Pengumuman Hasil Kelulusan UTBK SNBT 2023 Gel 1 dan Gel 2, Cek Namamu Sekarang!

Pengumuman Hasil Kelulusan UTBK SNBT 2023 Gel 1 dan Gel 2, Cek Namamu Sekarang! – Penantian dari hasil sebuah proses yang tidak sebentar akhirnya akan segera berakhir.

Rasa deg-degan pastinya berkecamuk saat menantikan pengumuman hasil UBTK. Apakah lulus atau tidak? Sementara masih menjadi misteri.

Satu hal yang kita tahu untuk sekarang adalah Pengumuman Hasil Kelulusan UTBK SNBT 2023 Gel 1 dan Gel 2 yang dilakukan secara bersamaan! Kapan pengumuman ini berlangsung dan bagaimana cara cek namamu? Ini jawabannya!

Informasi Pengumuman Hasil Kelulusan UTBK SNBT 2023 Gel 1 dan Gel 2

https://radargroup.id/pendidikan/

UBTK SNBT merupakan salah satu jalur resmi masuk Perguruan Tinggi Negeri.

Peluang masuknya lebih besar dari pada dengan peluang masuk SNBP. Maka dari itu, peminatnya selalu menjadi yang paling banyak setiap tahunnya.

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, UTBK dilakukan dalam 2 waktu yaitu Gelombang 1 dan Gelombang 2. Berikut ini jadwal pelaksanaan UTBK untuk SNBT tahun 2023:

  • Pelaksanaan UTBK SNBT Gelombang 1: telah berlangsung pada 8 hingga 14 Mei 2023
  • Pelaksanaan UTBK SNBT Gelombang 2: telah berlangsung pada 22 hingga 28 Mei 2023

Itulah jadwal pelaksanaan UTBK SNBT 2023 yang telah berhasil dilaksanakan sesuai masing-masing jadwalnya. Kamu ikut gelombang yang mana UTBK tahun ini?

Jadwal Pengumuman Hasil UTBK

Setelah belajar habis-habisan, lalu melakukan pendaftaran UTBK, dan melaksanakan UTBK, hal yang paling dinanti oleh semua peserta tentu adalah pengumuman hasil kelulusan UTBK SNBT 2023 Gel 1 dan Gel 2.

Ya, memang benar adanya. Pengumuman hasil kelulusan UTBK SNBT 2023 Gel 1 dan Gel 2 tahun ini dilakukan secara bersama. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang dilakukan dalam waktu terpisah.

Kapan pengumuman ini akan dilakukan? Berdasarkan informasi pada laman Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan atau BPPP dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Pengumuman hasil kelulusan UBTK SNBT untuk kedua gelombang dilaksanakan pada Selasa 20 Juni 2023 pukul 15.00 WIB.

Itulah jadwal kapan pengumuman hasil UTBK akan serempak dilakukan. Pastikan kamu memiliki koneksi internet yang stabil pada hari tersebut agar bisa segera mengetahui hasil kelulusan apakah kamu berhasil masuk kampus impian atau tidak.

Setelah dinyatakan lulus, jangan terlalu berlebihan dalam melakukan selebrasi.

Di depanmu masih banyak proses yang harus dilalui seperti daftar ulang ke kampus dan membayar biaya daftar ulang. Selain itu, ada juga masa orientasi yang siap menguras tenaga.

Jadwal UTBK SNBT

Sebelum sampai pada hari pengumuman yang mendebarkan ini, para peserta sebelumnya telah mengikuti rangkain SNBT dari jauh-jauh hari.

Tercatat berdasarkan jadwal dari BPPP Kemdikbud, proses ini telah berlangsung sejak bulan Februari 2023.

Berikut ini jadwal lengkap seluruh proses hingga akhirnya sampai pada hari pengumuman hasil kelulusan UTBK SNBT 2023 gel 1 dan gel 2:

  • Registrasi Akun SNPMB Siswa: 16 Februari – 03 Maret 2023
  • Sosialisasi UTBK-SNBT: 01 Desember 2022 – 14 April 2023
  • Pendaftaran UTBK-SNBT: 23 Maret – 14 April 2023
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang I: 08 – 14 Mei 2023
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang II: 22 – 28 Mei 2023
  • Pengumuman Hasil SNBT: 20 Juni 2023
  • Masa Unduh Sertifikat UTBK: 26 Juni – 31 Juli 2023

Demikianlah proses panjang UTBK SNBT yang telah dilalui oleh para peserta.

