25 Puisi Pendek tentang Ibu untuk Anak SD kelas 1,2,3,4,5,6 yang Menarik
Dalam artikel ini mamikos akan memberikan contoh puisi tentang ibu untuk anak SD kelas 1,2,3,4,5,6 yang menarik. Simak baik-baik contohnya.
Puisi Pendek tentang Ibu untuk Kelas 4 SD
Selanjutnya adalah Puisi tentang Ibu untuk Kelas 4 SD. Pada contoh di bawah ini dapat dilihat puisi tentang ibu dengan tema puisi yang beragam.
Perhiasan Dunia
Tak akan mungkin kulupakan
Tak akan mungkin kuabaikan
Engkau akan selalu di hati
Engkau akan selalu di fikiran
Ibuku yang telah melahirkanku
Membesarkanku dengan kasih sayang
Jasa-jasamu seluas angkasa
Cintamu lembut seperti bumi
Ayahku yang tak pernah lelah bekerja
Tanpamu aku tak bisa menuntut ilmu
Tak punya buku pelajaran
Tak mungkin miliki mainan
Terima kasih kepada ayah dan ibu
Untuk segala segala pengorbanan
Namamu tak akan mungkin kulupakan
Sebab bagiku engkau adalah perhiasan dunia
Yang tak terhingga harganya
Teruntuk Bunda Tercinta
Jika malam nanti tiba

Advertisement
Ijinkan aku tidur bersamamu
Mendengarkan lagi dongenganmu
Supaya lelap kembali tidurku
Duhai bunda tercinta
Doakan aku supaya sehat
Doakan aku supaya pandai
Dan tetap rendah hati
Bunda
Aku ingin buat bunda bangga
Aku tak ingin bikin bunda kecewa
Mohon jangan lelah mengajariku
Cara menjadi anak berbakti
Kepada kedua orang tua
Rumahku surgaku
Aku tinggal di rumah sederhana
Jauh dari ramainya kota
Tapi aku bahagia
Karena cinta dari orang tua
Selalu kudapat setiap harinya
Aku tinggal di rumah tua
Peninggalan nenek tercinta
Tetapi aku tetap bahagia
Karena rumahku penuh dengan cinta
Dari semua penghuninya
Rumahku surgaku
Di sinilah aku dilahirkan seorang ibu
Seorang perempuan desa
Yang luar biasa bijaksana
Mau mengorbankan semua
Demi aku anaknya
Pesan Ibuku
Ibuku pernah berpesan
Belajarlah setinggi langit
Ambillah ilmu dari mana saja
Tetapi jangan pernah lupa
Bahwa darahmu adalah Indonesia
Ibu tak pernah berpesan
Jika sudah pandai
Jangan suka berdusta
Pada orang tua dan negara
Pesan ibuku
Kita tak boleh menyerah
Tetap berusaha apapun hasilnya
Harus disyukuri dan diterima
Dengan lapang dada
Puisi Pendek tentang Ibu untuk Kelas 5 SD
Selanjutnya adalah Puisi tentang Ibu untuk Kelas 4 SD. Pada contoh di bawah ini dapat dilihat puisi tentang ibu dengan tema puisi yang beragam.