023 akan ada perubahan materi yang diujikan karena Tes Kompetensi Akademik (TKA) sudah tidak ada lagi.
Namun, peserta UTBK SNBT akan dihadapkan dengan Tes Potensi Skolastik (TPS) yang mengutamakan kemampuan analisis.
Salah satu sub materi yang akan diujikan pada TPS UTBK SNBT 2023 adalah penalaran matematika.
Pada artikel berikut, Mamikos akan memberikan informasi terkait contoh soal penalaran matematika untuk UTBK SNBT 2023 beserta pembahasannya.

Advertisement
Contoh Soal Penalaran Matematika UTBK SNBT 1
Setiap sampah yang dibuang oleh masyarakat dan dibawa ke tempat penampungan akhir akan mengalami penguraian. Sampah yang dibuang tersebut dapat berupa sampah anorganik dan sampah organik.
Perbedaan jenis sampah berpengaruh pada waktu dekomposisi atau waktu yang dibutuhkan untuk menguraikan sampah secara sempurna.
Data berikut merupakan waktu yang diperlukan jenis material sampah untuk melakukan dekomposisi:
- Sampah kulit pisang (organik): 6 minggu
- Sampah kulit jeruk (organik): 5 bulan
- Sampah kantong kertas (organik): 8 minggu
- Sampah sisa buah apel (organik): 2 bulan
- Sampah kertas tisu (organik): 5 minggu
- Sampah plastik (anorganik): 400 tahun
- Sampah baja (anorganik): 100 tahun
- Sampah kaleng alumunium (anorganik): 250 tahun
- Sampah kulit sintetis (anorganik): 500 tahun
Waktu penguraian sampah anorganik lebih lama dibandingkan dengan sampah organik.
Jika diketahui bahwa waktu dekomposisi popok bayi lebih lama daripada waktu dekomposisi sampah plastik, tetapi kurang dari waktu dekomposisi sampah kulit sintetis, berapa waktu yang diperlukan popok bayi sekali pakai agar dapat terurai?
A. 100 tahun
B. 250 tahun
C. 375 tahun
D. 475 tahun
E. 575 tahun
Pembahasan
Waktu dekomposisi sampah plastik: 400 tahun
Waktu dekomposisi kulit sintetis: 500 tahun
Diketahui bahwa waktu dekomposisi yang diperlukan popok bayi sekali pakai lebih dari sampah plastik (>400 tahun) tetapi kurang dari waktu dekomposisi kulit sintetis (<500 tahun). Jawaban yang paling mungkin adalah 475 tahun (D).