Contoh Teks Prosedur Membuat Makanan Tradisional Singkat beserta Strukturnya
Contoh teks prosedur membuat makanan tradisional bisa kamu temukan di buku-buku resep, majalah, maupun artikel internet tentang memasak di sini.
Contoh 5:
Contoh Teks Prosedur Membuat Makanan Tradisional Kue Talam Singkong
Bahan-Bahan:
- Singkong parut halus 1 kilogram
- Gula merah 3 keping
- Gula pasir 50 gram
- Tepung sagu 4 sendok makan
- Santan 450 mililiter
- Daun pandan 2 lembar, sobek-sobek
Langkah-Langkah:
- Masak santan, gula merah, gula pasir, dan daun pandan hingga mendidih. Aduk-aduk agar santan tidak pecah. Saring lalu biarkan hingga dingin.
- Campur parutan singkong dengan garam dan tepung sagu, lalu tambahkan santan yang sudah dimasak tadi. Aduk hingga merata.
- Olesi loyang tipis-tipis dengan minyak.
- Tuangkan adonan ke dalam loyang.
- Kukus dengan api sedang, tutup kukusan dengan dilapisi kain serbet.
- Angkat kue talam setelah matang, biarkan hingga dingin. Potong kue talam dengan pisau berlapis plastik dan kue siap dihidangkan
Contoh 6:
Contoh Teks Prosedur Cara Membuat Kue Tradisional Dadar Gulung

Advertisement
Bahan-Bahan:
- Tepung terigu 500 gram, ayak
- Telur 1 butir
- Tepung tapioka 1 sendok makan
- Susu murni 700 mililiter
- Pewarna hijau atau sesuai selera
- Garam ½ sendok teh
- Margarin cair atau minyak sayur 1 sendok makan
Langkah-Langkah:
- Masukkan semua bahan kecuali pewarna dan susu ke dalam baskom, lalu aduk
- Tuangkan susu sedikit demi sedikit sambil mengaduk hingga adonan padat dan licin.
- Tambahkan pewarna makanan.
- Siapkan teflon dan panaskan dengan api sedang, masukkan minyak atau margarin.
- Angkat teflon, tuangkan adonan hingga merata secara tipis-tipis. Panaskan kembali di atas kompor.
- Tunggu hingga permukaan matang. Angkat kulit dadar gulung, ulangi proses 5 hingga adonan habis.
- Ambil satu lembar kulit dadar gulung dengan permukaan yang halus menghadap ke atas.
- Tambahkan isian di bagian tengah kulit. Anda bisa memakai nten-nten, kacang hijau halus, coklat, atau yang lainnya sesuai selera.
- Lipat kemudian gulung kulit, bungkus dengan plastik agar lebih tahan lama dan bentuknya cantik
Contoh 7:
Contoh Teks Prosedur Membuat Makanan Tradisional Hun Kwe Nangka
Bahan-bahan
- Tepung hun kwe 80 gram
- Agar-agar putih bubuk 1 sendok teh
- Santan 600 mililiter
- Daging nangka matang 250 gram, potong kecil-kecil
- Gula pasir 120 gram
- Garam ½ sendok teh
- Daun pisang secukupnya yang sudah dilap bersih.
Langkah-langkah
- Campur dan aduk semua bahan kecuali nangka hingga gula larut.
- Masak adonan dengan api sedang sambil diaduk hingga meletup-letup.
- Matikan api dan masukkan buah nangka. Aduk hingga merata.
- Ambil adonan hun kwe sebanyak 1 sendok sayur, bungkus dengan daun pisang yang telah diolesi minyak agar tidak lengket. Ulangi hingga adonan habis.
- Biarkan hingga dingin atau masukkan ke dalam kulkas.