11 Jurusan Kesehatan yang Dibutuhkan dan Prospek Kerjanya Bagus

11 Jurusan Kesehatan yang Dibutuhkan dan Prospek Kerjanya Bagus – Semenjak Pandemi Covid-19, kontribusi bidang kesehatan dinilai sangat penting di kalangan masyarakat.

Berkat peranannya di masyarakat, bidang kesehatan menjadi banyak diminati pada penerimaan mahasiswa baru. Bahkan, beberapa di antaranya menjadi jurusan favorit. Misalnya, kedokteran, kedokteran gigi, farmasi, dan sebagainya.

Simak sampai tuntas artikel ini untuk tahu lebih banyak tentang jurusan kesehatan beserta prospek kerjanya di masa mendatang.

Daftar Jurusan Kesehatan

https://swara.tunaiku.com/

Selain cukup populer, jurusan kesehatan banyak diminati karena prospek kerjanya cukup bagus di masa depan. Mengingat aspek kesehatan merupakan hal primer bagi masyarakat.

Kira-kira, ada jurusan apa saja? Untuk lebih jelas, Mamikos sudah merangkum mengenai daftar jurusan kesehatan yang selalu dibutuhkan dan banyak dicari.

1. Pendidikan Dokter

Pendidikan Dokter atau lebih dikenal dengan istilah kedokteran adalah jurusan kesehatan yang paling populer.

Setiap tahunnya, jurusan Pendidikan dokter memiliki banyak peminat. Salah satu alasannya tentu karena jurusan ini memiliki prospek kerja yang jelas dan penting untuk masyarakat.

Perlu diketahui, masa Pendidikan Dokter biasanya ditempuh selama 5 sampai 5,5 tahun, tergantung dengan kemampuan dan kedisiplinan selama kuliah. Pendidikan ini dibagi menjadi dua tahap, yakni Tahap Pendidikan Akademik dan Tahap Pendidikan Profesi.

2. Pendidikan Dokter Gigi

Jurusan kesehatan satu ini tidak kalah populer dengan Pendidikan Dokter. Pada dasarnya, jurusan ini akan mempelajari tentang kesehatan oral manusia.

Pembelajarannya dari area gigi dan mulut hingga cara menangani dan mengobati berbagai permasalahan di area tersebut. Selain soal kesehatan gigi, jurusan kedokteran gigi juga akan mempelajari estetika gigi dan mulut.

Jurusan Kedokteran Gigi merupakan salah satu jurusan favorit pendaftar. Sebab, lulusan kedokteran gigi memiliki prospek kerja yang meyakinkan dengan pendapatan yang cukup tinggi.

Selain praktik menjadi dokter gigi, lulusan jurusan ini memiliki prospek kerja lainnya meliputi dental techinicians, peneliti, atau direktur perusahaan nasional. Bahkan, ada juga yang menjadi dental photographer, dental business analyst, dental clinic consultant, dan sebagainya.

3. Kesehatan Masyarakat

Jurusan Kesehatan Masyarakat atau kesmas merupakan jurusan dengan peluang kerja yang menjanjikan di masa depan. Lulusan jurusan ini dibutuhkan di kota-kota besar dan wilayah lainnya.

Lulusan kesehatan masyarakat juga  dibutuhkan di banyak tempat. Misalnya, di layanan kesehatan, dinas kesehatan, perusahaan swasta, hingga institusi pemerintah. 

Saat kuliah, jurusan ini akan mempelajari ilmu mengenai taraf hidup serta kesehatan masyarakat. Selain mendapatkan pelajaran mengenai ilmu medis, di jurusan ini juga mempelajari ilmu sosial, ilmu gizi, administrasi kebijakan kesehatan, serta hal lainnya.

4. Ilmu Keperawatan

Ilmu keperawatan merupakan jurusan kesehatan yang mempelajari ilmu sains yang dikombinasi dengan ilmu sosial.

Di jurusan ini akan diajarkan bagaimana cara memberikan pelayanan kepada pasien. Selain itu, mahasiswa ilmu keperawatan juga akan mempelajari sains kesehatan, ilmu biomedik, komputer kesehatan, dan sebagainya.

Berkaca pada pandemi Covid-19, tenaga perawat sangat dibutuhkan di bidang kesehatan sehingga lulusan jurusan keperawatan bakal memiliki prosek kerja yang jelas.

Selain menjadi perawat, lulusan jurusan keperawatan juga bisa menjadi Koordinator Riset Klinis, Asisten Dokter, Manajer Pelayanan Medis dan Kesehatan, Perawat Homecare, dan sebagainya.

5. Ilmu Gizi

Jurusan ilmu gizi bakal mempelajari semua hal yang berkaitan dengan gizi. Selain itu, jurusan ini juga mempelajari berbagai hal yang berkaitan dengan gizi, seperti kualitas tubuh manusia, pertumbuhan, dan kesehatan.

Mahasiswa jurusan ilmu gizi juga bakal dibekali ilmu tentang berbagai jenis penyakit, ilmu dasar patofisiologi, serta anatomi tubuh manusia dan kaitannya dengan interaksi makanan, organ tubuh, obat-obatan, dan fitokimia.

Kamu bakal mendapat gelar SGz, jika lulus dari jurusan ilmu gizi. Lulusan jurusan ilmu gizi memiliki prospek kerja yang menjanjikan. Misalnya, bekerja di rumah sakit (instalasi gizi), konsultan gizi, BPOM, dosen/pengajar, manager quality control, dan sebagainya. 

