Rangkuman Materi Greeting Card Bahasa Inggris Kelas 8 SMP/MTs dan Penjelasannya

Greeting card adalah suatu tulisan berisi ucapan selamat atau doa kepada mereka yang sedang merayakan sesuatu atau mengalami sebuah momen spesial. Simak rangkuman materinya dalam artikel ini.

27 September 2024 Bella Carla

Struktur Greeting Card

Sama seperti announcement text dan jenis teks bahasa Inggris lainnya, greeting card juga mempunyai struktur penulisannya, lho.

Meskipun sederhana, pastikan kartu ucapan bahasa Inggris kamu sudah mencakup tiga hal berikut ini, ya.

1. Receiver (Penerima)

Pernahkah kamu menulis personal letter atau surat formal bahasa Inggris? Nah, struktur paling awal dalam greeting card hampir sama seperti penulisan kedua jenis surat tersebut, yaitu receiver, alias keterangan untuk siapa greeting card tersebut ditujukan.

Dalam hal ini, receiver bisa merupakan penerima personal, lembaga, atau instansi.

2. Body (Isi)

Struktur yang kedua ada body yang berfungsi untuk menuliskan pesan utama yang ingin kamu sampaikan pada penerima surat.

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, di sini kamu bisa mengucapkan selamat, memberikan doa dan harapan, serta menyampaikan pesan pribadi yang berkesan.

3. Sender (Pengirim)

Terakhir, pastikan kamu juga mencantumkan namamu sebagai pengirim greeting card. Nah, kamu juga bisa gunakan frasa penutup bahasa Inggris untuk melengkapi kartu ucapanmu. Misalnya with love, sincerely, your friend, etc.

Contoh Greetings Card

Berikut adalah beberapa jenis greeting card beserta contohnya yang Mamikos rangkum dari berbagai sumber.

1. Anniversary Card

Kartu ucapan ini dapat kamu berikan kepada pasangan yang sedang merayakan hari jadi, atau bahkan pada pasanganmu sendiri. Contoh greeting card anniversary:

  • Congratulations on another year of love and partnership. Thank you for being such an inspiration and for showing us all what true love looks like. Wishing you both all the happiness and love in the world on this special day.” (Selamat atas satu tahun lagi cinta dan hubungan. Terima kasih telah menjadi inspirasi dan menunjukkan kepada kita semua seperti apa cinta sejati itu. Semoga Anda berdua mendapatkan semua kebahagiaan dan cinta di dunia pada hari istimewa ini.)
  • Congratulations on another year of love, laughter, and happiness. You both are such a beautiful and inspiring couple, and it has been such a joy to see your love grow and blossom over the years. Wishing you both all the best on this special day.” (Selamat atas tahun penuh cinta, tawa, dan kebahagiaan. Anda berdua adalah pasangan yang sangat indah dan menginspirasi, dan sangat menyenangkan melihat cinta Anda tumbuh dan berkembang selama bertahun-tahun. Semoga Anda berdua mendapatkan yang terbaik di hari istimewa ini.)
  • I’m so grateful to be sharing this adventure with someone so beautiful, caring and I love. Here’s to a long, happy life with you.” (Aku sangat bersyukur untuk bisa berbagi petualangan ini dengan seseorang yang sangat menawan, sangat peduli dan aku cinta. Untuk kehidupan yang panjang dan bahagia bersamamu.)
Close