10 Contoh GLBB Diperlambat dan Dipercepat beserta Penjelasannya

10 Contoh GLBB Diperlambat dan Dipercepat beserta Penjelasannya – Ketika duduk di bangku kelas 11, kamu akan mempelajari yang namanya Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB).

Nah, GLBB ini terbagi menjadi dua jenis, yaitu GLBB dipercepat dan diperlambat. Dalam artikel kali ini, kamu bisa temukan berbagai contoh GLBB dipercepat dan diperlambat lengkap dengan penjelasannya.

Deretan Contoh GLBB Diperlambat dan Dipercepat beserta Penjelasan

unsplash.com/aaronburden

Fisika merupakan salah satu mata pelajaran yang sudah dipelajari sejak di bangku SMP. Merupakan cabang ilmu sains, fisika penting untuk dipelajari karena memuat beragam materi mengenai fenomena yang terjadi di alam semesta.

Di dalam pelajaran Fisika, kamu akan menemukan beberapa materi mengenai gerak. Salah satunya adalah GLBB atau gerak lurus berubah beraturan.

Nah, GLBB sendiri merupakan salah satu jenis gerak. GLBB bisa terjadi pada benda yang bergerak dalam lintasan lurus (linear) dengan kecepatan yang tidak konstan. Hal ini bisa saja terjadi karena GLBB memiliki percepatan yang konstan.

Percepatan GLBB juga berbentuk positif dan negatif, atau dipercepat dan diperlambat.

Kali ini akan dibahas mengenai contoh GLBB dipercepat dan diperlambat beserta penjelasannya. Kamu bisa simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Apa yang dimaksud dengan GLBB?

Mengutip dari buku karya Kurrotul Ainiyah berjudul Bedah Fisika, gerak lurus beraturan (GLB) adalah gerak pada lintasan lurus dengan kecepatan tetap.

Berdasarkan pengertian tersebut, terdapat 3 syarat agar benda begerak dapat disebut gerak lurus beraturan, antara lain:

  • Benda
    bergerak pada lintasan lurus dan tidak berbelok.
  • Benda
    mempunyai kecepatan tetap atau konstan. Misalkan, jika awalnya benda bergerak
    dengan kecepatan 40 km/jam maka terus bergerak dengan kecepatan yang sama.
  • Benda
    memiliki percepatan 0 m/s^2.

Sementara itu, gerak lurus berubah beraturan (GLBB) merupakan gerak yang dialami benda pada sebuah lintasan lurus dengan kecepatan tidak konstan namun percepatannya konstan.

Bagaimana Ciri dari GLBB?

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, GLBB adalah salah satu gerak dalam fisika yang lintasannya berupa garis lurus.

Dimana kecepatannya bisa berubah secara konstan terhadap waktu sehingga menimbulkan adanya perubahan kecepatan (percepatan atau perlambatan) yang tetap. Adapun berikut ciri-ciri GLBB yang perlu kamu ketahui:

  • Terjadi pada lintasan berupa garis lurus atau masih dapat dianggap sebagai lintasan yang lurus.
  • Perubahan kecepatan benda tetap atau konstan
  • Memiliki kecepatan awal, jika keadaan awalnya dalam posisi diam maka kecepatan awal sama dengan 0.
  • Dipengaruhi oleh ketinggian.

Contoh GLBB Diperlambat dan Dipercepat

Diketahui, ada dua jenis GLBB, antara lain GLBB dipercepat dan GLBB diperlambat.

Nah, GLBB dipercepat sendiri adalah GLBB yang dialami benda dengan kecepatan semakin tinggi.

Sedangkan, GLBB diperlambat adalah GLBB yang dialami benda dengan kecepatan semakin rendah.

Adapun berikut beberapa contoh dari GLBB dipercepat dan diperlambat yang perlu kamu ketahui:

  1. Benda yang jatuh di bidang miring (seperti seorang anak yang meluncur di perosotan).
  2. Bola yang dilempar ke atas.
  3. Buah Mangga yang jatuh dari pohonnya.
  4. Menendang bola secara horizontal.
  5. Berkendara di jalanan yang menanjak atau menukik.
  6. Orang yang melakukan bungy jumping dan terjun payung.
  7. Kendaraan yang memperlambat lajunya dengan mengerem.
  8. Kendaraan yang mempercepat lajunya.
  9. Menghentikan bola yang menggelinding.
  10. Orang yang meluncur di atas papan salju.

Rumus GLBB dan Contoh Soalnya

Untuk menambah wawasan kamu terkait GLBB, dalam artikel ini juga ditambahkan informasi terkait rumus GLBB.

Nah, persamaan atau rumus GLBB sendiri menggunakan tanda positif (+) ataupun negatif (-) tergantung pada dipercepat atau diperlambatnya gerak. Persamaannya bisa ditulis seperti di bawah ini.

Contoh soal 1

Sebuah bola mula-mula dalam keadaan diam pada
lantai yang licin, kemudian bola didorong sehingga mengalami percepatan sebesar
4 m/s2, tentukan kecepatan bola setelah bergerak selama 8 sekon!

Pembahasan:

Diketahui v0 = 0 m/s, a = 4 m/s2, t = 8 s

Ditanya: v8?

Nah, untuk soal yang satu ini, kamu diminta
mencari kecepatannya tapi setelah bergerak pada waktu tertentu. Berarti kamu
bisa gunakan rumus vt ya.

v8 = v0 + a.t

v8 = 0 + 4.8

v8 = 32 m/s

Jadi, kecepatan bola setelah bergerak 8 sekon
adalah 32 m/s.

Nah, sampai di sini tentunya kamu sudah sedikit memahami bukan tentang rumus GLBB ini?

Agar kamu semakin paham lagi, yuk lanjut kerjain contoh soal GLBB diperlambat berikut ini.

Contoh soal 2

Pada awalnya, Pak Karno mengendarai motor dengan
kecepatan tetap 40 m/s. Tiba-tiba, motor tersebut direm sehingga mengalami
perlambatan 20 m/s2. Berapakah jarak yang ditempuh oleh motor tersebut sampai
berhenti?

Pembahasan:

Diketahui: v0 = 40 m/s, vt = 0 m/s, a = -20m/s2

Ditanya: s?

vt = v0 + a.t

0 = 40 – 20.t

t = 2 s

Nah, untuk soal yang satu ini, kamu diminta
mencari jaraknya, maka informasi tentang waktunya yang tadi sudah
kamu cari tinggal dimasukin ke rumus jarak tempuh gerak lurus berubah beraturan
(S). Jadi jarak yang ditempuh selama 2 s adalah?

s = v0.t + 1/2.a.t2

s = 40.2 + 1/2.(-20).22

s = 80 + (-40)

s = 40 m

Jadi, jarak yang ditempuh oleh motor tersebut
sampai berhenti adalah 40 m.

Contoh soal 3

Sebuah motor balap direm dengan perlambatan
konstan dari kelajuan 50 m/s menjadi 30 m/s dalam jarak 80 m. Jarak total
(dalam meter) yang telah ditempuh oleh motor tersebut sampai akhirnya berhenti
adalah?

Pembahasan

Diketahui: v1 = 50 m/s, v2 = 30 m/s, s12 = 80 m

Jawaban:

v22 = v12 + 2.a.s12

900 = 2500 + 2.a.80

a = -10 m/s2 …(1)

v32 = v12 + 2.a.s13

0 = 2500 + 2.(-10).s13

s13 = 125 m …(2)

Jadi, jarak yang ditempuh motor balap hingga
berhenti adalah 125 m.

Contoh soal 4

Pada suatu perlombaan kuda, seekor kuda berlari
dengan kecepatan awal 4 m/s dan percepatan 4 m/s2. Tentukanlah kecepatan kuda
setelah menempuh jarak 30 meter!

Pembahasan:

Diketahui: v0 = 4 m/s, a = 4 m/s2, s = 30 m

Ditanya: vt?

Jawaban:

vt2 = v02 + 2.a.s

vt2 = 16 + 2.4.30

vt2 = 256

vt = 16 m/s

Jadi, kecepatan kuda setelah menempuh jarak 30
meter adalah 16 m/s.

Oke, itulah informasi yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu seputar contoh dari GLBB dipercepat dan diperlambat.

Diketahui, gerak lurus berubah beraturan (GLBB) adalah gerak linear yang dipercepat dengan laju yang konstan.

Ini artinya dalam GLBB, benda memiliki percepatan sehingga kecepatannya tidak konstan.

Semoga informasi di atas bisa menambah wawasan kamu terkait GLBB ya! Jika kamu ingin mencari materi pelajaran Fisika lainnya, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta