7 Coin yang Bagus Untuk Investasi 2021 yang Digemari Pebisnis

7 Coin yang Bagus Untuk Investasi 2021 yang Digemari Pebisnis – Mata uang kripto kini semakin naik daun khususnya di Indonesia. Ada beberapa jenis koin kripto yang memiliki potensi untuk mendatangkan keuntungan bagi kamu. Buat kamu yang tertarik terjun di dunia aset kripto, tentunya kamu tidak boleh sembarangan dalam memilih koin yang bagus untuk investasi. Nah di bawah ini Mamikos rangkumkan informasi terkait deretan koin yang bagus untuk investasi di tahun 2021. 

Berikut Deretan Coin yang Bagus Untuk Investasi

unsplash.com

Mata uang kripto (cryptocurrency) umumnya digunakan untuk transaksi secara digital. Jenis mata uang yang satu ini sama berharganya seperti mata uang di dunia nyata. Sejak pandemi, perdagangan mata uang kripto pun mulai mengalami peningkatan. Mulai dari miliarder, pebisnis, perusahaan, hingga masyarakat biasa mulai ramai berburu investasi pada sistem baru ini. 

Di Indonesia sendiri, telah banyak orang yang mencoba peruntungannya dengan berinvestasi mata uang digital ini. Buat kamu yang masih awam dan ingin terjun ke dunia investasi kripto, ada baiknya kamu cerdik dalam memilih koin kripto yang ingin diinvestasikan. Dari banyaknya koin kripto yang beredar sekarang, berikut Mamikos rangkum beberapa koin kripto yang bagus untuk dimiliki di tahun 2021.

1. Bitcoin (BTC)

unsplash.com

Sejak awal kemunculannya di tahun 2009, Bitcoin sudah menyandang gelar sebagai mata uang digital populer. Kini kepopuleran Bitcoin semakin melejit, bahkan Tesla pun kini turut meramaikan dunia investasi Bitcoin dan menjadikannya sebagai alat transaksi perusahaan. Saking populernya koin kripto yang satu ini, Bitcoin pun sempat dijuluki sebagai rajanya cryptocurrency.

Bitcoin sendiri merupakan aplikasi penting pertama dari teknologi blockchain yaitu semacam buku besar transaksi yang tidak dapat diubah dan dicap waktu dan didistribusikan ke semua anggota jaringan, yang sekarang telah diterapkan ke berbagai macam kasus penggunaan. Kini tak hanya populer saja, Bitcoin digadang-gadang menjadi mata uang digital yang paling wajib untuk dimiliki. Kini, harga Bitcoin semakin melesat dan sudah menyentuh lebih dari 107%.

2. Ethereum (ETH)

unsplash.com

Ethereum merupakan koin kripto yang memiliki potensi kuat untuk menyaingi Bitcoin. Koin kripto yang satu ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2015. Nama Ethereum sendiri sebenarnya merupakan blockchain yang digunakan untuk mata uang kripto tersebut. Harga Ethereum mengalami pertumbuhan dengan berdasarkan pada peningkatan jaringan blockchain Ether 2.0 yang nantinya membuat Ethereum memiliki jaringan lebih cepat dengan biaya yang rendah.

Meski kapitalisasi pasarnya lebih kecil dibandingkan Bitcoin, tetapi penguatan harga Ethereum nyaris dua kali lipat lebih besar ketimbang bitcoin di tahun ini. Hingga hari ini, harga Ethereum sudah meningkat lebih dari 190 persen.  Untuk itu, Ethereum turut menjadi salah satu koin kripto yang wajib dimilik jika kamu ingin terjun ke dunia investasi kripto.

3. Litecoin (LTC)

unsplash.com

Litecoin juga turut menjadi salah satu koin kripto yang paling menguntungkan di tahun 2021. Didirikan oleh mantan karyawan Google yakni Charlie Lee, Litecoin memiliki banyak kemiripan dengan Bitcoin. Litecoin dikembangkan dengan tujuan guna memangkas waktu transaksi dan menurunkan biaya transaksi. Tingkat pembuatan bloknya juga jauh lebih cepat daripada Bitcoin. 

Kini, sudah banyak pedagang yang menggunakan Litecoin. Dengan banyaknya para pedagang yang menggunakan Litecoin sebagai alat transaksi, maka nilai Litecoin juga akan semakin meningkat di masa depan. Untuk itulah Litecoin menjadi salah satu koin kripto yang terbilang paling menguntungkan di tahun 2021.

4. Binance Coin (BNB)

coinfomania.com

Binance Coin atau yang lebih dikenal dengan BNB merupakan salah satu aset kripto terbaik yang bisa kamu gunakan untuk mendiversifikasi portofolio cryptocurrency kamu. Ditemukan pada tahun 2017, BNB merupakan aset kripto yang diterbitkan oleh Binance Exchange. Di mana BNB ini masuk dalam jenis token token ERC-20 yang berjalan di atas blockchain Ethereum. BNB dapat kamu gunakan untuk membayar biaya trading di Binance Exchange. Bahkan, BNB juga dapat kamu gunakan sebagai alat pembayaran lainnya di beberapa vendor tertentu seperti untuk biaya perjalanan, membeli hadiah virtual, dan masih banyak lagi.

Awalnya, BNB hanya digunakan untuk mendukung operasional exchange Binance Exchange saja. Kini, kapitalisasi pasar BNB telah menyentuh angka USD85 miliar. Tak heran jika BNB menjadi satu diantara ketiga koin kripto paling berharga setelah Bitcoin dan Ethereum.

5. Dogecoin (DOGE)

unsplash.com

Diluncurkan di tahun 2013, nama Dogecoin kini kian populer di dunia cryptocurrency. Dogecoin sendiri diciptakan oleh programmer Billy Markus, di mana awalnya koin ini direncanakan hanya menghasilkan maksimal 100 miliar Dogecoins saja. Awalnya Dogecoin dijadikan sebagai mata uang lelucon. 

Kini, penggemar Dogecoin kian meningkat dikarenakan cuitan tweet dari CEO Tesla, Elon Musk. Banyak yang percaya bahwa harga Dogecoin akan semakin meningkat seiring berjalannya waktu. Untuk itu, Dogecoin juga masuk menjadi salah satu koin kripto yang terbilang paling menguntungkan di tahun 2021 dan wajib untuk dimiliki.

6. Ripple (USD/XRP)

ml8ygptwlcsq.i.optimole.com

Ripple memiliki mata uang kripto yang bernama XRP, namun kini khalayak umum telah menganggap Ripple dan XRP tidak memiliki perbedaan. Ripple dirancang sebagai sistem pembayaran sehari-hari layaknya Bank. Di tahun ini, Ripple mulai meroket merespon pernyataan hakim dalam kasus hukumnya dengan Security and Exchange Commission (SEC).

Berbeda dengan Bitcoin dan Ethereum, Ripple tidak menggunakan sistem Blockchain. Harga Ripple dari hari ke hari pun kini kian meningkat. Tak heran jika Ripple kini menjadi salah satu koin kripto yang terbilang paling menguntungkan di tahun 2021.

7. Tron (TRX)

internationalinvestorclub.com

Meskipun terbilang masih baru, Tron atau TRX kini sudah digunakan sebagai alat pembayaran yang cukup populer. Tron sendiri diciptakan oleh Justin Sun yang merupakan seorang pengusaha muda Cina didikan Jack Ma yang masuk Forbes 30 under 30. Tron dipercaya akan menjadi alat bayar akses premium yang semakin populer di masa mendatang dikarenakan kini sudah banyak orang yang mau membayar akses konten-konten premium. 

Memiliki banyak node sendiri, Tron memiliki total 2.000 TPS. Meskipun belum sepopuler Ethereum, Tron bisa kamu lirik sebagai salah satu koin untuk investasi. Berawal dari ratusan perak per coin di awal tahun 2021, saat ini Ton sudah mencapai diatas Rp2000. Tron sangat direkomendasikan untuk dilirik khususnya buat kamu yang ingin melakukan short term trade untuk mendapatkan profit. 

Itulah informasi yang bisa Mamikos bagikan terkait deretan koin yang bagus untuk investasi di tahun 2021. Investasi dengan cryptocurrency memang memiliki prospek yang cerah. Namun sebelum kamu terjun ke dunia cryptocurrency, jangan lupa untuk mencari tahu resikonya juga. Jika kamu ingin mencari informasi lainnya khususnya terkait info kost, kamu bisa unduh aplikasi Mamikos di ponsel sekarang juga.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah