Ringkasan Materi Bahasa Inggris SMP/MTs Kelas 7 Semester 1 dan 2 Kurikulum Merdeka

Agar mempermudah kamu dalam belajar bahasa Inggris, Mamikos sudah siapkan rangkuman materi lengkap. Yuk, simak artikel ini sampai habis!

24 Januari 2024 Lintang Filia

4. Describing Hobbies

Menyatakan hobi dengan kalimat seperti “I enjoy (nama hobi).”

“(Saya suka [nama hobi]) atau “My hobby is [nama hobi]”.

Kemudian mempelajari kata-kata dan frasa yang digunakan untuk mendeskripsikan aktivitas hobi.

Terakhir, materi di kelas ini mengajarkan siswa untuk berlatih menyampaikan informasi tentang hobi secara jelas dan menarik.

Contoh:

“I enjoy reading books in my free time. Mystery novels are my favorite, and I love getting lost in a good story.”

(Saya suka membaca buku saat waktu luang. Novel misteri adalah favorit saya, dan saya suka tenggelam dalam cerita yang bagus.)

Materi Bahasa Inggris Kelas 7  – Bab 2 ‘Learning Objectives

1. Describe One’s Favourite Meals

Materi bahasa Inggris kelas 7 di bab 2 adalah menyatakan makanan favorit dengan kalimat seperti “My favorite meal is [nama makanan].”

Deskripsi tersebut menggunakan kata sifat untuk menjelaskan rasa, tekstur, dan aroma makanan favorit.

Pada praktiknya, siswa diminta berlatih berbicara tentang makanan dengan detail yang membuatnya menarik.

Contoh:

“My favorite meal is spaghetti carbonara. I love the creamy texture of the sauce and the savory taste of the bacon mixed with the pasta.”

2. Ask and Give Information about Food

Siswa diminta menggunakan pertanyaan untuk meminta informasi tentang makanan, seperti “What’s your favorite food?” dan memberikan jawaban yang informatif.

Selain itu terdapat praktik berbicara tentang preferensi makanan dan menyampaikan informasi tentang makanan yang disukai.

Contoh:

  • Question: “What’s your favorite type of cuisine?” (Apa jenis masakan favoritmu?)
  • Answer: “I really enjoy Mexican food. Tacos and guacamole are my go-to choices.”

3. Identify Tools and Ingredients in A Recipe

Mempelajari nama-nama alat dan bahan yang umum digunakan dalam memasak. Kemudian memahami cara menyusun daftar bahan dan alat sebelum memasak.

Di akhir, siswa diminta mengidentifikasi perbedaan antara alat dan bahan dalam konteks memasak.

Contoh:

  • Alat: “To make the cake, you’ll need a mixing bowl, a whisk, and a baking pan.” (Untuk membuat kue, Anda akan membutuhkan mangkuk aduk, pengocok, dan loyang panggang.)
  • Bahan: “The ingredients for the soup include vegetables, broth, and spices.” (Bahan untuk sup termasuk sayuran, kaldu, dan rempah-rempah.)
Close