10 Jenis Tanaman Pengusir Nyamuk yang Paling Ampuh
10 Jenis Tanaman Pengusir Nyamuk yang Paling Ampuh – Nyamuk menjadi salah satu serangga yang paling dimusuhi oleh manusia. Tidak hanya karena gigitannya yang bisa membuat kulit menjadi gatal dan kemerahan, tapi nyamuk juga menjadi sumber segala penyakit. Dua diantaranya adalah Demam Berdarah Dengue (DBD) dan malaria. Ada banyak cara yang bisa kamu gunakan untuk mengusir nyamuk, di bawah ini Mamikos bagikan informasi terkait deretan jenis tanaman pengusir nyamuk paling ampuh yang bisa kamu jadikan sebagai referensi.
Berikut Daftar Tanaman Pengusir Nyamuk yang Ampuh
Daftar Isi
Daftar Isi
Berbicara soal serangga, tentunya kamu cukup familiar ketika mendengar serangga bernama nyamuk. Ya, nyamuk menjadi salah satu jenis serangga yang paling sering kita temui dan identik sebagai musuh bebuyutannya manusia. Nyatanya, kamu bisa menggunakan berbagai cara untuk mengusir nyamuk di rumah. Salah satunya saja dengan menggunakan tanaman pengusir nyamuk.
Ada banyak jenis tanaman yang sebenarnya bisa kamu gunakan untuk mengusir nyamuk atau mengurangi populasi nyamuk di rumah. Kamu bisa menanam tanaman ini di halaman rumah kamu jika kamu mengiginkannya dalam jumlah besar. Atau, kamu juga bisa meletakkannya di dalam pot dan memajangnya di dalam rumah. Berikut ini adalah daftar tanaman pengusir nyamuk yang paling ampuh yang perlu kamu ketahui.
1. Lavender
Tanaman pengusir nyamuk yang paling cantik dan populer adalah lavender. Berbentuk semak atau pohon kecil, lavender identik dengan warna ungu. Nyatanya, aroma lavender yang dihasilkan dari zat linaloor dan linalyl memang sangat tidak disukai oleh nyamuk.
Lavender dapat ditanam di dataran berketinggian 500-1300 mdpl. Semakin tinggi posisi kamu menanam tanaman lavender, maka akan semakin tinggi pula kualitas minyak yang dihasilkan tanaman pengusir nyamuk ini. Selain dikenal sebagai tanaman pengusir nyamuk, lavender juga dikenal sebagai tanaman antiseptik dan antijamur.
2. Rosemary
Selain digunakan sebagai penyedap makanan, rosemary juga biasa digunakan sebagai tanaman penghias dekorasi rumah. Di mana selain mempercantik interior rumah, rosemary juga berfungsi sebagai pengusir nyamuk. Memiliki aroma yang berbau seperti minyak kayu putih, rosemary menjadi salah satu tanaman yang paling tidak disukai oleh nyamuk karena aroma ini dapat menghilangkan kendali akan inderanya. Jika ingin memanfaatkan rosemary sebagai pengusir nyamuk, kamu cukup membakar beberapa rosemary untuk menciptakan pengusir nyamuk alami berupa hasil bakaran atau asap.
3. Serai
Selanjutnya ada sereh atau yang lebih dikenal dengan nama serai. Jika dilihat sekilas, tanaman serai ini berbentuk menyerupai rerumputan. Serai dapat tumbuh di segala iklim dan jenis tanah. Sama seperti rosemary, tanaman serai juga umumnya digunakan sebagai bahan memasak dan bahan minuman
Tak hanya dikenal sebagai tanaman penyedap rasa saja, serai juga ternyata populer dengan kemampuannya dalam mengusir nyamuk. Serai mengandung zat geraniol yang dikenal dapat mengusir nyamuk dan mengandung sitronnellol yang bisa membunuh nyamuk. Tak heran jika serai kerap dijadikan sebagai bahan dasar aroma terapi hingga lotion pengusir nyamuk.
4. Zodia
Tumbuh subur di tanah Papua, zodia kini cukup mudah untuk ditemukan di banyak tempat. Tanaman yang satu ini juga populer berfungsi untuk mengusir nyamuk membandel yang berkeliaran di sekitaran rumah. Kamu juga bisa menggunakan getah daun dari tanaman zodia guna dioleskan ke tangan dan kaki untuk mendapatkan khasiat yang lebih ampuh lagi. Kamu bisa melakukan langkah yang satu ini ketika kamu ingin melakukan aktivitas di luar rumah.
5. Catnip
Catnip umumnya lebih dikenal sebagai tanaman untuk merangsang kucing agar dapat lebih aktif bergerak. Namun, ternyata tanaman catnip juga mengandung minyak nepetalactone yang sangat tidak disukai oleh nyamuk. Jika kamu ingin memanfaatkan tanaman catnip untuk mengusir nyamuk di rumah, kamu bisa menanam tanaman ini di teras depan atau halaman belakang agar nyamuk enggan masuk ke dalam rumahmu. Sebagai tambahan, tanaman catnip ini dapat tumbuh dengan tinggi sehingga kamu harus cukup rutin memangkasnya agar tetap terlihat rapi.
6. Marigold
Di beberapa daerah, marigold disebut dengan nama bunga telekan karena memiliki aroma yang kurang sedap. Meskipun memiliki aroma yang tidak terlalu memanjakan indera penciuman, marigold dapat dimanfaatkan untuk mengusir nyamuk. Tak hanya nyamuk saja, marigold juga kabarnya dapat mengusir kutu daun, lalat putih, dan hama serangga lho.
7. Bawang Putih
Selain bermanfaat sebagai bumbu dapur dan penyedap rasa, ternyata bawang putih juga berguna sebagai tanaman pengusir nyamuk lho. Aroma bawang putih yang menyengat membuat nyamuk enggan mendekat. Jika kamu ingin memanfaatkan bawang putih untuk mengusir nyamuk, kamu bisa mengiris bawang putih dan menyebarkan irisan tersebut pada area rumahmu yang sering dipenuhi oleh nyamuk seperti di jendela atau pintu rumah.
Jika menyebar irisan bawang putih menurutmu cukup ribet, kamu bisa mencoba dengan menaruh irisan bawang ke dalam sebuah mangkuk kecil sebagai wadahnya. Jangan lupa untuk menambahkan minyak esensial lavender atau lainnya sesuai dengan selera kamu agar aroma bawang putih tidak terlalu menyengat. Dengan memanfaatkan bawang putih, nyamuk pun akan pergi dengan sendirinya.
8. Daun Mint
Nyatanya, daun mint memang memiliki cukup banyak manfaat. Umumnya, daun mint dimanfaatkan sebagai bumbu masakan, menyedapkan minuman teh hingga perawatan kulit kepala. Memiliki aroma yang khas, daun mint ternyata juga cukup ampuh dalam mengusir nyamuk lho. Caranya juga cukup mudah, kamu cukup menanam tanaman ini di area sekitar rumah saja.
9. Daun Selasih
Ternyata tak hanya biji tanaman selasih saja yang cukup berguna, daun selasih juga dikenal ampuh dalam mengusir nyamuk. Daun selasih mengandung senyawa eugenol, linaloo, dan geraniol yang mengeluarkan aroma menyengat bagi nyamuk. Kamu bisa menaruh tanaman selasih di dalam ruangan rumahmu agar nyamuk di dalam rumah dapat pergi dengan sendirinya. Agar dapat sekaligus mempercantik ruangan di rumahmu, kamu bisa menaruh tanaman ini di dekat jendela, pintu rumah, atau di ruang tamu.
10. Lemon Balm
Mengandung senyawa sitronelal, lemon balm juga menjadi salah satu tanaman populer yang ampuh mengusir nyamuk. Aroma jeruk yang dimiliki oleh daun lemon balm menjadi salah satu aroma yang paling tidak disukai oleh nyamuk. Jika kamu ingin menanam tanaman ini di rumah, kamu harus berhati-hati. Mengingat tanaman lemon balm ini juga memiliki sifat invasif, atau memiliki pertumbuhan yang cepat.
Itulah informasi yang bisa Mamikos bagikan terkait 10 jenis tanaman pengusir nyamuk yang paling ampuh. Nyamuk memang telah menjadi musuh manusia sejak lama karena gigitannya dapat menimbulkan beragam penyakit bagi manusia. Dibandingkan harus menggunakan obat pengusir nyamuk, kamu pun bisa memanfaatkan deretan tanaman pengusir nyamuk di atas uintuk mengusir nyamuk di rumah. Apabila kamu butuh info lain khususnya seputar info kost, kamu bisa unduh dan instal aplikasi Mamikos di ponsel sekarang juga!
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: