7 Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Singkat dan Strukturnya
Pengertian dari teks laporan dari hasil observasi adalah sebuah teks yang berisi laporan sebuah penelitian yang dijelaskan secara terperinci dengan menggunakan kriteria tertentu.
Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Singkat yang Baik dan Benar – Teks laporan hasil observasi secara umum memiliki bentuk yang hampir sama dengan teks deskripsi.
Hal itu dikarenakan kedua teks tersebut memiliki isi yang sama yaitu untuk menyampaikan sebuah informasi berdasarkan fakta yang ada.
Yuk, simak ulasan selengkapnya tentang contoh teks laporan hasil observasi singkat dan strukturnya di bawah ini!
Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Singkat
Daftar Isi [hide]
- Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Singkat
- Mengenal Teks Laporan Hasil Observasi
- 1. Tujuan Penulisan Teks laporan
- 2. Struktur Teks Laporan Hasil Penelitian
- 3. Kaidah Kebahasaan
- 4. Jenis Teks Laporan Hasil Penelitian
- 5. Ciri Ciri Teks Laporan Hasil Observasi
- Contoh Teks Laporan Hasil Observasi
- Langkah Membuat Teks Laporan Hasil Observasi
- Penutup

Ada perbedaan yang cukup terlihat antara teks laporan hasil pengamatan dengan teks deskripsi, yaitu terletak pada sifat yang dimilikinya.
Dimana untuk teks laporan memiliki sifat yang lebih umum, sedangkan teks deskripsi memiliki sifat yang lebih khas dan unik.
Mengenal Teks Laporan Hasil Observasi
Pengertian dari teks laporan dari hasil observasi adalah sebuah teks yang berisi laporan sebuah penelitian yang dijelaskan secara terperinci dengan menggunakan kriteria tertentu.
Oleh sebab itulah, teks ini juga disebut teks klasifikasi. Menurut sifatnya, teks laporan memiliki sifat faktual atau sesuai dengan fakta yang ada pada saat itu.

Advertisement
1. Tujuan Penulisan Teks laporan
Adapun tujuan dari penulisan Teks laporan hasil observasi yang dilakukan diantaranya adalah untuk menemukan metode baru, menemukan solusi dari sebuah permasalahan, bisa membantu pengambilan keputusan, mengawasi dan mengetahui apakah ada perkembangan pada masalah yang dihadapi.
Sedangkan fungsi dibuatnya teks laporan adalah untuk menjadi sumber informasi yang paling akurat, dokumentasi penelitian dan untuk menjadi dasar pengambilan keputusan yang dilakukan.
2. Struktur Teks Laporan Hasil Penelitian
Untuk laporan hasil penelitian dibuat dengan menggunakan 3 struktur yang tercantum di dalamnya, yaitu terdiri dari struktur pernyataan umum yang berisi penjelasan umum mengenai apa yang menjadi objek penelitian.
Struktur yang kedua adalah struktur deskripsi bagian. Pada struktur ini penjelasan umum akan dijelaskan secara terperinci dan detail.
Kemudian, struktur yang terakhir adalah simpulan. Pada bagian ini berisi rangkuman dari laporan hasil penelitian yang sudah dilakukan.
3. Kaidah Kebahasaan
Dalam penyusunan teks laporan hasil penelitian dilakukan dengan mengacu pada kaidah kebahasaan yang ada di bahasa Indonesia secara baku.
Diantaranya adalah sebagai berikut; menggunakan kata relasional. Yaitu sebuah kata yang menunjukkan kata penghubung dengan penjelasan yang mengikutinya.
Kaidah kebahasaan berikutnya adalah bahwa dalam penyusunan teks laporan banyak menggunakan kata teknis dan keilmuwanan serta menggunakan verba aktif alam.