Ringkasan Materi APBN dan APBD SMA Kelas 11 dan Penjelasannya Lengkap

Tagged: Ekonomi

Ringkasan materi APBN dan APBD SMA Kelas 11 – Di Indonesia kebutuhan akan keuangan disusun dalam suatu APBN.

Adapun dalam penyusunannya harus disetujui Dewan Perwakilan Rakyat. Keberadaannya merupakan perwujudan dari pasal 23 UUD 1945. Lalu, tahun 2020 diatur pada Undang-Undang nomor 20 tahun 2019. 

Sedangkan, keuangan setiap daerah disebut dengan nama APBD yang diatur dalam Undang-Undang No 17 Tahun 2003. 

Dalam proses pembuatannya harus mendapat persetujuan dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. 

Kamu harus bisa membedakan kedua jenis anggaran tersebut. Oleh karena itu, pastikan kamu tidak melewatkan berbagai informasi penting di bawah ini. Selain itu, akan disajikan contoh untuk mempermudah pemahaman kamu. 

Ringkasan Materi APBN dan APBD SMA Kelas 11 yang Harus Diketahui

https://www.freepik.com/author/freepik

APBN berisi rincian tentang sumber-sumber penerimaan dan belanja negara yang berlaku dalam satu periode. 

Fungsinya ada 6, yaitu fungsi alokasi, stabilisasi, distribusi, otorisasi, regulasi dan perencanaan. 

Sedangkan, tujuannya adalah sebagai pedoman dalam proses penerimaan dan belanja negara. 

Dengan demikian, bisa mewujudkan serta meningkatkan kemakmuran masyarakat. Adapun mekanisme penyusunannya diawali dengan pembuatan RAPBN.

Semua itu dibuat oleh pemerintah dan harus memperoleh persetujuan dari DPR. Selanjutnya, penetapannya dengan Undang-undang serta dalam pelaksanaannya diperkuat dengan adanya keputusan presiden. 

Ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11 selanjutnya adalah tentang strukturnya. Berdasarkan strukturnya, terdiri atas pendapatan serta belanja negara. Pendapatan sendiri terbagi lagi menjadi pendapatan hibah dan dalam negeri.

Pendapatan negara berpengaruh terhadap kesuksesan proses pembangunan nasional.

Pendapatan dalam negeri berupa semua penerimaan dalam bentuk pajak maupun bukan pajak. Penerimaan pajak contohnya PPN, PBB, BPHTB, bea masuk dan lain-lain.

Contoh penerimaan bukan pajak berasal dari sumber daya alam seperti gas alam, minyak bumi, perikanan dan pertambangan. 

Sumber lainnya berasal dari bagian laba BUMN dan masih banyak lagi lainnya. 

Ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11 selanjutnya adalah tentang sumber pendapatan dari hibah. 

Hibah yang diterima negara sumbernya dari sumbangan pihak swasta dalam negeri.

Selain itu, juga mendapatkan dari sumbangan swasta maupun pemerintah luar negeri. Semua sumber pendapatan tersebut harus kamu ketahui agar bisa menyusun APBN dengan benar.

Ringkasan Materi Tentang APBD SMA Kelas 11

APBD merupakan rencana keuangan tahunan pada tingkat pemerintahan daerah yang dibahas oleh pemerintah daerah maupun DPRD. Adapun untuk penetapannya sesuai dengan peraturan daerah. 

Fungsinya telah tercantum dalam Permendagri Nomor 13 Tahun 2006. Adapun fungsinya ada 6, yaitu fungsi otoritas, perencanaan, pengawasan, alokasi, distribusi dan stabilisasi. 

Selain itu, kamu juga perlu memahami apa saja jenis-jenis belanja daerah. Contohnya belanja rutin seperti upah pegawai, pembayaran utang, pembelian barang dan subsidi. 

Contoh belanja tak terduga adalah ketika pandemi terjadi lonjakan jumlah pasien. Rumah sakit membutuhkan banyak peralatan medis untuk menangani pasien. Pemerintah daerah memakai anggaran tidak terduga untuk menyediakan APD dan lain-lain.

Ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11 selanjutnya adalah tentang belanja pembangunan dan perbaikan infrastruktur. Lalu, transfer dana ke pemerintah kabupaten atau kota dan adanya dana cadangan. 

Contoh transfer dana ke daerah antara lain dana perimbangan, otonomi khusus, insentif daerah dan dana desa. 

Dana perimbangan contohnya seperti DAU (Dana Alokasi Umum) yang diberikan ke semua daerah.

Adapun jumlahnya tergantung kebutuhan masing-masing daerah. Tujuannya untuk pemerataan kemampuan keuangan setiap daerah. Selain itu, ada juga DAK (Dana Alokasi Khusus) dan dana bagi hasil. 

Ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11 juga membahas mengenai dana otonomi khusus. 

Contohnya dana yang dialokasikan pemerintah pusat ke daerah tertentu sesuai kriteria seperti Papua, Aceh dan DIY.

Selain itu, ada DID (Dana Insentif Daerah) yang diberikan sebagai penghargaan maupun karena pencapaian umum pemerintahan. 

Misalnya daerah Batam memperoleh DID pada tahun 2020 karena berhasil mengatasi pandemi COVID-19.

Apa Perbedaan Antara APBN dan APBD?

Perbedaan antara APBN dan APBD bisa digambarkan dalam bentuk silsilah keluarga.

Dalam sebuah keluarga terdiri atas ayah, ibu dan juga anak. Ayah dan ibu berperan membuat rincian anggaran. 

Contohnya mencatat sumber penghasilan dan jumlahnya. Selain itu, mencatat penggunaan dana atau pengeluaran seperti mencukupi kebutuhan sehari-hari, biaya sekolah dan lain sebagainya. 

Ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11 berikutnya menggambarkan peran anak dalam keluarga. 

Anak juga mempunyai rincian pemasukan dan belanja sendiri-sendiri yang mana setiap anak berbeda-beda.

Contohnya bagi anak yang sudah bekerja akan memiliki sumber pemasukan dari gaji dan pemberian orang tua. 

Berbeda jika anaknya masih sekolah maka sumber penerimaan hanya dari orang tuanya saja. 

Perbedaan tidak hanya terlihat dari sumber pendapatannya saja, melainkan juga kebutuhan dan pengeluaran setiap harinya. 

Berdasarkan ilustrasi tersebut dapat diketahui bahwa anggaran dari orang tua diibaratkan seperti APBD.

Sedangkan, dalam ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11 orang tua memiliki peran sebagai pemerintah pusat. 

Lalu, di bawahnya terdapat provinsi dan pemerintah kabupaten atau kota.

Lalu, anak diibaratkan seperti provinsi yang masing-masing mempunyai sumber penghasilan dan kebutuhan berbeda-beda. 

Hal tersebut dirincikan dalam APBD. Masing-masing pemerintah daerah memiliki hak untuk mengurusi daerahnya masing-masing. 

APBN bersifat lebih menyeluruh dan untuk kepentingan nasional. Sedangkan, APBD sifatnya lebih spesifik disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing daerah. Hal ini karena kebutuhan setiap daerah berbeda-beda. 

Contoh Soal Mengenai APBN dan APBD

Aktivitas belajar menjadi lebih mudah jika kamu mempelajarinya melalui berbagai contoh soal. 

Jangan lupa untuk membaca pembahasan dari masing-masing soal untuk memperkaya wawasan. 

Beberapa contoh soal berikut ini akan membantu mempermudah kamu dalam memahami pengertian maupun perbedaannya.

Kami akan menyajikannya dalam ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11. 

Contoh soal pertama:

adalah pemberian subsidi internet selama kegiatan pembelajaran daring dari pemerintah termasuk salah satu penerapan dari fungsi APBN apa? 

Adapun untuk pembahasannya adalah sebagai berikut.

Fungsi tersebut antara lain otoritas, distribusi, alokasi, perencanaan dan pengawasan. Subsidi itu termasuk salah satu penerapan fungsi distribusi yang bermanfaat bagi kepentingan umum.

Contoh soal kedua: 

Dana yang dialokasikan untuk memberi penghargaan kepada daerah atas pencapaian kinerja pemerintah daerah adalah pengertian dari apa? Jawabannya adalah dana insentif daerah (DID).

Dalam ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11 dapat diketahui bahwa DID merupakan dana yang dialokasikan untuk daerah karena pencapaiannya. Misalnya pencapaian kinerja di bidang tertentu.

Selain itu, masih ada banyak contoh soal yang bisa membantu memperdalam pemahaman kamu tentang materi APBN maupun APBD. Kamu juga bisa memahami penerapan dari fungsi masing-masing. 

Di sisi lain, dengan mempelajari berbagai contoh yang ada akan membantu kamu untuk mengetahui perbedaan antara keduanya. Hal ini karena penerapan keduanya tidak sama. 

Ringkasan di atas membantu kamu untuk memahami apa itu APBN maupun APBD beserta perbedaannya. 

Kamu wajib mempelajari dan memahami ringkasan materi APBN dan APBD SMA kelas 11 di atas.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta