Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri USU 2024 Jenjang S1, D4, dan D3
Pendaftaran SMM USU untuk tahun ajaran 2024 sendiri sudah dibuka sejak 24 Juni dan ditutup pada 14 Juli 2024 kemarin.Simak informasi pengumumannya dalam artikel ini.
Tata Cara Pendaftaran Ulang Seleksi Mahasiswa Mandiri USU 2024
Peserta yang diterima melalui jalur Seleksi Mahasiswa Mandiri USU wajib melakukan registrasi dan mengisi data kelengkapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) online sesuai tahapan kegiatan.
Pengisian data pokok dan unggah berkas dilakukan secara online melalui laman registrasi.usu.ac.id mulai tanggal 26 hingga 30 Juli 2024. Adapun berkas yang diunggah saat registrasi antara lain:
- Pasfoto latar belakang putih dengan dimensi 400×600 piksel (maksimum 1 MB)
- Kartu tanda peserta Ujian SMM asli tahun 2024
- Surat pernyataan P1, P2, dan P3 asli yang telah diisi dengan lengkap dan benar, ditempel materai Rp10.000 dan telah ditandatangani (Form Surat Pernyataan P1, P2, dan P3 dapat diunduh pada laman registrasi.usu.ac.id.
- Ijazah yang telah dilegalisir dan ditempel pasfoto yang bersangkutan (pasfoto dicap oleh sekolah)
- Kartu Keluarga (KK)
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)

Advertisement
Nah, di atas tadi merupakan informasi terkait pengumuman hasil Seleksi Mahasiswa Mandiri USU 2024 yang bisa Mamikos bagikan.
Mamikos infokan kembali bahwa Seleksi Mahasiswa Mandiri USU merupakan salah satu jalur mandiri yang diselenggarakan oleh Universitas Sumatera Utara untuk tahun ajaran 2024.
Buat kamu yang ingin mengulik lebih banyak lagi tentang pendaftaran di PTN lainnya, seperti Pendaftaran Jalur Mandiri USU 2024 hingga Pengumuman Hasil Seleksi CBT-UM UGM (UTUL) 2024, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.
FAQ
Ujian Mandiri USU akan diumumkan menyesuaikan dengan jadwal yang sudah ditetapkan oleh USU.
Universitas Sumatera Utara (USU) melangsungkan ujian seleksi Mahasiswa Mandiri (SMM) Tahun 2024 pada Rabu-Kamis, (17-18/07/2024). Ujian dilaksanakan di 16 titik lokasi di lingkungan USU dengan diikuti sebanyak 5.396 peserta.
Kamu dapat memiliki maksimum 4 pilihan program studi melalui SMM USU, dengan ketentuan maksimum 2 program sarjana dan maksimum 2 program vokasi. Berikut ketentuan pilihan program studi SMM USU: 4 program studi: 2 program sarjana + 2 program vokasi.
Pendaftaran Online pada tanggal 24 Juni hingga 14 Juli 2024.
Apakah peserta jalur Mandiri pasti diterima? Jawabannya tak, Pahamifren. Sebab jalur ini termasuk komponen seleksi penerimaan mahasiswa baru, karenanya Anda konsisten akan lewat progres seleksi sesudah mendaftar.