Mengenal Hasil Budaya Zaman Mesolitikum Beserta Penjelasannya Lengkap

Salah satu cara mengetahui sejarah adalah dengan mempelajari bukti dan budaya zamannya. Lalu, apa saja hasil budaya zaman Mesolitikum?

31 Oktober 2023 Lintang Filia

6. Praktik Penguburan dan Keagamaan

Penguburan ditemukan di beberapa lokasi seperti di Gua Lawa, Jawa Timur.

Mayat-mayat diberi perlengkapan seperti kapak, perhiasan, dan cat merah yang menunjukkan praktik keagamaan dan penghormatan terhadap kehidupan setelah mati.

7. Sistem Religi dan Seni

Sistem religi dan seni sudah berkembang pada zaman Mesolitikum. Masyarakat mengenal sistem sedekah laut sebagai bentuk penghormatan kepada nenek moyang.

Bukti seni termasuk lukisan tangan berwarna merah dan gambar babi hutan di goa Maros, Sulawesi Selatan, sebagai salah satu hasil budaya zaman Mesolitikum.

Persebaran Manusia Mesolitikum

Persebaran manusia pada zaman Mesolitikum di Indonesia melibatkan adaptasi terhadap berbagai lingkungan dan pemanfaatan sumber daya alam yang berbeda.

Mesolitikum merupakan periode di antara Paleolitikum dan Neolitikum, dan selama waktu ini, manusia prasejarah hidup sebagai pemburu dan peramu.

Berikut adalah beberapa area yang mencerminkan persebaran manusia Mesolitikum di Indonesia.

Pesisir Pantai

Banyak bukti arkeologis menunjukkan bahwa manusia pendukung zaman Mesolitikum cenderung berkumpul di daerah pesisir pantai.

Aktivitas seperti penangkapan ikan, pengumpulan kerang, dan sumber daya laut lainnya menjadi bagian penting dari pola hidup mereka.

Gua-Gua dan Abris

Manusia Mesolitikum sering tinggal di gua-gua atau tempat perlindungan alami lainnya yang disebut abris sous roche.

Gua-gua ini dapat ditemukan di berbagai wilayah, seperti Gua Lawa di Sampung, Jawa Timur, yang menjadi salah satu situs penting Kebudayaan Tulang.

Daerah Pedalaman

Meskipun aktivitas utama banyak terfokus di pesisir, beberapa bukti menunjukkan bahwa manusia Mesolitikum juga beradaptasi dengan lingkungan pedalaman.

Mereka mungkin berpindah-pindah untuk mencari sumber daya seperti hewan buruan dan tanaman liar, sehingga banyak hasil budaya zaman Mesolitikum yang ikut tersebar ke berbagai pedalaman.

Sulawesi Selatan

Beberapa situs arkeologi di Sulawesi Selatan, seperti Gua Toala, memberikan gambaran tentang hasil budaya zaman Mesolitikum di wilayah tersebut.

Seni cadas di Gua Toala menjadi bukti keberadaan manusia dan perkembangan seni rupa pada masa itu.

Close