8 Cerpen Anak Sekolah Singkat dan Menarik yang Penuh Makna dan Pesan Moral
Cerpen merupakan salah satu karya sastra yang paling digemari. Simak cerpen anak sekolah singkat dan menarik yang penuh makna dan pesan moral dari Mamikos, yuk!
8 Cerpen Anak Sekolah Singkat dan Menarik yang Penuh Makna dan Pesan Moral — Cerita pendek merupakan salah satu cerita fiksi yang akan kamu pelajari di sekolah.
Cerita pendek atau cerpen sangat digemari karena selain memuat makna dan pesan moral, kamu juga tidak perlu meluangkan banyak waktu untuk membacanya sampai tuntas.
Berikut Mamikos sertakan contoh cerpen singkat anak sekolah yang bisa kamu jadikan referensi dalam menulis cerpenmu sendiri, maupun kamu jadikan bahan renungan dalam kehidupan sehari-hari. Simak, yuk!
Pengertian Cerpen
Daftar Isi [hide]
- Pengertian Cerpen
- Langkah Membuat Cerpen
- Cerpen Singkat Anak Sekolah tentang Hantu di Kelas Terbengkalai
- Cerpen Singkat Anak Sekolah tentang Menyontek
- Cerpen Singkat Anak Sekolah tentang Bullying
- Cerpen Singkat Anak Sekolah tentang Tawuran
- Cerpen Singkat Anak Sekolah tentang Salat Jumat
- Cerpen Singkat Anak Sekolah tentang Menghormati Guru
- Cerpen Singkat Anak Sekolah tentang Pentingnya Menuntut Ilmu
- Cerpen Singkat Anak Sekolah tentang Pacaran
- Penutup

Sebelum kita melihat contoh cerpen singkat anak sekolah, kita cari tahu dulu yuk apa itu cerpen.
Cerpen merupakan singkatan dari cerita pendek. Menurut Pembelajaran Cerpen yang disusun Rohman (2021) cerpen ialah karya sastra yang ditulis ke dalam cerita rekaan yang cukup pendek.
Istilah singkat yang dimaksud dalam penjelasan di atas tidak mengacu pada waktu di dalam cerita, melainkan media penceritaan yang ringkas.
Menurut KBBI, cerpen tidak akan tersusun lebih dari 10.000 kata. Inti cerita juga akan sangat terfokus pada suatu tokoh yang berada dalam situasi satu situasi saja.
Cerpen bisa tersusun atas berbagai tema dan genre. Dalam kesempatan ini, Mamikos akan memberikanmu contoh cerpen singkat anak sekolah singkat dan menarik yang penuh makna dan pesan moral. Simak, ya!

Advertisement
Langkah Membuat Cerpen
Apabila kamu penasaran langkah membuat cerpen apa saja, sebelum kamu menyimak contoh cerpen singkat anak sekolah, simak dulu langkah-langkah berikut ini, ya!
1. Mencari Ide
Hal pertama yang harus kamu lakukan untuk bisa menulis cerpen adalah mencari ide. Untuk mencari ide, kamu bisa menggalinya lewat pengalaman pribadi atau melakukan pengamatan terhadap pengalaman orang lain.
Cerpen yang kamu karang juga bisa dibuat berdasarkan imajinasi pengarangnya yang memiliki kesan yang mendalam.
2. Menyusun Jalan Cerita
Cerpen yang baik biasanya tersusun atas jalan cerita yang utuh. Untuk membuat gambaran utuh pada cerpen, kamu bisa menyusun lebih dulu bagan sederhana yang menggambarkan masalah utama yang akan diangkat.
Jalan cerita ini harus kamu pikirkan secara masak mulai dari pengantar, klimaks hingga resolusi. Selanjutnya kamu bisa beralih untuk memikirkan penokohan dan latar.