Contoh Soal UAS (PAS) Matematika Wajib Kelas 11 Semester 1 Dilengkapi Jawabannya

Contoh Soal UAS (PAS) Matematika Wajib Kelas 11 Semester 1 Dilengkapi Jawabannya – Saat UAS berlangsung, kamu akan dihadapkan dengan puluhan soal dari berbagai mata pelajaran.

Nah, bagi kamu murid kelas 11 yang sebentar lagi akan menghadapi ujian akhir semester mata pelajaran matematika, dalam artikel ini Mamikos akan berikan beberapa contoh soal UAS (PAS) matematika wajib kelas 11 semester 1.

Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

Bagaimana Contoh Soal UAS (PAS) Matematika Wajib Kelas 11 Semester 1?

freepik.com/bedneyimages

Matematika merupakan sebuah ilmu logika mengenai bentuk, susunan, besaran, serta konsep-konsep yang semuanya saling berhubungan dengan jumlah yang banyak serta terbagi ke dalam tiga bidang.

Ketiga bidang tersebut adalah Aljabar, analisis, dan geometri.

Di sekolah, matematika sendiri merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang diajarkan di berbagai jenjang.

Sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA), kamu akan selalu menemukan mata pelajaran yang satu ini.

Matematika sendiri dijadikan sebagai sebuah mata pelajaran wajib yang diajarkan di sekolah bertujuan untuk melatih kemampuan para murid untuk memecahkan sebuah masalah. 

Umumnya, dalam satu bab mata pelajaran matematika kamu akan dihadapkan dengan berbagai materi yang harus dipelajari.

Kamu juga akan ditantang untuk menyelesaikan berbagai masalah atau soal-soal yang ada menggunakan rumus-rumus penyelesaian. 

Sayangnya, matematika selalu dianggap sebagai mata pelajaran yang sulit bagi kebanyakan orang.

Alasannya beragam, namun hampir semua menyetujui matematika memusingkan karena banyak berkutat dengan angka-angka.

Meskipun dianggap susah, bukan berarti kamu tidak akan bisa mendapatkan nilai yang tinggi saat ujian akhir semester.

Kamu tetap bisa mencapai hasil maksimal asal mau belajar mengerjakan berbagai contoh soal UAS (PAS) matematika dari jauh-jauh hari.

Untuk itu, di bawah ini Mamikos akan berikan beberapa contoh soal UAS (PAS) matematika wajib kelas 11 semester 1 dilengkapi jawabannya yang telah dihimpun dari berbagai sumber dan dapat kamu pelajari.

Daftar Contoh Soal UAS (PAS) Matematika Wajib Kelas 11 Semester 1 Dilengkapi Jawabannya

Contoh Soal 1

Jumlah 200 bilangan asli pertama adalah…

a. 20.100

b. 20.200

c. 20.300

d. 20.400

e. 20.500

Jawaban yang benar: a. 20.100

Contoh Soal 2

Langkah pertama pembuktian suatu deret dengan induksi matematika untuk n bilangan asli adalah…

a. buktikan benar untuk n = 1 

b. buktikan benar untuk n = k + 1

c. asumsikan benar untuk n = k

d. jabarkan benar untuk n = 1

e. asumsikan benar untuk n = k + 1

Jawaban yang benar: a. buktikan benar untuk n = 1 

Contoh Soal 3

Perhatikan grafik pertidaksamaan berikut! 

Guru-id.com

Pertidaksamaan  yang memenuhi grafik diatas adalah…

a. -2x + 7y ≤ 14

b. 2x + 7y ≥ 14

c. 2x – 7y ≤ 14

d. 2x – 7y ≥ 14

e. 2x + 7y ≤ 14

Jawaban yang benar: c. 2x – 7y ≤ 14

Contoh Soal 4

Seorang pedagang teh mempunyai etalase yang hanya cukup ditempati 30 box teh. Teh A dibeli dengan harga Rp6.000 setiap box dan teh B dibeli dengan dengan harga Rp8.000 setiap box.

Jika pedagang tersebut mempunyai modal Rp300.000 untuk membeli x box teh A dan y box teh B. Sistem pertidaksamaan dari permasalahan tersebut adalah…

a. 3x + 4y ≥ 150, x + y ≥ 30, x ≥ 0, y ≥ 0

b. 3x + 4y ≤ 150, x + y ≥ 30, x ≥ 0, y ≤ 0

c. 4x + 3y ≤ 150, x+ y ≤ 30, x ≥ 0, y ≥ 0

d. 3x + 4y ≤ 150, x + y ≤ 30, x ≥ 0, y ≥ 0

e. 4x + 3y ≥ 150, x+ y ≥ 30, x ≥ 0, y ≥ 0

Jawaban yang benar: d. 3x + 4y ≤ 150, x + y ≤ 30, x ≥ 0, y ≥ 0

Contoh Soal 5

Nilai maksimum f(x,y) = 5x + 2y dari fungsi objektif  pada grafik berikut adalah…

Guru-id.com

a. 12

b. 20

c. 35

d. 45

e. 52

Jawaban yang benar: d. 45

Contoh Soal 6

Perhatikan sifat-sifat matriks persegi berikut:

(i)  A x A⁻¹ = A

(ii) (AB)⁻¹ = A⁻¹ x B⁻¹

(iii) A x I = A

(iv) A x A⁻¹ = I

(v)  A x B = B x A

Sifat matriks persegi yang benar ditunjukkan oleh…

a. (i) dan (v)

b. (ii) dan (iv)

c. (iii) dan (iv)

d. (i) dan (iii)

e. (iv) dan (v)

Jawaban yang benar: c. (iii) dan (iv)

Contoh Soal 7

Diketahui sebuah persamaan berikut:

∑ k^2 (x^2 + 2x) = 405

Nilai x yang memenuhi adalah…

k=3

a. -3 atau -1

b. -3 atau 1

c. 3 atau -1

d. 3 atau 1

e. 6 atau -3

Jawaban yang benar: b. -3 atau 1

Contoh Soal 8

Luas daerah yang dibatasi oleh 2x – y \< 2, x + y \< 10, dan x>/-2 adalah…

a. 44 satuan luas

b. 48 satuan luas

c. 50 satuan luas

d. 54 satuan luas

e. 56 satuan luas

Jawaban yang benar: e. 54 satuan luas

Contoh Soal 9

Jika fungsi f (x,y) = 500 + x + y, dengan syarat x>/ 0, y >/0, 2x – y -2>/0 dan x +27 -6>/0, maka…

A. fungsi f mempunyai nilai maksimum dan tidak mempunyai nilai maksimum

B. nilai maksimum atau nilai minimum fungsi tidak dapat ditentukan

C. fungsi f mempunyai nilai minimum dan tidak mempunyai nilai minimum

D. fungsi f tidak mempunyai nilai maksimum dan nilai minimum

E. fungsi f mempunyai nilai maksimum dan nilai minimum

Jawaban yang benar: C. fungsi f mempunyai nilai minimum dan tidak mempunyai nilai minimum

Contoh Soal 10

Basis awal untuk pembuktian pernyataan 2n < 2n adalah…

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

e. 5

Jawaban yang benar: c.  3

Penutup

Nah, itulah dia 10 contoh soal UAS (PAS) matematika wajib kelas 11 semester 1 dilengkapi jawabannya yang dapat kamu pelajari. Apakah kamu dapat memahaminya dengan baik?

Jangan lupa untuk terus berlatih mengerjakan contoh soal matematika seperti di atas ya agar kamu dapat mendapatkan nilai maksimal saat UAS.

Demikian informasi yang bisa Mamikos sampaikan mengenai contoh soal UAS (PAS) matematika kelas 11 semester 1 dilengkapi jawabannya.

Semoga semua informasi yang telah Mamikos berikan tersebut dapat bermanfaat untuk kamu ya, khususnya yang sebentar lagi akan melaksanakan ujian akhir matematika.

Jika kamu tertarik untuk mengetahui informasi seputar contoh soal matematika atau mata pelajaran lainnya di sekolah.

Kamu dapat mengunjungi blog Mamikos Info karena akan ada banyak sekali artikel-artikel menarik dan bermanfaat seputar contoh soal yang asyik kamu baca untuk menambah pengetahuan.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta