Gambar Anatomi Organ Sistem Pernapasan pada Manusia beserta Fungsinya Lengkap

Sistem pernapasan manusia termasuk dalam sistem pernapasan tidak langsung. Pernapasan tidak langsung merupakan pernapasan di mana terjadi pertukaran oksigen dengan karbondioksida pada alat-alat pernapasan.

23 April 2024 Bella Carla

6. Paru-paru

Paru-paru berada di dalam tulang rusuk dan jumlahnya sepasang. Nah, paru-paru merupakan tempat menampung udara, sehingga oksigen tersebut dapat disalurkan ke tubuh.

Oksigen yang terdapat pada udara tersebut kemudian akan dialirkan ke pembuluh darah. Pekerjaan ini juga dibantu oleh pompaan dari jantung. Dengan demikian tubuh manusia dapat tetap bekerja.

Selain itu, paru-paru ini juga berfungsi untuk menyemimbangkn kadar pH dalam tubuh. Karbon dioksida yang dilepaskan paru-paru bersifat asam sehingga dapat menurunkan pH darah.

7. Pleura

Pleura adalah selaput tipis yang melapisi paru-paru. Lapisan ini akan menghasilkan cairan serosa yang berguna sebagai pelumas.

Nah, pelumas tersebut kemudian digunakan untuk mencegah gesekan antara dinding dada dan paru-paru saat bernapas. Tanpa cairan ini, gesekan tersebut bisa mengiritasi paru-paru.

Nah, di atas tadi adalah rangkuman singkat terkait organ sistem pernapan pada manusia lengkap dengan fungsinya yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu.

Seperti yang kita ketahui, manusia dapat hidup karena masih bernafas. Dalam proses pernapasan tersebut terdapat organ pernapasan manusia yang bekerja dengan fungsinya masing-masing.

Bagi kamu yang ingin mengulik lebih banyak lagi informasi seputar materi biologi lainnya, seperti materi Cara Kerja Organ Peredaran Darah Manusia hingga Rangkuman Sistem Pencernaan Manusia, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.

FAQ

Apa saja 7 organ pernapasan pada manusia?

Urutan saluran pernapasan manusia yang benar dimulai dari Rongga hidung – Faring – Laring – Trakea – Bronkus – Bronchiolus – Alveolus – Paru-paru (pulmo).

Organ apa saja yang ada di sistem pernapasan?

Pada tubuh manusia, sistem pernapasan terbagi atas dua kelompok, yaitu sistem pernapasan bagian atas dan bagian bawah. Sistem pernapasan bagian atas terdiri dari hidung dan faring, sedangkan sistem pernapasan bagian bawah terdiri dari laring, batang tenggorokan, cabang tenggorokan, alveolus, paru-paru, sampai pleura.

Apa saja alat pernapasan pada manusia?

Alat pernapasan pada manusia terdiri dari hidung, trakea, paru-paru serta otot-otot diafragma.

Berapa banyak paru-paru yang dimiliki manusia?

Paru-paru adalah organ tubuh yang jumlahnya sepasang, yaitu kanan dan kiri. Namun, masing-masing punya ciri yang berbeda, salah satunya adalah soal bobot atau berat. Paru-paru kiri orang dewasa umumnya memiliki berat sekitar 325–550 gram, sedangkan bagian kanan memiliki berat sekitar 375–600 gram.

Berapa kali kita bernafas dalam 1 hari?

Secara umum sesuai rata-rata statistic, orang dewasa berusia antara 19-59 tahun bernapas 12-20 kali per menit. Jika satu jam upaya ini bernilai 60 kali 16 (rata-rata frekuensi napas). Dalam sehari manusia memiliki waktu 24 jam. Upaya napas dalam sehari merupakan hasil kali 24, 60 dan 16.

Close