6. Farmasi

Jurusan farmasi merupakan salah satu jurusan kesehatan yang populer. Mahasiswa farmasi nantinya bakal mempelajari banyak hal mengenai obat-obatan, mulai dari mengenali struktur senyawa hingga obat layak dikonsumsi.

Seperti halnya jurusan kesehatan lainnya, jurusan farmasi juga memiliki prospek kerja yang bagus.

Selain menjadi apoteker, lulusan farmasi juga bisa bekerja di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Departemen Kesehatan, apotek, perusahaan farmasi, rumah sakit, hingga industri obat-obatan.

7. Kedokteran Hewan

Jurusan kesehatan selanjutnya adalah Kedokteran Hewan. Sesuai namanya, jurusan ini bakal mempelajari seluk beluk kesehatan hewan.

Mahasiswa kedokteran hewan akan belajar mengenai manajemen peternakan, pengenalan penyakit pada hewan besar dan kecil, unggas, hingga hewan peliharaan.

Prospek kerja jurusan ini sangat menjanjikan. Misalnya, praktik dokter hewan, peneliti hewan, konsultan, pengajar, hingga pegawai di institusi pemerintah.

8. Fisioterapi

Jurusan kesehatan yang juga selalu dibutuhkan adalah Fisioterapi. Jika kuliah di jurusan fisioterapi, kamu  akan mempelajari fungsi gerak tubuh manusia.

Secara spesifik, bakal meliputi ilmu anatomis sekaligus terminoginya. Mulai dari tulang, otot, sendi, fisiologi, biomekanik, dan sebagainya.

Semakin ke sini, jurusan fisioterapi semakin banyak diminati karena fisioterapi sangat dibutuhkan. Lulusan fisioterapis dapat bekerja di rumah sakit atau klinik, pusat kebugaran, fisioterapis tim olahraga, hingga fisioterapis pribadi untuk para atlet.

Memang masih jarang perguruan tinggi yang membuka jurusan fisioterapi. Namun, jika kamu berminat, berikut perguruan tinggi yang membuka jurusan fisioterapi, yaitu: Universitas Indonesia, Universitas Airlangga, Universitas Hasanuddin, Universitas Udayana, Institut Teknologi Bandung, dan Akademi Fisioterapi YAB.

9. Teknik Biomedik

Jurusan teknik biomedik menjadi jurusan kesehatan yang bakal dibutuhkan di masa mendatang. Jurusan ini memiliki prospek kerja yang luas dan sangat menjanjikan. Misalnya, bekerja di rumah sakit, laboratorium klinis, industri kesehatan, peneliti, pengajar, dan instansi kesehatan. 

Jurusan teknik biomedik merupakan perpaduan bidang teknik dan medis. Jurusan ini berkaitan dengan rekayasa, sains, dan teknologi. Dapat dikatan, teknis biomedik merupakan ilmu yang bertujuan mengembangkan instrumen atau alat kesehatan.

10. Radiologi

Jurusan Radiologi lebih dikenal dengan Radiodiagnosis dan Radioterapi, yang mempelajari pemindaian dan diagnosis bagian dalam tubuh ma nusia dengan menggunakan sinar X.

Jika kamu tertarik dengan analisis hasil rontgen, mendiagnosis, dan pemindaian tubuh manusia, maka Jurusan Radiologi merupakan jurusan yang cocok untukmu.

Lulusan jurusan ini nantinya akan menjadi Radiografer, yakni orang yang mengoperasikan teknologi kesehatan. Biasanya, Radiografer akan dibutuhkan di laboratorium, rumah sakit, dan lembaga kesehatan. Selain itu, lulusan jurusan Radiologi juga memiliki prospek kerja sebagai konselor genetis, terapis radiasi, hingga alhi teknologi pengobatan nuklir.

11. Rekam Medis dan Informasi Kesehatan

Jurusan rekam Medis dan Informasi Kesehatan mungkin merupakan jurusan kesehatan yang masih jarang diketahui oleh masyarakat. Namun, jurusan ini  merupakan jurusan yang ke depan bakal banyak dibutuhkan di berbagai fasilitas kesehatan, rumah sakit, dan puskesemas.

Saat kuliah, mahasiswa jurusan ini bakal mempelajari hal-hal mengenai rekam medis.

Dalam pencatatan rekam medis, terdapat riwayat penyakit pasien, pengobatan yang pernah dilakukan, hingga tindakan medis lainnya. Jadi, seorang dokter nantinya dapat mempelajari kondisi pasien melalui rekam medis sehingga dapat menentukan tindakan yang tepat.

Nah, itu tadi adalah daftar jurusan kesehatan yang selalu dibutuhkan dan memiliki prospek kerja yang bagus. Masing-masing jurusan di atas memiliki kelebihan dan kelemahannya. Jadi, balik lagi mana yang sesuai dengan minat dan kemampuanmu.

Jika, tertarik mendaftar di jurusan kesehatan di atas, maka sebaiknya persiapkan dirimu dengan baik. Lihat kembali detail jurusan-jurusan di atas, cari informasi terkait  perguruan tinggi yang membuka jurusan tersebut, lalu perhatikan persyaratannya.

Semoga informasi terkait jurusan kesehatan ini bermanfaat untukmu.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta