25 Kata-Kata Tahun Baru Islam Menyentuh Hati, Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriyah

Posted in: Ibadah

25 kata-kata tahun baru Islam menyentuh hati, tahun baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriyah – Tahun baru Islam kerap menjadi momentum untuk berbenah serta memperbaiki diri agar tidak mengulangi kesalahan di tahun sebelumnya. Oleh karena itu, diperlukan pengingat berupa teguran, motivasi, atau kata-kata yang menyentuh hati.

Kata-Kata untuk Menyambut Tahun Baru Islam 1443 H

pixabay.com

Tahun baru Islam setiap tahun diperingati pada 1 Muharram. Meskipun demikian, waktu tahun baru tersebut pada kalender Masehi senantiasa mengalami perubahan. Di tahun 2021, tahun baru Islam jatuh pada 10 Agustus 2021, sedangkan pada tahun sebelumnya tidak jatuh di tanggal yang sama. Di Indonesia, tahun baru Islam menjadi salah satu tanggal yang diperingati sebagai hari libur nasional.

Banyak umat muslim saling mengingatkan kedatangan tahun baru dengan mengirimkan kata-kata ucapan atau pengingat lainnya. Ucapan tersebut biasa dikirimkan melalui media sosial, pesan singkat, surat, atau cara lainnya. Jika kamu ingin mengirimkan kalimat untuk menyambut tahun baru Islam yang menyentuh hati, artikel berikut dapat menjadi referensi.

  1. Selamat tahun baru Islam 1443 Hijriyah. Semoga tahun depan kita tidak mengulangi dosa dan kesalahan yang sama seperti kesalahan di tahun ini.
  2. Selamat 1 Muharram, mari kita sambut tahun baru Islam dengan refleksi diri dan niat untuk menjadi lebih baik dari tahun kemarin.
  3. Tahun baru menjadi momentum tepat untuk hijrah, baik dalam hal perkataan ataupun perbuatan. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah kita di tahun sebelumnya dan menjadikan kita istiqomah meneruskan ibadah tersebut di tahun berikutnya.
  4. Selamat tahun baru 1443 H. Semoga kita senantiasa diberikan kesehatan dan keberkahan dalam hidup serta dimudahkan dalam berbuat kebaikan.
  5. Mari kita sambut tahun baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriyah dengan suka cita dan harapan agar tahun yang baru memberikan kita semangat baru untuk menjadi lebih baik.
  6. Mari kita manfaatkan tahun baru Islam 1443 H untuk membersihkan hati dan pikiran agar setahun ke depan kita bisa lebih baik lagi.
  7. Jadikan Muharram sebagai bulan permulaan untuk membenahi dan meningkatkan kualitas diri. Selamat tahun baru Islam 1443 H, semoga hati kita mudah tergugah pada kebaikan-kebaikan kecil yang kemudian menjadi kebiasaan.
  8. Pergantian tahun bari Islam sudah tiba. Apakah kita sudah mempunyai rencana peningkatan amal kebaikan? Semoga di tahun yang baru nanti kita dimudahkan dalam melakukan kebaikan.
  9. Jika kita tidak merayakan tahun baru Islam dengan berpesta pora, seyogyanya kita isi momentum pergantian tahun dengan memperbaiki iman.
  10. Allah SWT masih memberikan kesempatan kita untuk menghirup udara di momen pergantian tahun ini. Ungkapkan rasa syukur dengan memperbaiki diri serta meningkatkan iman. Mari kita kumpulkan bekal untuk kehidupan yang abadi nanti.
  11. Hari hari yang terlalui tidak dapat terulang kembali. Bulan yang telah berganti tidak dapat kembali lagi. Tapi, harapan baru akan senantiasa hadir untuk kita yang tidak berhenti berbenah diri. Mari manfaatkan momen pergantian tahun sebagai waktu terbaik untuk menjadi lebih baik.
  12. Panjatkan doa-doa terbaik di tahun baru agar kita senantiasa berada dalam lindungan-Nya dan diberi kesehatan serta kekuatan. Mohon maaf apabila ada salah kata dan perbuatan di tahun sebelumnya. Semoga silaturahmi di antara kita tetap terjalin dengan baik.
  13. Sambutlah tahun baru Islam 1443 H dengan penuh suka cita. Buatlah awal tahun yang baik agar kita dapat istiqomah meneruskan kebaikan pada hari-hari berikutnya.
  14. Barangkali kesalahan yang dibuat di tahun sebelumnya masih membekas. Mungkin juga ada tindak tanduk yang masih menorehkan luka. Oleh karena itu, saya memohon maaf atas semua kesalahan baik yang disengaja maupun tidak agar di tahun yang baru ini kita bisa menjalin silaturahmi lebih baik lagi.
  15. Tahun baru menjadi momen tepat untuk memupuk harapan baru. Jadikan 1 Muharram 1443 Hijriyah sebagai momentum terbaik untuk meng-upgrade diri.
  16. Selamat tahun baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriyah. Semoga Allah SWT mengampuni dosa-dosa kita yang telah lalu dan memberikan keberkahan di sisa usia kita di tahun baru nanti dan seterusnya. Aamiin.
  17. Mohon maaf atas perilaku yang kurang berkenan di tahun sebelumnya. Mari kita sambut tahun baru Islam dengan hati yang bersih.
  18. Tidak ada manusia yang sempurna. Selalu ada kesalahan yang pernah dilakukan, baik yang disengaja maupun tidak. Momentum tahun baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriyah adalah titik balik bagi kita untuk menjadi lebih baik lagi dari tahun sebelumnya. Semoga Allah SWT senantiasa menjaga keistiqomahan niat kita.
  19. Apa kabar hati? Apakah masih penuh noda karena dosa dan kesalahan yang diperbuat? Ataukah sudah bersih karena taubat?
    Di momen tahun baru Islam ini, mari kita perbaiki iman dan mengharapkan ampunan Allah SWT. Semoga kita menjadi pribadi yang tidak lalai akan kehidupan abadi kelak.
  20. Mari kita sambut datangnya bulan Muharram dengan hijrah dari hal-hal buruk serta memperbaiki diri dengan melakukan hal-hal baik. Semoga panjangnya usia kita hingga tahun ini adalah kesempatan dari Allah SWT agar kita bisa mengumpulkan bekal sebanyak-banyaknya untuk di akhirat nanti.
  21. Selamat tahun baru Islam 1443 H. Semoga kedamaian, keselamatan, kesejahteraan, dan kebahagiaan di dunia dan akhirat bisa kita dapatkan.
  22. Ungkapkan syukur pada Allah SWT dengan memperbaiki diri di tahun yang baru. Semoga Allah SWT mengampuni dosa-dosa kita yang telah lalu dan memudahkan kita dalam beramal kebaikan di hari-hari mendatang.
  23. Alangkah meruginya kita jika amal ibadah di tahun yang baru tidak lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Mari kita manfaatkan momentum pergantian tahun untuk meningkatkan iman, takwa, dan memupuk kebiasaan-kebiasaan baik.
  24. Hijrah tidak harus menunggu datangnya ujian dan cobaan. Hijrah bisa dilakukan kapan saja, termasuk saat pergantian tahun Hijriyah. Momentum sekali dalam setahun ini bisa menjadi waktu terbaik untuk berbenah.
  25. Menyambut 1 Muharram 1443 H, mari kita evaluasi diri dan perbaiki hal-hal buruk di tahun sebelumnya agar tidak terulang kembali. Jadikan tahun baru sebagai waktu untuk semakin mendekatkan diri pada Allah SWT. Tidak ada yang bisa menjamin bahwa tahun depan kita akan menjumpai 1 Muharram kembali.

Demikian referensi 25 kata-kata tahun baru Islam menyentuh hati, tahun baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriyah yang bisa kamu gunakan. Kirimkan kata-kata tersebut pada keluarga, kerabat, orang terdekat, sahabat, dan teman-teman yang ingin kamu ingatkan bahwa tahun baru Islam segera tiba. Tambahkan gambar, ilustrasi, animasi, bahkan foto agar kata-kata semakin berkesan. Selamat berkirim ucapan!


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah