Contoh Literature Review dalam Penelitian beserta Cara Membuatnya yang Baik dan Benar
Apakah kamu kesulitan untuk membuat literature review? Para mahasiswa wajib merapat untuk mendapatkan tips mudah membuat literature review dan contohnya di sini.
Contoh Literature Review 3
Masih dari sumber jurnal yang sama dengan contoh literature di atas, Mamikos juga masih akan membuat kerangka literaure reviewnya terlebih dahulu.
Kerangka Literature Review
Judul: Kontribusi Media Televisi Lokal dalam Menyosialisasikan Program Revolusi Mental
Penulis: Dida Dirgahayu, Risa Sunarsi (2017)
Tujuan Penelitian: Menganalisis peran televisi lokal dalam menyosialisasikan program revolusi mental, serta menyusun model kemitraan antara pemerintah dan televisi lokal.
Teori: Teori komunikasi massa bahwa media dapat menjadi alat untuk menyampaikan informasi, membentuk opini, dan mendorong perubahan sosial.
Metode: Deskriptif kualitatif dengan wawancara kepada pemilik dan penanggung jawab program dari TV Kuningan, Cirebon TV, dan SMTV Sumedang.

Advertisement
Hasil Penelitian:
โ Televisi lokal efektif menyosialisasikan program revolusi mental melalui acara seperti talkshow, liputan khusus, dan hiburan.
โ Tantangan yang dihadapi berupa keterbatasan dana, kurangnya kerjasama pemerintah, dan kebutuhan materi siaran yang lebih terstruktur.
Literature Review
Dirgahayu dan Sunarsi (2017) dalam artikelnya yang berjudul Kontribusi Media Televisi Lokal dalam Menyosialisasikan Program Revolusi Mental bertujuan untuk mengkaji peran televisi lokal dalam menyosialisasikan program revolusi mental sebagai bagian dari agenda Nawacita.
Penelitian tersebut berdasarkan teori komunikasi massa yang menyatakan bahwa media dapat menjadi alat untuk menyampaikan informasi, membentuk opini, dan mendorong perubahan sosial.
Dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif, penelitian ini melibatkan wawancara dengan pemilik dan penanggung jawab program dari tiga televisi lokal, yaitu TV Kuningan, Cirebon TV, dan SMTV Sumedang.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa stasiun televisi lokal memainkan peran signifikan dalam menyosialisasikan program revolusi mental melalui siaran yang dirancang berdasarkan kearifan lokal dan preferensi komunitas masing-masing.
Program-program seperti talkshow, liputan khusus, dan acara hiburan digunakan untuk mengemas pesan revolusi mental secara kreatif.
Meski efektif dalam menjangkau masyarakat setempat, kontribusi televisi lokal ini masih menghadapi tantangan, seperti keterbatasan dana, kurangnya kerjasama dengan pemerintah, dan kebutuhan untuk materi siaran yang terstruktur.
Penelitian ini merekomendasikan model kemitraan antara pemerintah dan televisi lokal untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi program sosialisasi.
Penutup
Semoga berbagai contoh literature review di atas bisa menginspirasi untuk membuat tulisanmu sendiri, ya. Kamu cukup mengikuti langkah yang sudah Mamikos paparkan.
Apabila dibutuhkan, masih banyak artikel lain yang memuat berbagai informasi tentang jurnal, karya ilmiah, hingga skripsi, yang bisa kamu temukan di blog Mamikos.
Referensi:
Panduan Penulisan Skripsi [Daring/Pdf]. Tautan: https://farmasi.uin-malang.ac.id/wp-content/uploads/PANDUAN-SKRIPSI-LITERATURE-REVIEW-FIXX.pdf
Melatie. & Muhammad (2022). Kesetaraan Gender dalam Perspektif Media Iklan. Jurnal Komunikasi Pemberdayaan, Vol. 1, No. 2.
Engkus, Hikmat, Karso Saminnurahmat (2017). Perilaku Narsis pada Media Sosial di Kalangan Remaja dan Upaya Penanggulangannya. Jurnal Penelitian Komunikasi. Vol. 20, No. 2.
Dirgahayu, D. & Sunarsi, R (2017). Kontribusi Media Televisi Lokal dalam Menyosialisasikan Program Revolusi Mental. Jurnal Penelitian Komunikasi. Vol. 20, No. 2.