Lalu, sudah tahukah kamu cara mengecek hasil SNBT untuk melihat apakah kamu lulus atau tidak? Jawabannya ada di bagian berikut ini!

Cara Melihat Hasil Kelulusan UTBK SNBT

Hal pertama yang perlu dipersiapkan peserta adalah nomor pendaftaran yang sebelumnya telah dipakai saat melakukan registrasi.

Berikut ini langkah lengkap cara cek kamu lulus atau tidak pada hari pengumuman kelulusan UTBK SNBT gelombang 1 dan gelombang 2:

  1. Kunngilah laman BPPP Kemdikbud https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/. Laman tersebut bisa diakses melalui berbagai browser pada perangkat apa pun.
  2. Lalu, pada layar akan muncul menu bertuliskan “Untuk melihat hasil pengumuman hasil UTBK SNBT 2023 klik tombol ‘Pengumuman SNBT’”.
  3. Sebuah laman baru terbuka. Pada laman ini, inputlah nomor pendaftaran SNBT dan tanggal lahirmu.
  4. Klik “Lihat Hasil Seleksi”. Bila berhasil kamu akan mendapatkan ucapan selamat. Bila gagal, kamu akan mendapatkan permohonan maaf.

Itulah cara mengencek namamu pada saat pengumuman hasil kelulusan UTBK SNBT gelombang 1 dan gelombang 2.

Pastikan kamu mengecek dengan perangkat mumpuni dengan koneksi internet yang memadai dan stabil sehingga bisa lancar saat mengecek namamu.

Gagal UTBK SNBT? Ini Fungsi Lain Nilai UTBK

Ada banyak jalan menuju roma. Ada banyak jalan menuju kesuksesan di masa depan bila kamu cukup fleksibel dengan impianmu.

Tahukah kamu bahwa nilai UTBK bisa dipakai untuk berbagai pendaftaran alternatif perguruan tinggi lainnya.

Berikut ini fungsi lain dari nilai UTBK yang perlu kamu tahu:

Daftar Ulang

Fungsi lain dari nilai UTBK selain untuk bisa masuk ke PTN adalah digunakan sebagai salah satu data saat daftar ulang bila kamu lolos.

Jadwal daftar ulang ini berbeda-beda setiap PTN satu dengan PTN lainnya. Kamu bisa cek jadwal ini pada laman resmi website PTN kampusmu.

Masuk Sekolah Kedinasan

Skor atua nilai UTBK bisa kamu gunakan untuk mengikuti seleksi Sekolah Kedinasan.

Salah satu sekolah kedinasan yang menggunakan nilai UTBK sebagai salah satu syaratnya adalah Politeknik STAN atau Sekolah Tinggi Akuntansi Negara.

Masuk PTS

Fungsi lain dari nilai UTBK adalah bisa dipakai untuk mendaftar ke Perguruan Tinggi Swasta. Tentu tidak semua PTS menerimanya namun ada banyak yang melakukannya.

Hal ini lebih menyederhanakan proses penerimaan mahasiswa baru baik bagi peserta maupun tim PMB PTSnya sendiri.

Masuk PTN Jalur Mandiri

Bila kamu tetap bersikeras ingin masuk ke kampus impian, kamu bisa menggunakan nilai UTBK untuk masuk melalui Jalur Mandiri PTN.

Ada beberapa PTN yang hanya memerlukan nilai UTBK dan ada pula yang menggabungkannya dengan nilai tes lain.

Demikianlah informasi tambahan fungsi lain nilai UTBK yang bisa kamu manfaatkan untuk berbagai keperluan terutama mendaftar ke PTN jalur mandiri, PTS, sekolah kedinasan, dan lain sebagainya.

Itulah Pengumuman Hasil Kelulusan UTBK SNBT 2023 Gel 1 dan Gel 2 dan Cek Namamu!

Saat 20 Juni 2023 datang, pastikan kamu berada di tempat yang tenang untuk mengecek apakah kamu lulus atau tidak.

Bila lulus, selamat kamu berhasil menjadi mahasiswa baru di kampus impian. Bila tidak, jangan khawatir karena masih ada jalur mandiri atau mungkin pilih saya gap year.

Bila rezeki masuk kampus impian dengan UTBK bukan rezeki tahun ini, mungkin kamu akan lebih siap pada UTBK tahun depan.

Tidak masuk PTN bukan akhir dari segalanya. Semoga apapun hasilnya merupakan yang terbaik untukmu.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta