14 Contoh Lirik Lagu Populer yang Mengandung Majas Bahasa Indonesia

14 Contoh Lirik Lagu Populer yang Mengandung Majas Bahasa Indonesia – Di dalam membuat lirik lagu dengan bahasa Indonesia biasanya seorang pengarang menggunakan majas tertentu untuk tujuan tertentu.

Selain agar membuat lirik lagu yang dihasilkan menjadi lebih indah. Penggunaan majas dalam lirik lagu dapat membuat pendengar lagu memiliki kebebasan untuk menerjemahkan kandungan dari lirik lagu tersebut.

Majas sendiri merupakan suatu bentuk gaya bahasa yang digunakan untuk menyampaikan suatu gagasan dengan tujuan membuat suatu kalimat menjadi lebih hidup.

Praktek Penggunaan Majas dalam Lagu Populer

freepik.com/author/lookstudio

Dalam penerapannya sering sekali ditemui bahwa majas melakukan penyimpangan dari makna sebenarnya dari sebuah kata yang digunakan.

Selain itu, penggunaan majas juga mencakup ranah penulisan lirik lagu, karena bagaimanapun sebuah lagu memerlukan majas untuk mencapai nilai estetika tertentu, bahkan mengefektifkan diksi.

Pada tulisan ini, kamu akan menemui beberapa lirik lagu populer yang menggunakan majas.

Namun sebelum membahas contoh lirik lagu populer yang mengandung majas, ada baiknya kamu mengenal jenis-jenis majas terlebih dahulu.

Jenis-jenis Majas

Dalam bahasa Indonesia dikenal ada banyak sekali majas. Namun, apabila dikelompokkan berdasarkan jenisnya majas dapat dikelompokkan menjadi empat jenis yakni

1. Majas Pertentangan

Merupakan majas yang digunakan seorang pengarang atau pencipta suatu karya tulis untuk membuat suatu ekspresi pertentangan

2. Majas Perbandingan

Merupakan majas yang digunakan seorang pengarang atau pencipta suatu karya tulis untuk membandingkan suatu objek dengan objek lainnya.

Jenis majas yang tergolong majas perbandingan yaitu majas alegori, majas personifikasi, majas metafora, majas metonimia, majas asosiasi, majas hiperbola, majas simile, majas eufimisme, dll.

3. Majas Sindiran

Merupakan majas yang digunakan seorang pengarang atau pencipta suatu karya tulis membuat sindiran terhadap suatu objek.

Jenis majas yang tergolong dalam majas sindirian antara lain seperti majas sinisme, majas ironi, dan majas sarkasme.

4. Majas Penegasan

Merupakan majas yang digunakan seorang pengarang atau pencipta suatu karya tulis dalam memberikan suatu pernyataan tegas terhadap suatu objek.

Jenis majas yang tergolong dalam majas penegasan antara lain majas pleonasme, majas aliterasi, majas retorika, majas paralelisme, majas metonimia, dsb.

Contoh Lirik Lagu Populer yang Mengandung Majas

Di bawah ini merupakan contoh lirik lagu bahasa Indonesia yang mengandung majas. Sebagai catatan, hanya ditampilkan bagian lirik yang memang berupa majas.

1. Fiersa Besari – Waktu yang Salah

…….

Kita adalah rasa yang tepat

Di waktu yang salah

………

………

Biar kubunuh perasaan untukmu

…….

Dalam lirik lagu berjudul Waktu yang Salah ini Fiersa Besari memilih menggunakan majas metafora dan personifikasi untuk lagu ciptaannya.

Majas metafora tergambar dari lirik ‘waktu yang salah’ sementara majas personifikasi dapat ditemukan pada lirik ‘biar kubunuh perasaanku untukmu’

Lirik lagu di atas dapat dimaknai bahwa ada kalanya suatu pertemuan terjadi di saat yang kurang tepat.

Sebab, dari pertemuan tersebut dapat menumbuhkan perasaan yang tidak seharusnya ada. Hal ini dikarenakan perasaan cinta terkadang dapat melahirkan luka dan kecewa bagi orang lain.

Maka, demi menghindari luka, sang pencipta lagu memilih untuk menghilangkan perasaan cinta dari hatinya demi kebahagiaan orang lain.

2. Payung Teduh – Akad

……..

Namun, bila saat berpisah t’lah tiba

Izinkan ku menjaga dirimu

Berdua menikmati pelukan di ujung waktu

Sudilah kau temani diriku

……….

Lirik lagu yang berbunyi ‘berdua menikmati pelukan di ujung waktu’ dalam lirik lagu berjudul ‘Akad’ karya ‘payung Teduh’ ini menggunakan majas metafora.

Pengarang menggunakan majas ini untuk menggambarkan rasa bahagia sekaligus keinginan untuk terus bersama sosok yang dicintainya sampai maut memisahkan.

3. Pusakata – Ruang Tunggu

…..

Kau semai rindu itu diam-diam

Dalam hatiku melapuk dalam penantian

Semakin dalam kini ku terjatuh

Puing kenangan yang berserakan menjelma elegi

……

Majas dalam penggalan lirik lagu dengan judul ruang tunggu yang merupakan karya Pusakata digunakan pencipta lagu untuk memberikan penggambaran penantian seseorang terhadap sosok yang dicintainya.

Selain dapat dimaknai dengan penantian, penggalan lirik di atas dapat dimaknai sebagai gambaran kerinduan seseorang terhadap sosok yang sangat dicintainya.

Penggunaan majas metafora sengaja dipilih pengarang untuk membuat syair lagunya menjadi lebih hidup dan maknanya dapat tersampaikan kepada pendengar.

4. Anji – Kekasih Terhebat

……

Aku manusia yang paling butuh kamu

Membutuhkanmu

Hatiku memalingkan pandang hanya padamu

Pada hatimu

………..

Majas dalam penggalangan lagu di atas menggunakan majas personifikasi. Maksud pengarang menggunakan majas ini karena ingin memberikan gambaran tentang seseorang yang telah menemukan sosok untuk dicintai dengan setulus hati.

Selain itu dengan menggunakan majas personifikasi, pengarang ingin menyampaikan bahwa sosok yang selama ini dicarinya telah dia temukan.

Makanya, setelah ini menemukan sosok yang diidamkan ia ingin berusaha memperjuangkan untuk mendapatkan cinta dari sosok tersebut.

5. Ebiet G Ade – Berita Kepada Kawan

……..

Mungkin Tuhan mulai bosan melihat tingkah kita

Yang selalu salah dan bangga dengan dosa-dosa

Atau alam mulai enggan bersahabat dengan kita

Coba kita bertanya pada rumput yang bergoyang

……..

Majas yang digunakan dalam lirik ‘Coba kita bertanya pada rumput yang bergoyang’ merupakan majas personifikasi.

Maksud dari penggalangan lagu di atas meminta kepada setiap pendengar untuk melakukan intropeksi diri, sehingga dapat menyadari kesalahan yang telah diperbuat.

Selain itu penggalan lirik di atas juga merupakan pesan dari pencipta lagu untuk para pendengar agar segera berhenti menghakimi dan menilai orang lain.

Selanjutnya melalui penggalan lirik lagu di atas pengarang meminta kepada pendengar untuk kembali mendekatkan diri kepada Sang Pencipta dengan cara beribadah sesuai dengan keyakinannya.

6. Noah – Separuh Aku

…….

Dengar laraku

Suara hati ini memanggil namamu

Kar’na separuh aku

Dirimu

Ku ada di sini

Pahamilah, kau tak pernah sendiri

Kar’na aku s’lalu

Di dekatmu saat engkau terjatuh

……

Majas yang digunakan dalam penggalangan lagu di atas merupakan majas personifikasi. Di dalam lirik lagu di atas memberikan penggambaran kerinduan seorang manusia kepada kekasih hatinya.

Melalui majas personifikasi yang dipilih untuk menuliskan lirik lagunya, pengarang mencoba memberikan gambaran betapa besar kerinduan yang dirasakan kepada sosok yang dicintainya.

7. Virzha – Tentang Rindu

…….

Segala kerinduan

Memanggil namamu

Di setiap malam

Ingin engkau datang dan hadir

Di mimpiku rindu

Dan waktu kan menjawab

Pertemuan ku dan dirimu

Hingga sampai kini aku masih ada disini

Kuhanya diam

Menggenggam menahan

……..

Majas yang digunakan dalam penggalan lirik lagu di atas adalah majas personifikasi yang menggambarkan waktu seolah-olah mampu berperilaku seperti manusia yakni menjawab suatu pertanyaan.

Melalui penggunaan majas personifikasi ini sang pengarang mencoba menggambarkan betapa perasaan rindunya terhadap sosok yang dicintainya (orang tua) setelah begitu lama tidak berjumpa.

8. Padi – Kasih Tak Sampai

……….

Tetaplah menjadi bintang di langit

Agar cinta kita akan abadi

Biarlah sinarmu tetap menyinari alam ini

Agar menjadi saksi cinta kita

Berdua

Berdua

…..

Penggalan lirik lagu dari grup band ‘Padi’ di atas menggunakan majas metafora yang mengibaratkan sosok yang dikasihinya laksana bintang yang sulit untuk digapai.

Meski demikian dengan menggunakan majas metafora ini sang pengarang lagu ingin merelakan cinta yang tak akan pernah dimilikinya.

9. Opick – Rapuh

…..

Detik waktu terus berjalan

Berhias gelap dan terang

Suka dan duka, tangis dan tawa

Tergores bagai lukisan

……

Penggalan lirik lagu di atas mengandung majas personifikasi karena mengibaratkan waktu dapat berjalan seperti manusia.

Pengarang menggunakan majas personifikasi untuk memberikan penegasan bahwa waktu yang telah berlalu tidak akan mungkin bisa kembali.

10. Katon Bagaskara – Yogyakarta

…….

Pulang ke kotamu

Ada setangkup haru dalam rindu

Masih seperti dulu

Tiap sudut menyapaku bersahabat, penuh selaksa makna

Terhanyut aku akan nostalgi

Saat kita sering luangkan waktu

Nikmati bersama

Suasana Jogja

………..

Penggalan lirik lagu di atas mengandung majas personifikasi karena menggambarkan sudut kota yang dapat berperilaku seperti manusia yakni memberi sambutan.

Maksud penggunaan majas personifikasi di atas adalah menggambarkan pertemuan atau kepulangan seseorang yang telah lama meninggalkan Yogyakarta,

Sosok yang kembali pulang ke Yogyakarta ini merasakan kembali kenangan-kenangan yang pernah dialaminya di Yogyakarta.

11. Utopia – Hujan

…..

Aku bsa tersenyum sepanjang hari

Karena hujan pernah menahanmu di sini

Untukku

Aku selalu bahagia

Saat hujan turun

Karena aku dapat mengenangmu

Untukku sendiri

…….

Penggalan lirik lagu di atas mengandung majas personifikasi karena menggambarkan hujan yang mampu menahan kepergian seseorang.

Maksud penggunaan lirik lagu di atas adalah perasaan syukur seseorang yang kembali merasakan kenangan manis di saat hujan sedang turun.

12. Feby Putri – Usik

……..

Tiada yang meminta seperti ini

Tapi menurutku Tuhan itu baik

Merangkai ceritaku sehebat ini

Tetap menunggu dengan hati yang lapang

Bertahan dalam macamnya alur hidup

Sampai bisa tiba bertemu cahaya

……..

Penggalan lirik lagu di atas mengandung majas metafora yang menggambarkan perasaan seseorang yang mencoba berbaik sangka dengan takdir hidupnya.

Melalui penggunakan majas metafora pengarang lagu mengajak para penikmat lagu untuk senantiasa bersabar dan ingat bahwa segala hal baik dan hal buruk yang dilalui seseorang semua terjadi karena kehendak Tuhan.

Di samping itu melalui lirik lagunya pengarang mengajak agar pendengar lagu senantiasa bersabar dalam menghadapi cobaan, karena seberat apapun cobaan yang tengah dihadapi suatu saat pasti akan berakhir.

13. Ghea Indrawari – Jiwa yang Bersedih

…….

Sampaikan pada jiwa yang bersedih

Begitu dingin dunia yang kau huni

Jika tak ada tempatmu kembali

Bawa lukamu biar aku obati

Tidak kah letih kakimu berlari

Ada hal yang tak mereka mengerti

Beri waktu tuk bersandar sebentar

Selama ini kau hebat

Hanya kau tak didengar

……

Penggalan lirik lagu di atas menggunakan majas personifikasi, melalui lirik lagu di atas pengarang lagu mengingatkan bahwa sebaik-baiknya tempat kembali adalah kepada Tuhan Sang Pemberi Kehidupan.

Selain itu melalui lirik lagunya, pengarang juga mengingatkan kepada para pendengar untuk selalu tabah sekaligus kuat dalam menghadapi setiap cobaan hidup.

Bukan itu saja, pengarang juga mencoba menyemangati agar mereka yang sedang ditimpa cobaan untuk selalu berpikir positif, sehingga dapat terjauhkan dari keinginan sesaat yang dapat menimbulkan penyesalan di kemudian hari.

14. Tulus – Hati-hati di Jalan

…..

Perjalanan membawamu

Bertemu denganku

Ku bertemu kamu

Sepertimu yang kucari

Konon aku juga seperti yang kau cari

Kukira kita asam dan garam

Dan kita bertemu di belanga

Kisah yang ternyata tak seindah itu

……..

Penggalan lagu di atas menggunakan majas metafora yang digunakan untuk menggambarkan keinginan pengarang lagu.

Melalui penggalan lagu di atas dapat diketahui pengarang lagu memiliki keinginan untuk hidup bersama dengan kekasih hatinya.

Namun, sayangnya apa yang menjadi keinginan sang pengarang lagu tidak pernah terjadi karena orang yang dicintainya memilih untuk mencintai orang lain.

Demikian contoh lirik lagu populer yang mengandung majas. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta