15 Makanan Khas Sumatera Utara beserta Penjelasan dan Gambarnya Lengkap
Masakan khas Sumatera Utara terkenal akan bumbu dan rempahnya yang unik. Yuk, cicipi masakan berikut jika sedang berkunjung!
7. Dali Ni Horbo

Jangan kaget jika menemukan makanan khas Sumatera Utara yang satu ini karena dari bentuk dan proses pembuatannya akan mengingatkan kita pada keju.
Terbuat dari susu kerbau yang dididihkan hingga mengental, Dali Ni Horbo juga sering disebut sebagai keju khas suku Batak. Dulu, masyarakat setempat sering menyajikannya di tiap rumah.
Namun, saat ini sulit menemukan makanan khas dari Sumatera Utara ini karena jumlah peternak kerbau yang mulai menurun.
8. Mie Gomak

Melansir buku Kuliner Sumatra Utara karya Murdijati Gardjito dkk. Kata ‘gomak’ memiliki makna diambil atau dijumput dengan tangan.
Namun, seiring berjalannya waktu, cara memakan mi ini tidak menggunakan tangan kosong lagi untuk alasan kebersihan.

Advertisement
Mie Gomak adalah makanan berbahan dasar mi khas Suku Batak Toba yang terbuat dari mi lidi yang disajikan dengan kuah kari kental yang menggugah selera maupun dengan cara digoreng dengan bumbu.
Makanan khas dari Sumatera Utara ini mudah sekali dijumpai di sekitar Labuhan Batu, Siantar, Prapat dan sekitarnya.
9. Arsik

Arsik adalah makanan khas Sumatera Utara yang berasal dari olahan ikan ikan mas atau ikan mujair yang dimasak bersama kuah santan dengan berbagai rempah khas Batak terutama andaliman.
Andaliman dikenal sebagai ‘Merica Batak’ yang tumbuh liar di daerah dengan ketinggian 1.100-1.500 di atas permukaan laut.
Rasanya pedas menggigit dan segar seperti jeruk akibat kandungan hydroxyl alpha sanshool.
Arsik memiliki rasa gurih, pedas, dan kaya rempah. Meski berbahan utama ikan, hidangan ini tidak menyisakan rasa amis sekalipun sehingga bisa dinikmati oleh siapa saja.
Arsik dapat ditemukan di restoran dan warung makan khas Batak di Sumatera Utara.
10. Sambal Tuktuk

Sambal Tuktuk adalah sambal khas Batak Toba yang terbuat dari cabai, bawang merah, tomat, air jeruk nipis, andaliman dan ikan kering (ikan aso-aso atau ikan teri) yang dihaluskan.
Sambal Tuktuk adalah hidangan khas Sumatera Utara yang digunakan sebagai pelengkap ikan bakar, ayam bakar maupun hidangan lain.
Perbedaannya dengan sambal Tuktuk yang kita biasa jumpai di Pulau Jawa adalah penggunaan andaliman sebagai pelengkapnya.
Sambal Tuktuk dapat ditemukan di restoran khas untuk dimakan langsung dalam kondisi segar, maupun dalam wadah botolan untuk dijadikan oleh-oleh khas Medan yang bisa dibawa pulang.