Pendaftaran Jalur Mandiri USU 2023-2024, Jadwal dan Syarat

Pendaftaran Jalur Mandiri USU 2023-2024, Jadwal dan Syarat – Menentukan pilihan terkait dengan universitas dan program studi yang diinginkan merupakan hal yang tidak mudah untuk dilakukan.

Oleh karena itu, terdapat berbagai faktor yang perlu untuk dipertimbangkan dengan cukup baik dan matang.

Buat kamu yang masih bingung mau kuliah kemana, USU bisa menjadi pilihan yang tepat dan siapa tahu juga sesuai dengan kemampuan dan minat yang kamu miliki.

Kali ini, Mamikos akan memberikan informasi seputar pendaftaran jalur mandiri USU 2023 yang berguna untuk kamu.

Syarat Peserta dan Biaya Pendaftaran Jalur Mandiri USU 2023

Dok. USU

Sama seperti pendaftaran pada umumnya, pendaftaran jalur mandiri USU 2023 juga memiliki persyaratan tertentu yang perlu untuk dipenuhi.

Persyaratan ini sendiri juga berkaitan dengan calon mahasiswa yang diperlukan oleh USU itu sendiri.

Agar kesempatan untuk bisa lolos menjadi semakin besar, maka kamu perlu untuk memenuhi persyaratan ini dengan sebaik mungkin. Berikut ini persyaratan yang dimaksud tersebut diantaranya:

  1. Peserta lulusan dari SMA/MA/SMK atau Paket C yang lulus pada tahun 2021, 2022, dan 2023.
  2. Peserta wajib untuk menyerahkan ijazah untuk lulusan dari tahun 2021 dan 2022. Sementara untuk lulusan tahun 2023 dan belum mendapatkan ijazah, maka bisa menyerahkan Surat Keterangan Lulus.
  3. Peserta memiliki kesehatan yang baik secara jasmani maupun juga rohani.
  4. Usia maksimal 23 tahun

Jadwal Pendaftaran

Berikut ini informasi jadwal pendaftaran jalur mandiri USU 2023:

  1. Pendaftaran Online: 5 Juni – 12 Juli 2023
  2. Ujian: 15 – 21 Juli 2023
  3. Pengumuman: 27 Juli 2023

Buat kamu yang penasaran dan ingin mengikuti informasi lebih lanjut, kamu bisa mengaksesnya di sini: https://www.usu.ac.id/

Lakukan pengecekan informasi secara berkala agar kamu memastikan tidak ketinggalan jadwal pelaksanaan yang ada.

Jika nanti jadwal sudah dirilis, maka kamu bisa mencatatnya dan membuat pengingat agar tidak ketinggalan proses yang ada.

Selain itu, penting untuk menyelesaikan pendaftaran sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan agar tidak dinyatakan gugur oleh panitia.

Materi Ujian

Berikut ini adalah informasi mengenai materi ujian jalur mandiri USU 2023:

  1. 30 soal Ujian Potensi Skolastik (30 menit)
  2. 18 soal Ujian Penalaran Matematika (27 menit)
  3. 18 soal Ujian Literasi Bahasa Indonesia (27 menit)
  4. 18 soal Ujian Literasi Bahasa Inggris (27 menit)

Total alokasi waktu untuk ujian adalah 111 menit.

Fakultas dan Program Studi di USU

Membicarakan mengenai pendaftaran jalur mandiri USU 2023 tentunya tidak bisa lepas dari fakultas dan program studi apa saja yang ada di dalamnya.

Hal ini penting untuk kamu ketahui karena nanti berkaitan dengan pilihan yang akan diambil.

Pasti kamu tidak ingin mengambil pilihan yang salah dan tidak sesuai dengan kemampuan serta minat yang dimiliki.

Oleh karena itu, mengetahui hal tersebut merupakan bagian penting untuk kamu jadikan sebagai bahan pertimbangan.

Berikut ini merupakan fakultas dan program studi yang ditawarkan oleh USU.

A. Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU diantaranya:

  1. Program studi D3 Akuntansi
  2. Program studi D3 Keuangan
  3. Program studi D3 Kesekretariatan
  4. Program studi S1 Akuntansi
  5. Program studi S1 Ekonomi Pembangunan
  6. Program studi S1 Manajemen

B. Fakultas Farmasi

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Farmasi USU diantaranya:

  1. Program studi D3 Analis Farmasi dan Makanan
  2. Program studi S1 Farmasi

C. Fakultas Hukum

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Hukum USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Ilmu Hukum

D. Fakultas Ilmu Budaya

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Ilmu Budaya USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Sastra Indonesia
  2. Program studi S1 Sastra Daerah untuk Sastra Melayu
  3. Program studi S1 Sastra Daerah untuk Sastra Batak
  4. Program studi S1 Sastra Arab
  5. Program studi S1 Sastra Inggris
  6. Program studi S1 Ilmu Sejarah
  7. Program studi S1 Etnomusikologi
  8. Program studi S1 Sastra Jepang
  9. Program studi S1 Sastra Cina
  10. Program studi S1 Ilmu Perpustakaan

E. Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Teknologi Informasi
  2. Program studi S1 Ilmu Komputer

F. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Antropologi Sosial
  2. Program studi S1 Ilmu Komunikasi
  3. Program studi S1 Ilmu Administrasi Negara
  4. Program studi S1 Ilmu Kesejahteraan Sosial
  5. Program studi S1 Ilmu Politik
  6. Program studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis
  7. Program studi S1 Sosiologi

G. Fakultas Kedokteran

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Pendidikan Dokter

H. Fakultas Kedokteran Gigi

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Kedokteran Gigi USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Pendidikan Dokter Gigi

I. Fakultas Kehutanan

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Kehutanan USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Kehutanan

J. Fakultas Keperawatan

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Keperawatan USU diantaranya:

  1. Program studi D3 Keperawatan
  2. Program studi S1 Ilmu Keperawatan

K. Fakultas Kesehatan Masyarakat

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Kesehatan Masyarakat USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat

L. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam USU diantaranya:

  1. Program studi D3 Kimia
  2. Program studi D3 Teknik Informatika
  3. Program studi D3 Ilmu Statistika
  4. Program studi D3 Fisika
  5. Program studi D3 Metrologi dan Instrumentasi
  6. Program studi S1 Fisika
  7. Program studi S1 Kimia
  8. Program studi S1 Biologi
  9. Program studi S1 Matematika

M. Fakultas Pertanian

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Pertanian USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Agroekoteknologi
  2. Program studi S1 Agribisnis
  3. Program studi S1 Peternakan
  4. Program studi S1 Keteknikan Pertanian
  5. Program studi S1 Manajemen Sumber Daya Perairan
  6. Program studi S1 Ilmu dan Teknologi Pangan

N. Fakultas Psikologi

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Psikologi USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Psikologi

O. Fakultas Teknik

Berikut ini program studi yang ada di Fakultas Teknik USU diantaranya:

  1. Program studi S1 Arsitektur
  2. Program studi S1 Teknik Industri
  3. Program studi S1 Teknik Sipil
  4. Program studi S1 Teknik Kimia
  5. Program studi S1 Teknik Mesin
  6. Program studi S1 Teknik Elektro
  7. Program studi S1 Teknik Lingkungan

Penutup

Di atas merupakan penjelasan mengenai informasi pendaftaran jalur mandiri USU 2023 yang bisa kamu gunakan.

Penting untuk mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin mulai dari sekarang agar kamu dapat menghadapi proses seleksi dengan lebih baik.

Tentunya, kamu juga perlu untuk selalu mengikuti perkembangan informasi terbaru mengenai pendaftaran universitas agar tidak ketinggalan jika terjadi perubahan.

Terkait dengan hal tersebut, kamu bisa selalu memantau perkembangan mengenai informasi terbaru seputar penerimaan calon mahasiswa baru di situs blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta